1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.

About my little friend... What should i do?

Discussion in 'CurHat' started by ninjaugal, Mar 14, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. ninjaugal M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Feb 5, 2009
    Messages:
    335
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +50 / -0
    Maaf jika threat ini salah tempat.
    Di sini aku hendak bercerita tentang temanku yang saat ini kesusahan.
    Dan memohon para pembaca sekalian untuk memberikan saran ataupun solusi...

    Temanku ini bernama Resha umur 20 tahun, tapi badannya kecil pendek mungil 150 cm,
    tinggal di Sidoarjo. Tinggal bersama Ayah, 1 orang kakak laki-laki dan seorang lagi kakak perempuan. Ibunya sudah lama meninggal.

    Suatu waktu kakaknya berbuat masalah, entah apa yang dilakukan kakaknya sehingga
    mereka ditimpa utang hingga membuat ayah resha ini bangkrut, sampai2 sakit-sakitan karena stress. Resha terpaksa berhenti kuliah, dan mulai kerja.
    Karena hanya berbekal ijazah smu dan tidak mempunyai kemampuan khusus (menggambar, desain, menyanyi serta badan yang kecil), dia mencoba melamar di Indo*aret dekat rumah ditolak, karena badannya yang pendek. Sempat kerja di pabrik
    namun karena kerjaan di pabrik berat, dia malah sakit.
    akhirnya Resha kerja sebagai operator di warnet.

    Hanya saja jarak warnetnya sangat jauh dari rumah sekitar 20 kilo, dan untuk ongkos "pergi" sekitar Rp 20.000,-. Kerja dari jam 9,pagi sampai jam 9 malam.
    Gajinya 1,2 jt perbulan. Kerja senin-sabtu. Tapi jika hari minggu juga masuk kerja maka dapat bonus 100 rb untuk tambahan gajinya.
    Pulangnya di jemput sama papanya karena bahaya bagi cewek untuk pulang malam apalagi jauh. (berarti gaji 1,3 juta - ongkos perjalanan 30 x 20.000 = 700rb)
    sedangkan kakaknya katanya ke jakarta buat bekerja, namun sama sekali tidak ngasih kabar.
    Bulan Januari tahun ini 2011. Papanya kecelakaan, lumpuh. Karena tidak kuat di rawat inap (2,5 juta/hari) maka akhirnya papa di rawat di rumah.
    Sekarang mereka hanya hidup ber-3, resha kerja sdari pagi hingga malam (saat pulang dijemput oleh pacarnya, sekalipun sebenarnya resha ini menolak karena trauma dengan kejadian papanya). kakak perempuannya kerja sebagai guru privat dan di minimarket 24 jam shift malamnya.
    Resha ini kadang tidak makan sehari sampai 2 hari. kalaupun makan hanya Roti seharga 1000.

    Saat ini yang sudah kulakukan adalah, membuatkan rekening dan mengirimkannya duit sejumlah Rp500rb ke sana (sebelumnya pun sudah ditolak habis-habisan), juga vitamin.

    karena itu untuk para pembaca, jika ada yang berkenan membantu memberikan solusi
    apapun. Akan saya terima.
    Resha tinggal di jalan Dungus, Sidoarjo. Jika ada pembaca yang tinggal dan membuka lowongan pekerjaan di daerah tersebut mungkin bisa membantu dengan memberi info disini.
    Agar dapat meringankan jarak kerjanya.
    Jika ada yang memikirkan solusi saran lain juga boleh.

    saran-saran yang sudah diberikan oleh teman-temanku :
    - kita sebaiknya membantu hal yang bersifat kontinuitas, seperti pekerjaan agar Resha ini bisa mandiri. (temanku ini nawarin pekerjaan di kota Makassar, tapi Resha menolak karena dia tidak bisa meninggalkan papanya)
    - temanku yang lain menyarankan : karena resha kerja di warnet, bagaimana kalau menerima order "Jasa ngetik", tapi dengan ijin bosnya.
    - temanku di grup bbm, mengatakan bagaimana kalau bekerja sebagai sales (tetapi dia tidak menjelaskan harus kemana untuk jadi salesnya)
    - temanku yang lain... memberi saran, bagaimana kalau kita memberi sumbangan ala kadarnya, misalnya cukup Rp 10.000,- sekali seumur hidup, karena kadang jumlah uang di atm bca kita cukup aneh tidak genap 50.000 dan tidak bisa dipakai isi pulsa. Lagipula hanya 10.000 untuk menolong orang lain.

    Jika seandainya ada idws user tidak memiliki solusi, saya hanya mohon untuk bantu dalam doa. Terima kasih banyak.
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. polikujy M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 5, 2010
    Messages:
    1,100
    Trophy Points:
    171
    Ratings:
    +10,434 / -0
    Maaf, Anda pacarnya?

    Sepertinya perhatian banget...hehe...just kidding...

    Sebenarnya ini sih tergantung dari masing2 pribadi,

    gimana mau membantu keluarga tersebut.

    Sumbangan/Donasi yg Anda berikan sudah cukup cocok,

    namun alangkah lebih baiknya jika Anda bisa memberikan suatu "sarana"

    suapaya merka bisa menjalankan usaha sendiri...

    Contoh sederhana : modal untuk warung atau rumah makan...

    Karena kedua contoh usaha di atas, tidak terlalu banyak membutuhkan ketrampilan khusus... :rokok:
     
  4. boltzz123 M V U

    Offline

    Inocence User

    Joined:
    Jul 8, 2009
    Messages:
    12,152
    Trophy Points:
    257
    Ratings:
    +52,582 / -585
    resha kan jadi OP warnet, dan pastinya ada waktu luang/senggang diantara jaga warnet itu, nah mungkin situ bisa ngebantu dia dg cara bantu dia cari kerjaan ringan yg bisa dilakukan sambil jaga warnet, misalnya dia bisa jaga wanert sambil jadi translator buku teksbook mahasiswa, kan kadang bayarannya lumayan tuh kalau ada yang butuh
     
  5. ninjaugal M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Feb 5, 2009
    Messages:
    335
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +50 / -0
    Saya bukan pacarnya, hahaha. Sebut aja kakak angkatnya. thanks atas sarannya.
    Nanti saya coba diskusikan lagi, tapi tetap aja kebentur masalah modal haha. Sidoarjo itu bisa dikatakan setengah desa, jadi banyak penduduknya yang pergi kerja ke surabaya.
    Untuk sementara, saya hanya mau membantu supaya utangnya terbayar, karena kalau masalah utang sudah hilang, biasanya untuk mandiri sudah bisa :)
    mohon selalu doanya.
     
  6. ninjaugal M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Feb 5, 2009
    Messages:
    335
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +50 / -0
    ooow... terima kasih banyak sarannya. Hmm... berkat sarannya, saya jadi kepikiran bisnis online. Kira-kira apa yang bisa dilakukan dengan internet yang bisa menghasilkan? karena resha ini jd OP warnet pasti sepanjang waktu dgn internet.
    Untuk jasa ngetik saya sering lihat semasa kuliah dulu, tapi kalau untuk translator saya baru kali dengar :D
    Di dekat warnet resha kerja katanya ada sekolah tapi tidak tau itu smu atau tmpt kuliah. Coba nanti saya tanyakan dulu. Makasih banyak atas sarannya.
     
  7. priezt Veteran

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    May 6, 2010
    Messages:
    2,039
    Trophy Points:
    262
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +27,238 / -0
    kalo mau online shop,
    barang2nya ga harus yg impor punya
    bisa baju2 cewe, atau makanan2 kering,dll.. harga pasti standar, ga mahal2 bgt. orang cari barang kan liat harga yg ga mahal
    klo mau barang2 impor mesti tau harga toko sebelah.. istilahnya ya harga bersaing.
    apalagi kalo pre order mesti jago ngeyakinin pembelinya, soalnya yg tipu2 banyak.

    joinan aja dulu sama yg uda buka online shop duluan, buat reseller kan dapet harga miring
    jadi dia bisa jual dgn harga yg ga jauh beda dgn OS lain atau bahkan mungkin harga sama

    apa lagi ya... kalo bikin warung sih modalnya mesti lebih gede.
    jualan pulsa aja, mayan nambah2 penghasilan
     
  8. ninjaugal M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Feb 5, 2009
    Messages:
    335
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +50 / -0
    makasih kk, nice idea.
    kalo jualan pulsa sih, aq masih bisa bantu buat modalnya :)
    kalo online shop gk tau linknya. hahaha. tp saya coba diskusikan dulu saran2nya.
     
  9. zerto M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jul 21, 2009
    Messages:
    2,591
    Trophy Points:
    191
    Ratings:
    +2,821 / -0
    coba, buka lapak di forum kea di KASKUS/IDWS << bukan maksud promosi :peace:
    jadi, dia jualin barang orang gitu..., komisi nya kan lumayan.. :peace:
     
  10. ninjaugal M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Feb 5, 2009
    Messages:
    335
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +50 / -0
    hmm... jadi jualin brg dapet komisi yah? boleh juga :) nice idea.
     
  11. ninjaugal M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Feb 5, 2009
    Messages:
    335
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +50 / -0
    idenya bagus tuh kk. Hahahaha. kak zerto asal sby yah? deket sama sidoarjo tuh.
     
  12. cen2_blue Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 26, 2009
    Messages:
    95
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +5 / -0
    mungkin sambil jaga warnet, bisa cari kerjaan reseller atau apa secara online, kan sekarang banyak yg dropship tuh, juga cari tambahan jasa2 apa gitu sambil jaga warnet
     
  13. majorin88 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 10, 2010
    Messages:
    142
    Trophy Points:
    36
    Ratings:
    +2,685 / -0
    sebelumnya mau nanya nih TS..
    temen TS ada skill apa gitu..
    kalo temen TS bisa bikin roti/ camilan lumayan loh..
    kan bisa dititipin ke toko-toko n warnet tempat dia jaga..
    bisnis roti kecil-kecilan gt..
    roti kering, ato jajanan pasar..
    lumayan kan palagi kalo menjelang hari raya..
    moga membantu sarannya yah TS.. :centil:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.