1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

News Komik Batman Super Langka Berusia Lebih dari 80 Tahun Laku Terjual Rp 30,9 Miliar!

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by IDWS.News, Jan 15, 2021.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. IDWS.News Gatotkaca

    Offline

    ▁ ▂ ▄ ρεηүεвαя ιηғσ ▄ ▂ ▁

    Joined:
    Feb 18, 2010
    Messages:
    3,404
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +105 / -0
    Sebuah komik Batman langka laku terjual dengan harga selangit! Kok bisa laku mahal?

    Komik Batman #1 yang pertama kali dipublikasikan pada tahun 1940, laku terjual seharga USD 2,2 juta (sekitar IDR 30,9 miliar). Komik langka tersebut sanggup bertahan selama lebih dari 80 tahun sehingga dihargai semahal itu.

    Menurut laporan THR, komik langka Batman tersebut dijual sebagai bagian dari event Lelang "Heritage Auction" yang dikhususkan bagi seni buku dan komik. Komik bersangkutan pertama kali dipublikasikan setahun setelah karakter Batman debut di serial Detective Comics #27. Selain menjadi komik ekslusif pertama dengan tokoh utama Batman, komik langka itu juga merupakan komik pertama yang memperkenalkan karakter-karakter ikonik seperti Joker dan Catwoman.


    [​IMG]
    Komik super langka Batman #1 yang terjual seharga IDR 30,9 miliar. (Foto: CGC Universal Grade)

    Sebelum terjual di lelang tahun ini, komik ini dimiliki oleh kolektor Billy T. Gates selama lebih dari 40 tahun sejak ia membelinya pada 1979.

    Komik Batman tersebut menerima rating 9,4 dari Certified Guaranty Company (CGC), yang berarti "koleksi yang terawat dengan sangat baik dengan hanya kerusakan minor." Dilaporkan bahwa komik ini dirawat dengan sangat baik hingga warna dari kertasnya masih putih bersih.

    Harga sebesar IDR 30,9 miliar itu mengalahkan rekor komik Batman sebelumnya yang terjual seharga USD1,5 juta (sekitar IDR 21 miliar) pada November 2020, namun belum bisa mengalahkan rekor komik termahal di dunia yakni Action Comics #1 yang terjual seharga USD 3,2 juta (sekitar IDR 44,9 miliar) pada 2014 silam.



    Sumber: Portal IDWS
     
Tags:
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.