1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Humor Viral Wanita Tinggalkan Kekasih yang Sudah Dipacari 7 Tahun Demi Nikahi Pria Tak Dikenal

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by IDWS.News, Feb 14, 2020.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. IDWS.News Gatotkaca

    Offline

    ▁ ▂ ▄ ρεηүεвαя ιηғσ ▄ ▂ ▁

    Joined:
    Feb 18, 2010
    Messages:
    3,404
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +105 / -0
    Baru-baru ini netizen Indonesia tengah heboh akan pengakuan seorang wanita bahwa ia rela meninggalkan kekasih yang sudah ia pacari selama 7 tahun demi menikahi seorang pria yang baru ia kenal lewat Instagram.

    Wanita dengan akun Instagram @heni.kn itu membagikan kisahnya di InstaStory akan bagaimana ia berkenalan dengan seorang pria bernama Rosi Abimanyu yang kemudian menjadi suaminya hanya dalam dua bulan setelah keduanya berkenalan lewat DM (Direct Message) Instagram.

    Dari kisah Heni, Abimanyu disebutkan mengetahui akun Instagram Heni secara kebetulan lewat Explore Instagram lalu memberanikan diri menyapanya lewat DM.


    "Jodoh itu memang unik, lucu bahkan tidak masuk akal. Percayalah teman-teman, pacaran lama belum tentu itu jodoh kalian. Meskipun ada yang bilang semua itu tergantung niat dan usaha kita. Saya sama sekali tidak menyalahkan kata-kata itu, tetapi semua itu akan kalah dengan rencana Allah," tulis Heni di postingan Instagramnya.

    Heni mengaku mengenal sosok pria yang kini menjadi suaminya hanya dua bulan. Sebulan setelah mengenal Abimanyu melalui DM Instagram, mereka langsung mengurus pernikahan.


    [​IMG]
    Abimanyu dan Heni memamerkan buku nikah mereka. (Instagran/@heni.kn)

    "Kami mengenal melalui social media (Instagram) tepatnya pada tanggal 27 November 2019 dia follow saya. Dan tanggal 29 November dia chat saya melalui DM," cerita Heni.

    Pada postingannya itu, wanita yang tinggal di Pesawaran, Lampung ini menjelaskan jika Abimanyu menyapa dirinya melalui kiriman DM Instagram dengan kalimat "Assalamualaikum mba". Heni pun dibuat tak bisa berkata-kata karena tak lama setelah ia membalas "Waalaikumsalam", pria tersebut langsung berniat untuk melamarnya.

    "Nggak lama doi bilang begini 'Mba kalau cowoknya kelamaan ngelamar, aku mau lamar mba di bulan Desember. Disini gue nggak tau harus berpikiran apa. Speechless (untung nggak jantungan cuy) padahal posisi feeds dan bio gue masih foto-foto pacar (mantan). Karena penasaran akhirnya gue follback tuh," ungkap Heni.


    [​IMG]
    (Instagram/@heni.kn)

    Heni kemudian mengaku mulai sangat penasaran dengan Abimanyu. Ia pun bertanya apa yang membuat Abimanyu yakin padanya, padahal keduanya tidak pernah saling mengenal dan Heni masih menjalin hubungan asmara dengan pria lain.

    "Dan jawaban dia pun sangat simpel. 'Aku setiap malam sholat istikharah dan sholat tahajud. Nggak tau kenapa sekarang aku ditemuinnya sama kamu'. Perlu gue tegasin lagi meskipun gue nggak agamis-agamis banget, tapi gue sampai terharu disini," terang Heni.

    Beberapa hari setelah perkenalannya di Instagram, Abimanyu dan ibunya datang ke rumah Heni untuk bersilaturahmi. Pada 14 Desember 2019, mereka pun melangsungkan lamaran, dan mantap mengucap janji suci pernikahan pada 2 Februari 2020.


    [​IMG]
    (Instagram/@heni.kn)

    "Tentu sangat tidak mudah bagi saya untuk sampai ditahap ini, dimana saya harus rela meninggalkan sosok laki-laki yang sangat baik di kehidupan saya sebelumnya. Dan dimana saya harus menjelaskan kepada orangtua saya, meyakinkan orangtua saya dan menceritakan semuanya," ujar Heni.

    "Banyak sekali drama yang harus saya lewati, orangtua saya sangat marah besar karena taunya pacaran sama siapa gitu tiba-tiba pas minta izin lamaran dengan orang yang berbeda," imbuhnya.

    "Karena memang dari pertemuan pertama aku ngerasa yakin banget, berdasarkan campur tangan Allah juga. First impression aku lihat face suam itu lempeng banget adem. Aku ngerasa dalam hati kayak orang yang benar-benar penyabar dan lain-lain gitu," jelas Heni kepada Wolipop, Rabu (12/2).



    Sumber: Portal IDWS
     
  2. adhiwhit Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 26, 2016
    Messages:
    25
    Trophy Points:
    1
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +0 / -0
    gila emang jodoh memang sulit ditebak
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.