1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.

News Viral Turis Asing Mengubur Popok Kotor di Pasir Pantai di Pulau Boracay, Filipina

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by IDWS.News, Aug 19, 2019.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. IDWS.News Gatotkaca

    Offline

    ▁ ▂ ▄ ρεηүεвαя ιηғσ ▄ ▂ ▁

    Joined:
    Feb 18, 2010
    Messages:
    3,404
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +106 / -0
    Seorang pengguna Facebook dengan nama Hazel Ann membagian sebuah video kurang mengenakkan di mana seorang wanita terekam tengah mencuci (maaf) alat kelamin anaknya dengan air laut di pinggir Pulau Boracay, Filipina, sedangkan seorang wanita lainnya terlihat mengubur popok anak itu yang telah terpakai di dalam pasir pantai.


    [​IMG]
    Pesisir pantai di Pulau Boracay, Filipina. (The Thaiger)

    Menurut cuitan dari seorang pengguna Twitter @ianni, turis yang melakukan tindakan kurang menghargai destinasi wisata setempat itu dipercayai berasal dari China.

    "Pulau tersebut menyediakan tong-tong sampah di sepanjang pantai dan mereka memilih untuk mengubur popok itu di pasir," bunyi cuitan tersenyum.


    Beberapa warga lokal maupun turis asing di area tersebut juga telah berusaha mengingatkan, namun kedua wanita itu berlagak tuli dan tetap melakukan aksi tak terpujinya. "[Mereka] pura-pura tuli dan kembali ke air [di pinggir pantai] untuk membasuh anak itu," tambah @ianni.

    Video Twitter tersebut telah dibagikan lebih dari 17 ribu kali, sedangkan di Facebook video itu dibagikan lebih dari 16 ribu kali.


    [​IMG]
    Pihak otorias Pulau Boracay menutup sementara wilayah pantai di Pulau Boracay karena insiden popok tersebut. (ABS-CBN News)

    Insiden tersebut membuat otoritas berwajib setempat menutup sebagian wilayah pantai pada 14 Agusuts 2019 selama 48 jam untuk membersihkan lokasi.

    Sekretaris Pariwisata setempat, Bernandette Romulo-Puyat mengatakan bahwa area tersebut harus dibersihkan sehingga berenang di sana dilarang hingga pembersihan selesai, melansir ABS-CBN News.

    General Manager dari Boracay Interagency Rehabilitation Group, Natividad Bernardino, menuturkan bahwa kedua wanita dalam video itu akan dituntut karena melanggak hukum anti-membuang sampah sembarangan. Hukum tersebut melarang menyebabkan polusi, kencing, dan meludah di tempat-tempat publik.

    Untuk mencegah kejadian yang sama terulang lagi, Bernardino menambahkan bahwa pihaknya mencoba untuk memberi pamflet kepada maskapai-maskapai penerbangan berisi tata cara membuang sampah di Pulau Boracay.



    Sumber: Portal IDWS
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. Ariefkov M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 14, 2011
    Messages:
    1,039
    Trophy Points:
    126
    Ratings:
    +384 / -0
    Harus dikasih pendidikan dasar ulang biar lebih taat aturan
     
  4. SpidyZero M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Sep 5, 2018
    Messages:
    216
    Trophy Points:
    101
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +5,068 / -0
    jadi turis / orang asing di negeri orang sebainya jangan seenaknya, mending dihukum dah tuh orang.
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.