1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Novel Sunshine Becomes You - Ilana Tan

Discussion in 'Book Review' started by kanggun, Mar 5, 2017.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. kanggun M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 10, 2016
    Messages:
    567
    Trophy Points:
    81
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +552 / -2
    “Walaupun tidak ada hal lain di dunia ini yang bisa kaupercayai, percayalah bahwa aku mencintaimu. Sepenuh hatiku.”

    Ini adalah salah satu kisah yang terjadi di bawah langit kota New York… Ini kisah tentang harapan yang muncul di tengah keputusasaan… Tentang impian yang bertahan di antara keraguan… Dan tentang cinta yang memberikan alasan untuk bertahan hidup.

    Awalnya Alex Hirano lebih memilih jauh-jauh dari gadis itu—malaikat kegelapannya yang sudah membuatnya cacat. Kemudian Mia Clark tertawa dan Alex bertanya-tanya bagaimana ia dulu bisa berpikir gadis yang memiliki tawa secerah matahari itu adalah malaikat kegelapannya.

    Awalnya mata hitam yang menatapnya dengan tajam dan dingin itu membuat Mia gemetar ketakutan dan berharap bumi menelannya detik itu juga. Kemudian Alex Hirano tersenyum dan jantung Mia yang malang melonjak dan berdebar begitu keras sampai Mia takut Alex bisa mendengarnya.


    [​IMG]

    "Novel ini bercerita tentang Mia Clark dan Alex Hirano. Mark dan Mia bertemu secara tidak sengaja ketika Alex sedang terburu-buru menemui kakaknya. Tanpa sengaja Mia menabrak Alex dan membuat tangan Alex patah! Bagi seorang pianis, tangan adalah harta berharga, apalagi untuk seorang pianis terkenal seperti Alex. Karena merasa bersalah, Mia menawarkan diri untuk merawat Alex. Awalnya Alex tidak terlalu suka dengan Mai, namun lama kelamaan (setelah setiap pagi Mia rajin datang ke apartemnnya sekedar untuk berbelanja, memasak atau mengurusi keperluan rumah tangga Alex) Alex mulai menyadari arti kehadiran Mia. Ketika Alex dan Mia resmi berkencan, ternyata Mia selama ini menyimpan rahasia. Mia menderita penyakit jantung stadium akhir dan sedang menunggu donor dari rumah sakit. Ketika akhirnya Mia mendapatkan donor, Mia langsung melakukan operasi. Alex cemas sekali menunggu operasi Mia. Yang akhirnya oerasi Mia berhasil! Yah, yang namanya cerita memang tidak lengkap jika tidak ada konflik! Setelah Mia berhasil di-operasi, ternyata tubuh Mia mengalami penolakan terhadah jantung yang di-donorkan. Mia mengalami masa kritis yang akhirnya Mia eninggal juga setelah sekian lama berjuang menahan sakit. Well, jujur aja ini cerita Ilana Tan paling mengecewakan yang pernah gue baca. Selesai gue baca reaksi gue, "udah gini doang?" :rokok: Ga tau sih yang namanya nulis itu susah. Tapi gue juga dari awal pre-order Sunshine Becomes You udah High Anticipated banget! Mengingat ini karya Ilana Tan, si penulis 4 Seoasons yang misterius dan emg 4 Seasons bikin gue nyandu! Alurnya terlalu biasa, ceritanya terlalu biasa dan gue udah nebak sih gmn ending-nya jadi kurang seru walaupun Ilana Tan masih memainkan kata-kata manis yang khas banget. Tapi buat penggemar fanatik Ilana Tan mungkin akan sangat tidak setuju dengan gue. Karena kalau gue liat di beberapa review, banyak jg kok pembaca yang nangis baca Sunshine Becomes You. Terlepas dr apa yg gue tulis, itu cuma soal selera aja. Gue disini atau orang lain ada bukan untuk menghakimi, tapi sama" untuk berbagi."
     
    • Like Like x 1
    Last edited: Mar 5, 2017
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. kanggun M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 10, 2016
    Messages:
    567
    Trophy Points:
    81
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +552 / -2
    Sunshine Becomes You (sejauh) ini menjadi satu-satunya karya Ilana Tan yang ada skin-ship lebih dari sekedar holding hands. When Alex kissed Mia forehead, I just smile... :hi:
     
    Last edited: Mar 5, 2017
  4. kanggun M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 10, 2016
    Messages:
    567
    Trophy Points:
    81
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +552 / -2
    Oh iya!
    Novel ini sudah di-film-kan, dengan cast Nabila JKT dan Herjunot Ali.
    Gue sih belon nonton karena ast-nya yang buat pro-kontra.
    Pro: karena jujur aja perfilman Indonesia wajah"nya itu" aja. Klo gak Rahline Shah ya Pevita Pierce. Gue sih bukannya anti mereka, cuma pengen ada angin seger dikitlah.
    Kontra: karena Herjunot Ali. Gue tau sih Herjunot makin di gandrungi setelah main di 5 cm sbg Juple dan gue juga tau ini cuma fiksi atau khayalan semata. Tapi ya mbok tolong sih yg masuk akal dikit. Masa anak yang baru lulus SMP dipasangin sama yg udah berumur sekitar 30-an? Kan gak lucuk bgt! Gap-nya terlalu jauh dan ini kesannya jd kaya Pedhofil! Apalagi disinikan ada kissing scene, walaupun cuma di kening.
     
  5. mas_abdi Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 14, 2017
    Messages:
    26
    Trophy Points:
    1
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +2 / -0
    To be honest, karya Ilana Tan yang ini kurang dapet menurut saya. Hendak menyerah ketika mendekati halaman-halaman terakhir buku ini karena bosen dan ngantuk. Salah satu buku yang mengecewakan karena failed-expectation. Terlalu banyak perulangan kata macam "entahlah", setting cerita yang tidak dimaksimalkan (hello it's NY!), dan tokoh utama si Mia yang, IMO, no personality...cantik? yes, tapi itu bukan personality menurutku...

    dan yah, untuk novel ini menurutku 3/10
     
  6. yoonz14 MODERATOR

    Offline

    ❤肖战❤陈哲远❤周翊然❤Stray Kids

    Joined:
    Apr 27, 2012
    Messages:
    14,817
    Trophy Points:
    308
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +67,165 / -0
    Sewaktu baca endingnya buku ini benernya sempet sedih
    soalnya kan dulu juga ada baca 4 seasonnya Ilana Tan, yg Winter in Tokyo itu kan juga sad ending, waktu itu dapet feeling kok kayaknya bakal sad juga
    dan bener dugaanku.. beberapa mungkin gak demen ya dengan endingnya
    kalau aq sih pinginnya ending yg bahagia gitu wkwkkw...

    Soalnya baca ini malah kayak nonton sinetron gitu
    dengan ending yg akhirnya gak ma siapa2, Alexnya juga akhirnya sendirian gitu
    bagian yg membuat aq senyum2 sendiri itu sewaktu orang tua Alex mampir, terus lihat interaksi antara Mia dan Alex.. yg kelihatan suka ma Mia itu adiknya Alex, tapi yg terlihat memahami Mia itu justru Alexnya..

    gara2 endingnya juga jd bikin gak pingin nonton movienya wkwkwkwk
     
    • Like Like x 1
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.