1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Jam Biologis Tubuh Manusia

Discussion in 'Pengetahuan Penting Penunjang Kesehatan' started by boku, May 23, 2009.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. boku M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Apr 10, 2009
    Messages:
    3,087
    Trophy Points:
    211
    Ratings:
    +53,987 / -0
    Pernahkah Anda bertanya, :bolakbalik:
    • mengapa saat malam kita mengantuk?
    Atau
    • mengapa bila masyarakat pedesaan yang belum ada listrik cenderung tidur lebih cepat?
    Jawabannya adalah karena adanya hormon melatonin. SCN akan memerintahkan tubuh untuk mengeluarkan hormon melatonin ini saat hari sudah gelap. Selanjutnya, hormon melatonin akan memerintahkan tubuh untuk beristirahat. Namun dengan kehadiran lampu listrik yang membuat suasana malam hari menjadi terang menghambat dikeluarkannya hormon melatonin, sehingga saat ini jam tidur manusia lebih larut malam daripada sebelumnya.

    Tubuh kita mudah beradaptasi. Misalnya, untuk pekerja yang bekerja saat malam hari, SCN akan beradaptasi dalam mengeluarkan hormon melatonin sehingga mereka akan tetap terjaga walaupun hari sudah gelap. Bila malam semakin larut, kita akan lebih merasakan kantuk, ini disebabkan hormon melatonin yang dihasilkan semakin meningkat dan juga turunnya suhu tubuh dan tekanan darah dalam tubuh.

    Hormon Dalam Tubuh Saat Kita Tidur
    Agar dapat memperbaiki sel-sel yang rusak, tubuh membutuhkan tidur. Tidur sehat manusia adalah 7 sampai 9 jam setiap hari. Perbaikan sel ini dipicu oleh hormon yang bernama Human Growth Hormone (HGH). Karena itu, dengan tidur yang cukup rata-rata 8 jam per hari, sama saja dengan membiarkan tubuh Anda memulihkan tubuh kembali. Tentu ini akan membuat Anda bangun dengan sehat pada pagi hari setelah tidur yang cukup.:em0100:

    Makan makanan asin dapat membuat tubuh dehidrasi, sehingga dapat mengalami retensi air yang menyebabkan hipertensi ringan, akibatnya proses perbaikan sel terganggu dan tidur Anda terganggu. Mengkonsumsi makanan manis dapat membuat kita sulit tidur karena otak akan memerintahkan untuk mengeluarkan hormon insulin. Akibatnya gula yang ada dalam pembuluh darah akan disimpan dalam sel otot, hati dan lemak. Karena kadar gula dalam tubuh rendah, otak akan memerintahkan untuk mengeluarkan hormon kortisol yang memecah lemak menjadi gula. Efek samping dari hormon kortisol adalah dapat memicu stres sehingga waktu tidur Anda akan terganggu karena rasa stres yang ada.

    Mengapa Anda Mampu Menahan Kencing Saat Tidur?:flowers:
    Pernahkah Anda bertanya mengapa meskipun tidur lebih dari 8 jam, Anda tidak merasakan ingin buang air kecil pada saat tertidur? Saat kita tidur, tubuh memproduksi hormon vasopressin yang menghambat pengeluaran urine sehingga kita bisa tidur tanpa terganggu harus ke kamar kecil.

    Jam Biologis Pagi Hari
    Saat pagi hari, minumlah segelas air hangat yang akan mendorong enzim-enzim yang ada dalam mulut ke dalam lambung untuk proses detoksifikasi. Tunggu 20 menit sebelum Anda mengkonsumsi sarapan atau minuman lainnya, karena bila waktu kurang dari 20 menit, manfaat yang dihasilkan kurang optimal.

    Olahraga pada jam 5 pagi kurang bermanfaat karena suhu tubuh masih rendah dan otot belum panas. Berolahragalah jam 7 pagi. Pada jam ini tubuh menghasilkan hormon serotonin yang meningkatkan mood. Berjemur di bawah sinar matahari pagi dapat meningkatkan produksi hormon ini.

    Tubuh kita berada dalam kondisi optimal 3 jam setelah bangun tidur. Saat itu, darah sudah mengaliri tubuh dengan sempurna sehingga semua zat yang dibutuhkan tubuh dapat terpenuhi dengan baik.

    Jam Biologis Tubuh Lainnya:balloon:
    * Saat tepat untuk perawatan kulit adalah jam 16.00 karena pada saat itu tubuh dalam suhu yang paling tinggi sehingga pori-pori terbuka dan nutrisi terserap sempurna.

    * Jam 17.00 tubuh dalam kondisi puncak dalam menahan rasa sakit, sehingga tepat bila ingin ke dokter gigi atau di suntik.

    * Jam 18.00 merupakan saat yang tepat untuk berolahraga, karena kekuatan dan fleksibilitas tubuh dalm kondisi puncak. Disebabkan kandungan glikogen pada saat itu di dalam tubuh cukup banyak. Glikogen merupakan simpanan karbohidrat dalam bentuk glukosa di dalam tubuh yang berfungsi sebagai salah satu sumber energi.
     
    • Like Like x 2
    • Thanks Thanks x 1
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. AngelKing M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 9, 2008
    Messages:
    503
    Trophy Points:
    76
    Ratings:
    +263 / -0
    Hmm....

    nice inpoh neh....

    jadi tau saat2 yg terbaik bwat melakukan kegiatan.....

    hehehehe
     
  4. Winoko21 M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Oct 11, 2008
    Messages:
    2,820
    Trophy Points:
    227
    Ratings:
    +211,273 / -0
    nice info,
    gw jadi tau kapan gw harus pergi ke dokter....
     
  5. zutara M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Aug 3, 2008
    Messages:
    9,281
    Trophy Points:
    226
    Ratings:
    +46,395 / -0
  6. Arthuria M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 5, 2009
    Messages:
    1,232
    Trophy Points:
    112
    Ratings:
    +260 / -0
    oke deh banyak yg gue baru tau nie, eh tapi kalo jam 7 olah raga ntar gue telat ke kantornya hehehe, jadi mana yg lebih baek olah raga jam 6 tapi 1 jam ato olahraga jam 7 tapi cuman bisa paling banter 20 menit? ato gue olahraganya sore aja kalli yak jam 6 sore.
     
  7. zero2lyn Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jan 6, 2009
    Messages:
    39
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +2 / -0
    itulah kalo kita lagi berada di tempat yang memiliki periodek waktu yang berbeda (lama siang dan malam tidak seperti biasanya) kita akan merasakan keanehan pada badan kita..
    apalagi kalo dah jadwal kebelakang, biasanya tubuh perlu penyesuaian tepat..he..
     
  8. nightmarest M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 13, 2008
    Messages:
    850
    Trophy Points:
    156
    Ratings:
    +2,568 / -0
    bangun pagi minum segelas air putih
    emang bener2 membantu gw XD
     
  9. boku M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Apr 10, 2009
    Messages:
    3,087
    Trophy Points:
    211
    Ratings:
    +53,987 / -0
    Benar juga tuh, susahnya klo Olah Raga j7 pagi. Tp buat orang kantoran doank kan kali Bro.
    he3x:santa:
     
  10. shinoda Members

    Offline

    Joined:
    May 23, 2009
    Messages:
    4
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +2 / -0
    he..he..h..e.
    manteb bro...
    bagus ini artikel......
    kita bisa tw kapan melakukan kegiatan yang didukung oleh anggota tubuh kita... :clap:
     
  11. tresnadi Banned User

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 31, 2009
    Messages:
    6,155
    Trophy Points:
    171
    Ratings:
    +113,424 / -0
    mmm.. pernah baca dimana ya??? lupa :swt:

    jam biologis satau gw dilatih juga sama atlet balap kuda.. klo lu baca manga sylphid pasti tau :lol:

    biar jantung joki sama jantung kuda cocok, n tau kemampuan kuda untuk ngelewatin satu furlog/lap.. apalagi klo ada tanjakan curam..
     
  12. ark_beetle M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Apr 29, 2008
    Messages:
    3,185
    Trophy Points:
    162
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +2,549 / -0
    pertanyaan: kalo kebanyakan tidur efeknya apa?

    pertanyaan: trus orang yang ngompol itu gimana?
     
  13. lusiana21 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 12, 2009
    Messages:
    142
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +24 / -0
    nice artikel nigh, btw dapet info dari mana nigh bro
     
  14. chipmunk M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 23, 2009
    Messages:
    823
    Trophy Points:
    107
    Ratings:
    +303 / -1
    bukanya kloolahraga malam kurang baex:???:

    coz udara kan banyak Co2 jam2 segitu
     
  15. meneng M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Feb 22, 2009
    Messages:
    434
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +19 / -0
    wew tubuh kita ada jadwalnya to!!! bisa diubah ga ya jam tubuh kita??
     
  16. missjazzycat Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 25, 2009
    Messages:
    89
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +15 / -0
    thanks buat infonya gan..

    cuma sayangnya kurang banyak nih. gw butuh banged info2 kaya gini.
    cocok buat orang yang suka begadang n ga suka olahraga.:em0100:
     
  17. denmasklowor Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Dec 30, 2008
    Messages:
    61
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +2 / -0
    jam biologis bisa berubah juga kok, kayak gw baru bisa tidur jam 3-5 pagi trus bangun jam 10-12 siang.
     
  18. Lawliet Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 7, 2008
    Messages:
    22
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +18 / -0
    iya, bisa berubah kok, gw tiap tengah-akhir musim liburan pasti berubah, bermula dari begadang online/nonton sampe malem, lama2 baru bisa tidur kalo matahari dah terbit, ntar bangun siang, terus melek lagi sampai malem,

    cuma emang kebiasaan itu nggak bisa berubah sehari-dua hari, paling ngak seminggu lah, dan awalnya emang berat...

    bukan cuma rasa kantuk, bahkan rasa lapar, buang air, dll juga berubah...
    gw jadi laper mulai sore-pagi, kalo siang2 malah nggak laper...

    udah kayak kalong aj gw :D
     
    Last edited: May 25, 2009
  19. zekusion M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    May 28, 2008
    Messages:
    15,077
    Trophy Points:
    227
    Ratings:
    +38,046 / -0
    iya kyna,, lbh cocok masuk [keep your health]
    tp ini jg termasuk edukasi jg.. *LOHH??*
    haha.. bingung dah,, terserah momodnya d

    tp.. informasi yg bagus. ^^
     
  20. Niddif M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 11, 2009
    Messages:
    467
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +34 / -0
    Olga itu mendingan sore, jam 6 an, seger-segernya sambil nonton cewe- cewe pada belanja
     
  21. ferdhie Members

    Offline

    Joined:
    May 28, 2009
    Messages:
    4
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    Thanks info'nya.Tapi satu hal penting dulu yang musti diterapkan.DISIPLIN ILMU Ini yang sulit :em0100:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.