1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Ini Penyebab Kenapa Makan Larut Malam Harus Dihindari

Discussion in 'Pengetahuan Penting Penunjang Kesehatan' started by vincentrevival, Aug 27, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. vincentrevival M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 12, 2010
    Messages:
    5,337
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,525 / -0
    Jakarta, Beberapa orang ada yang memiliki kebiasaan makan atau mengemil saat larut malam. Kebiasaan ini sebaiknya tidak dilakukan lagi, karena ada beberapa alasan yang membuat makan di larut malam harus dihindari.

    Hasil penelitian menunjukkan kecenderungan sering makan larut malam karena dipicu oleh stres di siang hari atau mengalami gangguan tidur insomnia, sehingga seseorang mengalihkannya ke makanan.

    Bahkan kegiatan makan larut malam hanya untuk membuat badannya bertambah gemuk pun sebaiknya tidak dilakukan. Memiliki kebiasaan makan larut malam sangat tidak dianjurkan, terutama jika dilakukan hampir setiap hari.

    Pada orang yang memang memiliki kebiasaan ini dalam istilah medis disebut dengan sindrom makan malam (late night eating syndrome). Orang dengan sindrom ini akan mengonsumsi makanan berat setelah melewati jam makan malam ideal.

    Makan larut malam bisa memberikan konsekuensi yang buruk bagi kesehatan. Berikut ini adalah alasan yang membuat makan larut malam harus dihindari, seperti dikutip dari Buzzle, Sabtu (27/8/2011) yaitu:

    1. Mempengaruhi tidur
    Penelitian ilmiah menemukan bahwa mengonsumsi makanan tinggi kalori, tinggi kafein dan rempah-rempah bisa membuat seseorang sulit tidur. Hal ini karena tubuh mengalami kesulitan dalam mencerna makanan tinggi kalori dan secara tidak langsung membuat seseorang sulit tidur nyenyak.

    Selain itu makanan ini juga bisa menyebabkan kegelisahan, iritabilitas dan sakit pada perut, kondisi ini tentu saja akan mengganggu pola tidur atau terbangun di malam hari.

    2. Menyebabkan kenaikan berat badan
    Makan larut malam sangat mudah membuat berat badan seseorang, karena umumnya orang tidak melakukan banyak aktivitas di malam hari sehingga makanan yang masuk akan disimpan dalam tubuh menjadi lemak.

    3. Rawan terkena konsekuensi kesehatan lainnya
    Kondisi ini memicu terjadinya refluks esofagus (makanan berbalik naik ke atas) karena makanan yang dikonsumsi belum sepenuhnya sampai di lambung tapi sudah langsung tidur, memicu terjadinya penyakit gastroesophageal reflux (GERD) yang menimbulkan sensasi rasa terbakar ringan di dada dan nyeri daerah jantung. Sedangkan pada orang dengan diabetes, maka larut malam bisa mempengaruhi kemampuan resistensi insulin.


    sumber : http://www.detikhealth.com/read/201...makan-larut-malam-harus-dihindari?ld991103763
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. ch3n_l3g3nds M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 22, 2010
    Messages:
    292
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +2,207 / -0
    Wah maks nya itu jm brp gan baru gk boleh makan ? biasa uda makan, malem laper lg, :hehe:

    tapi bukannya makan yg gampang dicerna kyak roti, bubur, mie boleh ya ? CMIIW,
     
  4. vettelizz11er M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 11, 2010
    Messages:
    517
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +167 / -0
    Yang ini cukup sering ditemukan.
    Orang makan langsung tidur biasanya kena refluks asam lambung.
     
  5. febbvebb Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 31, 2011
    Messages:
    47
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +2 / -0
    saya pernah ngalamin ini nih kemaren2.. 3 dr 4 gejala saya alamin..
    serem jg sih mgkn krn stres diet tp ga turun2.. :((
    jd bawaanna kalo malem ama tengah malem uda gila nyari makan sana sini.. tp bisa diatasin sih..
    asal ada kemauan diri yg kuat trus tidur kalo malem.. sayangnya saya susah kalo ga gadang..
     
  6. ReXis Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 12, 2010
    Messages:
    246
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +2 / -0
    :apa:yah baru mau buat mi.. ga jadi deh (liat tanggal post gua)
     
  7. passat M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Feb 27, 2009
    Messages:
    2,474
    Trophy Points:
    97
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +227 / -0
    kategori larut malam tu jam berapa bro? berarti gerai2 makanan yang buka 24 jam harus ditutup :hihi:
     
  8. pakdhegatot Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 23, 2009
    Messages:
    73
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +34 / -0
    bukan maks jam berapa gan
    cuman harus ada jeda anatara makan sama tidur
    katanya sih 2-4 jam baiknya, jadi isa agan atur sendiri

    ane sendiri kek na juga kena tuh :D
    suka ngemil pas malam hari, trus kek kena refluks dah :(
     
  9. Oromizz Veteran

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Aug 23, 2009
    Messages:
    3,861
    Trophy Points:
    267
    Ratings:
    +6,278 / -0
    saya sering ngemil tengah malam juga :madesu: mesti dikurangi ini.... :keringat:
     
  10. landon Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 31, 2011
    Messages:
    134
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +12 / -0
    yang pasti jangan makan berat di malam hari..
    klo lapar di tengah malam, makan buah aja....
    itu lebih sehat ketimbang makan mie atau nasi..
     
  11. CrimsonSigner M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 18, 2011
    Messages:
    1,125
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +629 / -0
    gw banget nih :hehe:

    emang susah ngilangin kebiasan , tapi tidur gw lancar koq :bloon:
     
  12. lenthobakar M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 22, 2011
    Messages:
    623
    Trophy Points:
    81
    Ratings:
    +311 / -0
    :niceinfo:

    ane sering tuh...

    tai, yg pernah ane alamin palingan cuman gangguan tidur... :haha:
     
  13. D3nz Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Mar 30, 2009
    Messages:
    248
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +56 / -0
    :gaswat:wuaduh kebiasa anee ne klo balik ke rumah begadang hhu. . .
    emang hidup sehat tuh banyak rintangannya ya cmn sepadan ma usahanya :onion-86: hhu
     
  14. tracing_immortal Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jun 7, 2010
    Messages:
    232
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +9 / -1
    wahh padahal ane suka banget gan ngemil malam2,soalnya ane kan tinggal di surabaya,la di surabaya tu makanan yang enak2 biasanya bukanya malem gan,malah ada yang larut malam..brti pola hidup gua mesti berubah nih..
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.