1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

News Ibu Ini Berbagi Kisah Anaknya yang Nyaris Tewas Karena Video di TikTok, Peringatan Kepada Para Ortu

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by IDWS.News, Oct 29, 2020.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. IDWS.News Gatotkaca

    Offline

    ▁ ▂ ▄ ρεηүεвαя ιηғσ ▄ ▂ ▁

    Joined:
    Feb 18, 2010
    Messages:
    3,404
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +105 / -0
    TikTok telah menjadi fenomena dalam beberapa tahun terakhir, terutama di saat pandemi seperti sekarang ini di mana aktivitas di luar rumah terbatas. Banyak tren di TikTok yang kemudian ditiru oleh orang-orang. Namun kadang ada tren yang justru membahayakan.

    Seorang ibu asal Filipina baru-baru ini membagikan kisah hampir kehilangan anaknya karena tren TikTok. Ibu dengan akun Facebook Mara Ordinario itu berbagi pengalaman mengerikan tersebut lewat akun Facebooknya pada Jumat (23/10/2020) pekan lalu. Ia menceritakan bagaimana terkejutnya dirinya menemukan bekas jeratan di leher sang anak.

    Usut punya usut, anak perempuannya yang bernama Freya (4) itu rupanya berusaha meniru sebuah video TikTok di mana seorang anak menggantung dirinya sendiri. Karena masih berusia 4 tahun dan tidak mengerti bahaya dari aksi tersebut, Freya lalu berusaha meniru adegan mengerikan tersebut. Ia lalu menggunakan kabel tarik tirai di kamarnya untuk melilit lehernya sebanyak tiga kali. Setelahnya sang anak lalu melompat. Untung saja ketika kejadian tersebut sang ibu, Mara, tengah berada di sana.

    "Terimakasih Tuhan saya ada di sana ketika hal itu terjadi. Saya tidak bisa membayangkan bagaimana jika saya tidak ada di sana saat itu?," tulisnya di unggahan Facebooknya yang diberi judul 'No More TikTok for Freya!' Tegas Mara dalam caption unggahan Facebooknya.

    Tak hanya itu saja, Mara juga mengunggah foto dari leher sang anak yang terlihat memerah akibat jeratan kabel tarik tirai tersebut. Mara lalu memperingatkan para orangtua lain untuk selalu menjaga dan mengawasi putra putrinya agar kejadian semacam ini tidak terulang kembali.

    "Anak perempuan 4 tahun saya yang tidak bersalah hampir kehilangan nyawanya karena beberapa video bodoh TikTok. Jadi teman-teman, tolong, tolong, perhatikan baik-baik anak kita serta apa yang mereka tonton," tambah keterangan unggahan tersebut.

    Unggahan tersebut kemudian menjadi viral dan telah dibagikan lebih dari 4,3 ribu kali serta memperoleh 1,4 ribu komentar. Tidak sedikit yang sependapat dengan Mara dan mengatakan bahwa orangtua perlu membatasi penggunaan media sosial bagi anak-anaknya.



    Sumber: Portal IDWS
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.