1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

News Politikus Jepang Ini yang Menang Karena Tolak Sensor Konten Dewasa Dalam Anime dan Manga

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by IDWS.News, Jul 27, 2019.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. IDWS.News Gatotkaca

    Offline

    ▁ ▂ ▄ ρεηүεвαя ιηғσ ▄ ▂ ▁

    Joined:
    Feb 18, 2010
    Messages:
    3,404
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +105 / -0
    Politikus sekaligus pemimpin dari "Party to Protect Freedom of Expression" (Partai untuk Melindungi Kebebasan Berekspresi), Taro Yamada (52) memenangkan sebuah kursi dalam Dewan Penasihat Jepang dalam pemilihan pada hari Minggu (20/7/2019), dilansir dari Asahi. Tak hanya itu, ia menang mutlak dengan 530 ribu suara. Ia terpilih sebagai kandidat representasi proporsional untuk partai berkuasa di Jepang saat ini, LDP (Liberal Democratic Party).


    [​IMG]
    (Asahi)

    Apa yang membedakan Yamada dengan politikus-politikus lainnya adalah kampanyenya yang mendukung hal-hal terkait komunitas otaku seperti kebebasan dalam berbicara dan privasi di internet.

    Pada 2012, ia maju sebagai kandidat dari "Your Party" (grup pecahan LDP yang dibubarkan pada 2014) dan terpilih untuk duduk dalam Dewan Penasihat Jepang. Dalam masa pengabdiannya kala itu, ia menentang penerapan hukum pornografi anak dalam anime dan manga.


    [​IMG]
    (Asahi)

    Kali ini untuk kampanye pemilihannya, Yamada menekankan penentangannya akan situs-situs bajakan dan dukungannya terhadap legalisasi karya-karya buatan komunitas otaku sepertifanart atau fanfiction.

    Tak hanya itu, Yamada juga mengampanyekan peningkatan situasi kerja dalam industri anime (di mana banyak pekerja di dalamnya disebut bekerja dengan bayaran rendah serta jam kerja yang tinggi), hak-hak para penyandang disabilitas, privasi internet, dan hak bagi orang Jepang, terutama wanita, untuk tetap mempertahankan nama keluarga mereka meski telah menikah.

    Yamada juga punya cara unik dalam berpromosi. Ia menggunakan sebuah van yang dilengkapi sistem audio lengkap dengan speaker keras yang mengumandangkan lagu berjudul "Yamada Taro no Uta" (Lagu Yamada Taro) di pusat komunitas Otaku di Akihabara.


    Yang lebih unik lagi, Yamada disebut juga menentang penerapan sensor dalam industri manga dan anime. "Mengaburkan [konten dewasa] dalam anime dan manga hanya akan membuatnya makin erotis," sebut Yamada dilansir dari Nico News.


    [​IMG]
    (Asahi)

    Berkat kampanye dan aksi-aksinya itu, Yamada dijuliki "Defender of ACG" atau "Pelindung dari ACG". ACG sendiri merupakan singkatan dari Anime, Comic dan Game.

    Setelah kemenangan Yamada dipastikan, namanya pun jadi trending topic di Twitter Jepang. Seniman dari manga Negima dan UQ Holder! sekaligus aktivis kebebasan berpendapat, Ken Akamatsu, mencuitkan promosinya terhadap Yamada. "Dengan kemenangan Yamada [Taro], kita bisa mengawasi inisiatif-inisiatif Partai Berkuasa untuk meregulasi anime dan manga."

    Rupanya keluarga Yamada sendiri merupakan fanatik ACG. Putrinya merupakan seorang cosplayer yang rutin mengajaknya ke pameran manga terbesar di Jepang, Comic-con.



    Sumber: Portal IDWS
     
    • Like Like x 1
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. mandrakes M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 24, 2009
    Messages:
    1,390
    Trophy Points:
    152
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +2,076 / -6
    apa kabar KPI
    dulu tahun 90-2000an anak2 indonesia bertumbuh kembang yang sangat baik dikarenakan tidak ada......
    [​IMG]

    [​IMG]

    [​IMG]

    [​IMG]

    Bisa dilihat dari gambar diatas bagaimana Sensor dapat memanipulasi otak semula kita berfikir biasa aja setelah kena sensor malah kerja otak jadi ngeres? kartun binatang mirip tupai seperti sandy spongebob ini anehnya juga disensor saya sangat gagal paham apa yang membuat hewan kena sensor apa kita dapat mohon maaf "tegang" karena liat kartun hewan ini memakai bra kecuali kalo orangnya punya kelainan orientasi seksual spt beastility

    apa dampaknya?
    lihat anak2 kelahiran tahun 2011 keatas bisa dilihat mohon maaf sepupu saya umur 6 tahun saja sudah tau yang namanya pacar pacaran karena sering nonton acara sinetron sama babysitternya seharusnya yang disensor itu sinetron2 indonesia yang tidak mendidik dan unfaedah

    tapi ya sudahlah lagipula jamannya tv sudah tamat dan juga saya sudah hampir tidak pernah menonton tv kecuali acara berita dan bola :hehe:
     
    Last edited: Jul 27, 2019
  4. joewono Top Contributor
    AMVC CONTRIBUTOR

    Offline

    Rockstar

    Joined:
    Dec 28, 2010
    Messages:
    41,504
    Trophy Points:
    292
    Ratings:
    +1,109,486 / -6
  5. mr_ark SUPERMOD
    Kawaii

    Offline

    ★★★/人 ◕ ‿‿ ◕ 人\★★★

    Joined:
    Jan 14, 2009
    Messages:
    27,110
    Trophy Points:
    337
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +95,083 / -17
    Yang ilang paling cuman sensor sinar ama kabut :oghoho:
    Kalo anu sih tetep sensor kayaknya karena udah dianggap tabu untuk dipamerkan di muka umum
     
  6. joewono Top Contributor
    AMVC CONTRIBUTOR

    Offline

    Rockstar

    Joined:
    Dec 28, 2010
    Messages:
    41,504
    Trophy Points:
    292
    Ratings:
    +1,109,486 / -6
    Perasaan sensor cahaya dewa sudah teratasi dengan ATX :garing:
     
  7. mic2 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 6, 2010
    Messages:
    997
    Trophy Points:
    192
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,081 / -0
    Menang dengan kampanye yang unik

    Sent from my ASUS_X01BDA using Tapatalk
     
  8. SpidyZero M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Sep 5, 2018
    Messages:
    216
    Trophy Points:
    101
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +5,066 / -0
    wah enak ya di jepang kalau sensornya di hapus :D
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.