1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

News Sebagian Wilayah Australia Alami Kekurangan Air Bersih, Menimbulkan Fenomena 'Pencurian Air'

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by IDWS.News, Oct 1, 2019.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. IDWS.News Gatotkaca

    Offline

    ▁ ▂ ▄ ρεηүεвαя ιηғσ ▄ ▂ ▁

    Joined:
    Feb 18, 2010
    Messages:
    3,404
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +105 / -0
    Beberapa kota besar dan kecil di wilayah timur Australia dengan cepat mendekati Day Zero, alias hari di mana air yang bisa diminum habis tak tersisa.

    Seiring dengan makin intensnya perubahan iklim global, Australia terkena dampak cukup besar berupa gelombang kemarau dan kekurangan air, menurut laporan Agence France-Presse.


    [​IMG]
    (Victor Tangermann)

    Beberapa kota kecil telah kehabisan persediaan air minum, sedangkan pemerintah kota-kota lain mulai mengeluhkan makin sedikitnya persediaan air bersih mereka, dan pesimis persediaan mereka dapat bertahan hingga akhir tahun 2019.

    Berita tersebut memperjelas realita bagaimana lingkungan hidup telah kolaps, sedikit demi sedikit.


    Munculnya "pencuri air"

    Ladang-ladang telah mengering, toko-toko tidak bisa beroperasi karena kekurangan air, bahkan aparat berwajib juga melaporkan adanya pencurian air yang terjadi, demikian bunyi laporan dari AFP.

    "Saya mengenal beberapa petani yang benar-benar 'kekeringan' hingga memutuskan tidak menanam apapun untuk tahun ini, praktis menutup bisnis mereka untuk sementara," ungkap petani citrus Angus Ferrier kepada AFP.


    [​IMG]
    (REUTERS/David Gray)

    Ferrier sendiri terpaksa menumbangkan ribuan pohon citrus miliknya dan mungkin masih akan bertambah lagi, agar ia dapat memanen citrus. Ia tak bisa memanen apapun apabila ia tidak mengorbankan sebagian pohon yang ada karena kurangnya air.

    Otoritas Australia tak bisa membenahi perubahan iklim, meski bukan berarti tanpa solusi. Mereka bisa saja "mengekspor" air bersih dengan harga mahal, mengingatkan kita akan sugesti yang terkesan "wah" seperti menyeret lapisan es di kutub selatan ke Afrika Selatan.

    Melirik pengalaman pahit Australia timur yang tidak terlalu jauh dengan Indonesia, ada baiknya kita mulai membenahi sikap membuang-buang sumber daya seperti air bersih. Bagaimana jadinya bila tiba-tiba suatu hari kalian tak bisa mengisi galon di rumah karena tidak ada pasokan air bersih di kotamu?



    Sumber: Portal IDWS via WeForum.org
     
    • Like Like x 1
  2. mandrakes M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 24, 2009
    Messages:
    1,390
    Trophy Points:
    152
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +2,076 / -6
    harusnya yang membakar hutan itu hukumannya di deportasi & hilang kewarganegaraannya & di penjara sesuai hukum yang berlaku dan dimiskinkan kalo bisa keluarganya sekalian dimiskinkan, kalo perusahaan di ambil alih pemerintah aja..
    sori uneg2
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.