1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Sports Para Pemenang dalam Gala Ballon d'Or 2022

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by IDWS.News, Oct 18, 2022.

  1. IDWS.News Gatotkaca

    Offline

    ▁ ▂ ▄ ρεηүεвαя ιηғσ ▄ ▂ ▁

    Joined:
    Feb 18, 2010
    Messages:
    3,404
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +105 / -0
    Penghargaan Ballon d'Or 2022 telah usai digelar pada Selasa (18/10/2022) malam WIB di mana pemenang di setiap kategori telah ditentukan.

    Gala Ballon d'Or yang digelar Theatre du Chaltelet, Paris, Prancis di mana pemenang dari tujuh kategori penghargaan diumumkan. Satu penghargaan baru yang pertama kali dianugerahkan dalam sejarah Ballon d'Or adalah Socrates Award, yakni penghargaan yang diberikan kepada pesepakbola yang dinilai paling aktif di bidang sosial dan kemanusiaan.

    Sadio Mane memperoleh kehormatan sebagai pemain sepakbola pertama yang memperoleh anugrah Socrates Award. Bintang Senegal itu dinilai pantas menerimanya karena dikenal sebagai dermawan yang aktif dalam kegiatan kemanusiaan, terutama di negara asalnya.



    Peraih Trofi Kopa alias pemain muda terbaik jatuh kepada bintang Barcelona, Gavi. Ia menyamai prestasi rekan setimnya, Pedri, yang meraih penghargaan serupa musim lalu.

    Selanjutnya ada penghargaan Gerd Mueller Award untuk Striker Terbaik. Gelar ini diberikan kepada penyerang Polandia, Robert Lewandowski.



    Penghargaan Trofi Yashin untuk kategori Kiper Terbaik diraih Thibaut Courtois. Penjaga gawang Real Madrid itu tampil gemilang musim lalu dengan meraih titel LaLiga dan Liga Champions.

    Penghargaan Pesepakbola Perempuan Terbaik atau Ballon d'Or Feminin menjadi milik Alexia Putellas. Bintang Barcelona Putri itu meraih trofi Si Bola Emas keduanya secara beruntun. Sedangkan penyerang Real Madrid, Karim Benzema, dinobatkan sebagai peraih Ballon d'Or untuk kategori pemain sepakbola pria terbaik berkat jasanya mengantarkan Real Madrid menjuarai Liga Champions musim lalu.





    Manchester City dinobatkan sebagai Klub Terbaik Dunia tahun ini. Juara bertahan Premier League itu mengalahkan dua finalis Liga Champions 2021/2022, Liverpool dan Real Madrid.

    Trofi Ballon d'Or atau Pemain Terbaik Dunia tahun ini menjadi milik Karim Benzema. Bomber Real Madrid itu menjadi top skor LaLiga dan Liga Champions musim lalu, serta mengantarkan El Real meraih double Liga Spanyol dan Liga Champions.

    Daftar Pemenang Gala Ballon d'Or 2022
    • Trofi Kopa: Gavi
    • Gerd Mueller Award: Robert Lewandowski
    • Socrates Award: Sadio Mane
    • Ballon d'Or Feminim: Alexia Putellas
    • Ballon d'Or: Karim Benzema
    • Trofi Yashin: Thibaut Courtois
    • The Best Club: Manchester City

    Sumber: Portal IDWS
     

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.