1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Mengapa Si Planet Terkecil Makin Mengecil?

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by widjanarko_ex7, Mar 20, 2014.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. widjanarko_ex7 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 8, 2012
    Messages:
    1,214
    Trophy Points:
    227
    Ratings:
    +143,857 / -0
    Mengapa Si Planet Terkecil Makin Mengecil?

    Diameter Merkurius sekarang lebih kecil sekitar 14 km dibanding saat ditemukan empat miliar tahun lalu.
    [​IMG]
    Gambar Merkurius ini dipotret oleh wahana ruang angkasa MESSENGER. Tampak garis "kerutan" dari pegunungan, yang disebut sabuk lipatan-dan-dorongan, sampai dengan 336 mil (540 kilometer) di tengah kawah (warna biru dalam gambar). | COURTESY NASA/JOHNS HOPKINS UNIVERSITY APPLIED PHYSICS LABORATORY/ CARNEGIE INSTITUTION OF WASHINGTON

    Bagaikan sebutir kismis yang mengitari Matahari, si planet terkecil di Tata Surya—Merkurius mengerut dan mengerisut.

    Diameter planet ini sekarang lebih kecil sekitar 8,6 mil (14 kilometer) daripada saat pertama kali ditemukan 4 miliar tahun lalu.

    Planet ini mengalami perampingan akibat pendinginan. Gambar dari wahana antariksa NASA, Messenger, yang mengorbit Merkurius sejak 2011 lalu telah menangkap sebagian gambar-gambar, yang antara lain memperlihatkan ketika satu lempeng batuan melengkung, dan susut, di planet tersebut.

    Paul Byrne, ahli geologi planet Carnegie Institution di Washington, D.C., juga penulis utama dalam studi yang dipublikasikan di Nature Geoscience, mengatakan Merkurius merupakan anomali. "Ia kelihatannya menyusut lebih dalam dari ukuran bulan atau bahkan Mars," ujar Byrne.

    Semua planet mendingin dan menumpahkan panas dalam derajat bervariasi. Merkurius, sebagai yang terdekat dengan Matahari memiliki proses yang lebih kompleks. Apalagi lanskap Merkurius sendiri sudah sangat dramatis, berupa kawah-kawah bercorak rumit, membentuk tebing yang bisa mencapai ketinggian 2 mil (setinggi Gunung St. Helens), dan dikelilingi punggungan bukit yang berbaris sampai sepanjang 1,050 mil (dua kali panjang Florida).

    Adalah gempa-gempa di Merkurius yang mengukir lanskap, dan dikatakan proses ini mungkin masih terus terjadi.

    Kata William McKinnon, seorang profesor di Department of Earth and Planetary Sciences, Washington University di St Louis, "Jika saja kita bisa memasang seismometer pada Merkurius, kita mungkin bisa mendengarkan pergerakan masif itu, tapi Matahari akan memanggangnya."

    Suhu di daratan Merkurius bisa sampai 430 derajat Celcius, pengamatan dilakukan lewat wahana antariksa.

    Bila potret sudah lebih lengkap, peneliti bisa mulai menjawab pertanyaan-pertanyaan lanjutan: apa sebab planet menyusut sangat banyak, kapan kerutannya dimulai, seaktif apa aktivitas gempa, seberapa cepat kontraksi terjadi.

    (Kerry Sheridan/GS)​

    SUMBER
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. yoonz14 MODERATOR

    Offline

    ❤肖战❤陈哲远❤周翊然❤Stray Kids

    Joined:
    Apr 27, 2012
    Messages:
    14,817
    Trophy Points:
    308
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +67,165 / -0
    Wih ini kalau makin lama makin menyusut
    apa lama2 gak hilang ya planetnya >_<
    ngeri amat kalau gitu :dead:
     
  4. crimesman M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 13, 2013
    Messages:
    517
    Trophy Points:
    102
    Ratings:
    +7,144 / -0
    baru tau kalo planet itu bisa berkurang diameternya
    tapi emang lama banget sampai empat miliar tahun berkurang 14 km :ehem:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.