1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Info Apa Yang Membuat Wajah Perempuan Terlihat Cantik?

Discussion in 'Lifestyle' started by vincentrevival, Aug 26, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. vincentrevival M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 12, 2010
    Messages:
    5,337
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,525 / -0
    Saat Anda menghabiskan waktu menjelajahi konter kecantikan demi mencari keajaiban yang bisa membantu Anda tampil lebih menarik, ternyata apa yang orang lihat dari kecantikan Anda adalah proporsinya. Apa saja yang menjadi tanda-tanda kecantikan, dan mengapa bagian itu yang justru membuat kita cantik?



    “Semua pertanyaan ini berhubungan dengan evolusi,” kata Dr. Pamela Pallett, seorang peneliti dari Dartmouth University. “Anda mungkin ingin memiliki pasangan yang sehat karena orang tersebut baik secara genetik, dan wajah-wajah yang kita anggap indah menandakan keturunan yang baik.”

    Kita sudah terbiasa untuk lebih tertarik pada wajah-wajah tertentu dibandingkan yang lainnya. Dimorfisme seksual, sebuah istilah untuk sifat seksualitas yang spesifik, adalah salah satu faktor penting dalam menentukan apa yang menurut kita indah. Semakin feminin seorang perempuan, dia akan dianggap semakin menarik.

    “Untuk perempuan, hal-hal seperti mata yang besar, hidung kecil dan mulut yang tebal lebih menarik karena hal-hal tersebut dianggap meningkatkan feminitas wajah,” ujar Dr. Viren Swami, seorang pembaca karakter seseorang dari University of Westminster, salah satu penulis “The Psychology of Physical Attraction,” dan ahli YouBeauty Attraction. Sebuah studi lanjutan mencatat bahwa dahi yang besar, dan dagu serta hidung yang yang lebih kecil dari rata-rata ternyata lebih banyak diinginkan perempuan.

    Alasannya? Para peneliti percaya bahwa kita sudah berevolusi untuk mempertimbangkan sifat keperempuanan sebagai tanda lebih tingginya estrogen daripada testosteron. Ini berarti tingkat kesuburan tinggi—yang pada akhirnya semua itu berujung pada kemampuan menghasilkan keturunan yang sehat.

    Tapi hanya karena Anda tidak seperti Megan Fox bukan berarti Anda tidak beruntung. Penting untuk diingat bahwa proporsi wajah secara keseluruhan lebih diutamakan daripada beberapa bagian yang lebih spesifik, kata Dr. Swami. Dengan kata lain, selama masih ada bagian yang membuat wajah lebih feminin (walaupun Anda memiliki hidung besar atau bibir yang tipis), Anda tetap dianggap cantik.

    “Jika tulang pipi yang tinggi turut andil meningkatkan feminitas, penampilan secara keseluruhan dapat dianggap menarik,” dia menjelaskan. “Tidak perlu hanya tulang pipi yang tinggi.”

    Saat kita membicarakan pipi, Anda akan terkejut jika mengetahui bahwa tidak semua model kurus atau wajah yang kaku dianggap ideal. Studi St.Andrews University menunjukkan bahwa lemak pada wajah, atau wajah yang gemuk, sesungguhnya lebih menarik bagi kaum laki-laki. Dari sudut pandang evolusi, wajah gemuk menunjukkan kesehatan jantung yang baik dan imunitas terhadap berbagai infeksi. Kesehatan yang baik sama dengan bayi yang sehat, bukan? Setidaknya seperti itu yang terjadi turun menurun secara tidak sadar.

    Wajah simetris dan standar juga dianggap penting dalam kecantikan (ya, percaya atau tidak, 'standar' itu bagus). Keduanya muncul untuk menandakan banyaknya perbedaan dalam protein setiap individu, yang mengarah pada berkurangnya bayi lahir cacat.

    “Cara kerja simetris ini adalah jika Anda memiliki riwayat hidup kurangnya keseimbangan masa pertumbuhan–misalnya penyakit serius atau kekurangan gizi pada masa awal pertumbuhan—maka Anda akan memiliki bagian yang tidak simetris,” jelas Dr. Swami. Psikolog evoluisioner percaya bahwa manusia telah “berevolusi untuk tertarik pada wajah sehat yang menarik, dan wajah yang simetri merupakan indikasi kesehatan yang baik".

    Alasan lain Anda terlihat menarik adalah karena Anda diingat. Sebuah studi di Brandeis University menunjukkan bahwa banyak yang menganggap teman-teman dekat, saudara-saudara kandung dan pasangan lebih menarik daripada orang-orang belum dikenal. Hal ini menunjukkan bahwa ketertarikan memiliki hubungan erat dengan komponen sosial.

    Cukup menarik, Dr. Swami berulang kali menemukan sebuah ide dalam penelitiannya yang dia sebut sebagai “prasangka cinta itu buta”: “Mereka yang sudah membina hubungan percintaan akan menjadikan bagian wajah pasangannya sebagai tolok ukur yang ideal, jadi mereka akan menganggap pasangannya tersebut lebih menarik secara fisik daripada anggapan orang lain tentang pasangannya itu,” katanya. Tapi ketika hubungan cinta Anda putus, mantranya pun hilang. Secara perlahan Anda akan melihat dia seperti apa yang dilihat orang lain. Alis tebal itu yang dulu Anda anggap menawan? Ya—tidak seperti itu lagi sekarang.

    Kulit bercahaya tanpa cacat adalah faktor lain dalam ketertarikan—jadi jangan tinggalkan dokter kulit Anda dulu. Ada dua alasan utama: kulit mulus menunjukkan kesehatan yang baik dan awet muda. Kulit yang halus dan tidak berambut mengindikasikan rendahnya kandungan androgen dan tingginya estrogen. Keduanya menunjukkan kesuburan.

    Kita sampai pada kekuatan ajaib dari makeup. “Alas bedak menghaluskan kulit, membuatnya lebih sehat dan lebih muda,” kata Dr. Pallett. “Riasan mata dan lipstik juga dapat menonjolkan sisi feminin alami Anda.” Semakin gelap dan kontras bibir Anda dari kulit sekitarnya, akan semakin menarik. Alasannya? Berhubungan dengan semakin sehat pernapasan, pasokan oksigen akan lebih baik—bahkan gairah seksual.

    Jadi jika semuanya berhubungan dengan evolusi, mengapa tidak semua orang saja yang setuju siapa yang cantik dan siapa yang tidak? Saat Anda membicarakan perorangan, akan lebih sulit. Evolusi menjelaskan mengapa kita menganggap beberapa hal itu menarik. Faktor-faktor seperti suara, ekspresi wajah, bahasa tubuh dan kepribadian juga memengaruhi daya tarik seseorang. Berarti, ciri fisik hanya akan menunjukkan diri Anda beberapa waktu sampai kecantikan dalam diri Anda bersinar keluar.

    sumber : http://id.promotion.yahoo.com/style...-membuat-wajah-perempuan-terlihat-cantik.html
     
    • Thanks Thanks x 2
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. moegila M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 28, 2009
    Messages:
    1,263
    Trophy Points:
    97
    Ratings:
    +950 / -0
    evolusi:terharu: sekarang banyak cewe2 yang cantik:cinta:
     
  4. voidstalker84 M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Oct 2, 2008
    Messages:
    2,403
    Trophy Points:
    126
    Ratings:
    +865 / -0
    make up emg bahaya. cowo aja bs ampe jd cantik :panda:
     
  5. danieldg Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 4, 2010
    Messages:
    129
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +23 / -0
    yah cantik tu emang relatif buat semua orang...
    kadang qt beda pendapat ma standart cewe cantik...
    tp ya.. biasanya sih sama...
     
  6. sukanime M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 30, 2009
    Messages:
    676
    Trophy Points:
    92
    Ratings:
    +2,567 / -0
    Nice Info....

    Cantik itu relatif deh.
    Tergantung pribadi setiap orang.

    Buat ngatasin Make Up, bisa diajak ceweknya ke tempat yang jual makanan pedes, di bikin makan pedes sampai keluar kringat, pasti kelihatan aslinya deh. :hahai:
     
  7. altri Veteran

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Aug 6, 2009
    Messages:
    3,826
    Trophy Points:
    262
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +41,604 / -0
    y, emang skrg bnyk sekali peralatan make up yg bisa menyulap penampilan wajah para wanita :top:
     
  8. utgard_loki M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Sep 18, 2010
    Messages:
    385
    Trophy Points:
    36
    Ratings:
    +3,437 / -0
    bagaimanapun juga gadis yang kita cintai akan terlihat cantik,, tapi kalo menurut ane yang mukanya imut2 gitu :hero:
     
  9. titikemal Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 5, 2011
    Messages:
    48
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +2 / -0
    cew plg cantik kalo senyum..
    dimakeup kayak apapun klo wajahnya jutek sapa jg ya minat hehehe
     
  10. Infidelities M V U

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 27, 2008
    Messages:
    25
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +533 / -0
    apakah definisi cantik?

    gw rasa otak kita (termasuk gw)
    kebanyakan udah tercuci dengan kategori disik yg cantik karena dipengaruhi oleh media

    gampangnya gini
    kita lebih prefer cw dengan ciri2 fisik tertentu (kulit putih, tinggi, bahenol, rambut panjang, lurus, dsb..)

    gw ga pungkiri, bahkan gw pun akan termasuk yg menjudge seorang wanita cantik atau tidak dari ciri2 fisik yg sudah tertanam di otak gw karena pengaruh media

    wanita pun ga luput dari hal ini
    untuk membuat fisik mereka cantik
    mereka akan berusaha untuk membuat diri mereka sebagaimana yg diperlihatkan media ke mereka
    salah satunya dengan make up untuk membuat diri mereka masuk kategori cantik yg disukai

    bagai pertanyaan duluan mana telor ato ayam kalo ingin ditanya sapa yg bisa bikin lingkaran setan untuk menilai seseorang itu cantik
     
    • Thanks Thanks x 4
    • Like Like x 1
  11. boaloverz M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 7, 2009
    Messages:
    617
    Trophy Points:
    76
    Ratings:
    +1,266 / -0
    klo kata gw sih dari cara berpakaiannya mempengauhi dy terlihat cantik apa kaga..hehe
     
  12. ryodimas Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 19, 2010
    Messages:
    51
    Trophy Points:
    21
    Ratings:
    +2 / -0
    kalo menurut ane pribadi sih perilakunya yah, bukannya naif atau gimana, cuma emang klo ane ngeliat perempuan itu selain dari wajah juga dari perilakunya... kadang ada cewek yang gak terlalu cantik tapi punya perilaku yang bisa bikin adem ati dan seneeeeng gitu ngeliatnya, heheh
     
  13. Inesu Veteran

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Feb 6, 2010
    Messages:
    4,844
    Trophy Points:
    221
    Ratings:
    +61,386 / -0
    brarti yang chubby lebih menarik yah :lalala:
     
    • Thanks Thanks x 1
  14. kyoryo M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 7, 2010
    Messages:
    491
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +23 / -1
    ini adalah evolusi dari make up XD
     
  15. panda_blue M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 16, 2012
    Messages:
    505
    Trophy Points:
    37
    Ratings:
    +719 / -0
    evolusi :ngupil:
    perasaan gw cwe dulu ama skrng sama aja tuh :garing:
    yang beda , dulu cewek make-up nya ngga aneh - aneh , jadi kelihatan natural :unyil:
    kalo sekarang banyak kri siang-malam , ada yang suntik botox , sampai operasi plastic :lol:
    gitu kok dibilang cantik :yareyare:
     
  16. HoppusJR Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 3, 2009
    Messages:
    41
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +263 / -0
    cantik relatif siih
    kalo gw lebih suka yang wajah nya ga ngebosenin kalo di liat
     
  17. Monkey_D_Natsu M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Dec 8, 2010
    Messages:
    395
    Trophy Points:
    81
    Ratings:
    +164 / -0
    banyak pilihan jdnya bro
     
  18. riodoank Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 1, 2008
    Messages:
    53
    Trophy Points:
    21
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +46 / -0
    kadang ada juga cewe yg cakepan ga pake make up.
     
  19. Synclicious Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Dec 15, 2009
    Messages:
    77
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +7 / -0
    cantik fisik belum tentu cantik hatinya :haha:
     
  20. vzr25 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jun 11, 2011
    Messages:
    496
    Trophy Points:
    67
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,035 / -0
    Yup, the power of make up..
    cowo aja bisa cantik mungkin
     
  21. 12345678 M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Sep 25, 2009
    Messages:
    2,303
    Trophy Points:
    242
    Ratings:
    +12,343 / -0
    cewe2 skrg byk yg oplas.. :sedih1: bikin sedih aja..
    IMO ga cm cantik d wajah yg enak dilihat.. tp inner beauty jg penting... :hmm:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.