1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

News Marvel x Ultraman? Bisa Jadi!

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by IDWS.News, Nov 27, 2019.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. IDWS.News Gatotkaca

    Offline

    ▁ ▂ ▄ ρεηүεвαя ιηғσ ▄ ▂ ▁

    Joined:
    Feb 18, 2010
    Messages:
    3,404
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +105 / -0
    Marvel Cinematic Universe telah tumbuh menjadi salah satu waralaba film terbesar dalam sejarah, menghasilkan puluhan film blockbuster, TV show, buku dan komik. Akan tetapi, kebanyakan superhero terkenal berasal dari kreasi Stan Lee, seperti Iron Man dan Captain America.

    Lantas, bagaimana bila sosok superhero dari timur jauh akan tampil dalam komik Marvel? Sosok tersebut sebenarnya tak kalah ikonik dibandingkan para supehero Marvel. Siapa sih di Indonesia yang nggak kenal dengan Ultraman?


    [​IMG]


    Pengumuman bergabungnya Ultraman ke Marvel diumumkan oleh akun resmi marvelmarvel di Twitter pada 23 November lalu. Pengumuman kerjasama itu juga tercantum di situs resmi Marvel.


    [​IMG]


    Meski begitu, kerjasama dengan waralaba superhero raksasa asal Jepang itu masih hanya sebatas di media cetak. Marvel mengemukakan mereka akan berkolaborasi dengan Tsuburuya Productions untuk membuat cerita-cerita Ultraman baru pada 2020 mendatang.



    Apakah kerjasama baru ini bisa berujung pada film atau bahkan crossover, masih misteri. Tapi memikirkannya saja tentu membuat para penggemar bersemangat bukan? Diharapkan dengan kerjasama ini, tokoh-tokoh dari dua benua berbeda itu dapat lebih dikenal di wilayah masing-masing, terutama Ultraman yang kebanyakan penggemarnya masih didominasi orang Asia.

    Kita tunggu saja tanggal mainnya!



    Sumber: Portal IDWS
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.