1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

News Pertama Kalinya, Seorang Ibu Melahirkan di Wisma Atlet, Tempat Karantina Pasien COVID-19

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by IDWS.News, Dec 16, 2020.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. IDWS.News Gatotkaca

    Offline

    ▁ ▂ ▄ ρεηүεвαя ιηғσ ▄ ▂ ▁

    Joined:
    Feb 18, 2010
    Messages:
    3,404
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +105 / -0
    Seorang ibu yang melahirkan di Wisma Atlet, dan menjadi wanita pertama yang melahirkan di tempat khusus karantina pasien COVID-19 tersebut.

    Wanita yang dilaporkan bernama Vini tersebut melahirkan di Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada hari Sabtu (12/12/2020) pekan lalu. Wanita asal Bekasi, Jawa Barat itu melahirkan dengan lancar melalui proses persalinan normal.

    "Kemarin lahir bayi perempuan di Tower 4 Wisma Atlet. Ibu tersebut ketika dibawa ke sini sudah 9 bulan ya, 29 November dibawa ke Wisma Atlet. Untuk saat ini dirujuk ke RS Mitra Keluarga bersama bayinya," kata Komandan Lapangan RSD Wisma Atlet Kemayoran, Letkol Muhammad Arifin seperti dikutip dari CNNIndonesia.com pada Senin, 14 Desember 2020.

    Menurut Letkol Arifin, persalinan di Wisma Atlet ini adalah untujk yang pertama kalinya karena sebenarnya tempat itu hanya menerima pasien COVID-19 dengan kondisi gejala ringan hingga sedang. Namun karena faktor kemanusiaan, akhirnya Vini diterima bersalin di sana.


    [​IMG]
    Ilustrasi ibu melahirkan. (Ist/Net)

    "Karena sebenarnya pasien hamil tidak masuk dalam kriteria penerimaan yang bisa masuk dan dirawat di sini karena fasilitas persalinannya tidak ada. Namun karena memperhatikan faktor kemanusiaan waktu pasien datang ke sini malam-malam, sehingga diterima," jelas Letkol Arifin.

    Vini yang melahirkan di Wisma Atlet, Kemayoran, mengungkapkan bagaimana dirinya bisa menjalani persalinan di tempat karantina pasien COVID-19 tersebut. Dia masuk Wisma Atlet setelah dinyatakan positif COVID-19 pada 29 November 2020 berdasarkan hasil pemeriksaan swab yang dilakukan oleh perusahaannya.

    Setelah dinyatakan positif, Vini mendatangi salah satu rumah sakit swasta di Bekasi. Dia kemudian diberikan surat rujukan ke Wisma Atlet, sebab kondisi rumahnya tak memungkinkan untuk isolasi mandiri pada saat itu.

    "Saat ini sedang recovery di RS Mitra Keluarga, dan besok bayi saya dites swab," kata Vini kepada CNNIndonesia.com.

    Vini pun berharap hasil tes swab anaknya dinyatakan negatif virus Corona. Dan kini dia juga sudah diizinkan untuk menjalani isolasi mandiri di rumah karena berdasarkan hasil pemeriksaan, CT (Cycle Threshold) miliknya sudah terpantau stabil.

    Melahirkan di Wisma Atlet menjadi pengalaman tak terlupakan untuk Vini. Dia pun memberikan nama unik pada bayinya untuk mengenang momen tersebut

    "Namanya Atlecia Afrina, Afrina itu nama dokter yang membantu melahirkan kemarin," ucap Vini.



    Sumber: Portal IDWS
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.