1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

People 5 Orang Jenius dengan IQ lebih tinggi dari Einstein

Discussion in 'Education Free Talk and Trivia' started by yopisukita, Sep 21, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. yopisukita M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 30, 2008
    Messages:
    912
    Trophy Points:
    206
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +21,025 / -0
    Kejeniusan Albert Einstein adalah yang paling membekas di benak dan ingatan kita orang awam. Ia begitu diingat dengan rumusnya kekekalan energi yang membuat bom atomnya terkenal, dan membumi hanguskan Kota Hiroshima dan Nagasaki di Jepang, dan membuatnya menyesal. Namun tahukah Anda ada beberapa orang jenius yang nilai Iq-nya melebihi yang dimiliki oleh Einstein? Berikut adalah 5 orang jenius tersebut :



    1. Johann Wolfgang von Goethe (Skor IQ: 210)
    Goethe, seorang penyair, dramawan, novelis, ilmuwan, negarawan, kritikus dan seniman amatir, adalah seseorang dijadikan sebagai figur literatur Jerman di era modern. Ia adalah satu-satunya tokoh Jerman yang reputasinya naik secara bersamaan baik di kancah nasional maupun internasional sebagai seorang filsuf dan sekaligus komposer. Dalam literasi budaya dengan tutur bahasa Jerman, ia memiliki posisi yang begitu dominan, sejak abad 18 akhir, tulisan-tulisannya dikategorikan klasik. Dalam sebuah sudut pandang bangsa Eropa ia muncul sebagai central/pusat dan tidak dapat begitu saja dimengerti secara luas, sebagai perwakilan dari pergerakan romantis.


    [​IMG]
    Johann Wolfgang von Goethe



    2. Leonardo Da Vinci (Skor IQ: 205)
    Leonardo Da Vinci, seorang pelukis, penulis, pemahat, arsitek, dan insinyur jenius yang berasal dari negeri pizza, Italia. Bahkan ada yang mengatakan ia adalah seorang yang superjenius, karena ia lebih menonjol dibandingkan dengan mereka yang memiliki kejeniusan. Ia juga yang meletakan dasar-dasar idealnya seorang humanis sekitadi zaman renaissans (zaman pencerahan). Dua dari beberapa mahakaryanya yang popular adalah Perjamuan Terakhir (Last Supper) yang dibuat sekitar tahun 1495 – 1498 dan Mona Lisa yang dikerjakan pada tahun 1503 hingga 1506. Beberapa buku catatannya pun menguak tabir semangat ilmu pengetahuan dan beberapa penemuan mekanis yang futuristis. Dengan kata lain pemikirannya lebih maju dibandingkan zamannya, sehingga banyak temuannya yang bisa dinikmati oleh manusia abad-abad setelahnya.
    [​IMG]
    Leonardo Da Vinci​


    3. Emanuel Swedenborg (Skor IQ: 205)
    Ia adalah ilmuwan berkebangsaan Swedia, mistikus kristiani, filsuf, dan teolog yang sering menuliskan tafsiran Kitab Injil sebagai ucapan Tuhan. Setelah kematiannya, para pengikut setia Swedenborg mendirikan sebuah komunitas dengan nama Swedenborgian sebagai dedikasi terhadap ajaran dan pemikirannya. Perkumpulan ini juga mendirikan gereja dengan nama yang sama pula, Swedenborgians.
    [​IMG]
    Emanuel Swedenborg​


    4. Gottfried Wilhelm von Leibniz (Skor IQ: 205)
    Gottfried Wilhelm Leibniz, lebih dikenal sebagai Leibnitz atau juga von Leibniz, adalah seorang filsuf Jerman, dan seringkali menuliskan karyanya dalam bentuk tulisan Latin dan Prancis. Ia adalah seorang mahasiswa hukum dan filsafat, dan meraih dua gelar kewarganegaraan terhormat dari pemerintah Jerman dan anggota keluarga Kerajaan Inggris. Ia memainkan peranan penting dalam kancah politik Eropa dan diplomasi. Ia mendapatkan tempat yang terhormat dalam bidang ilmu sejarah filsafat dan sejarah matematika. Ia menemukan kalkulus lebih indipenden dibandingkan dengan miliknya Newton bahkan salah satu notasinya digunakan secara umum/luas. Ia menemukan pula sistem biner dan cikal bakal komputerisasi di bidang arsitektur. Di dalam ilmu filsafat ia dikenal dengan optimismenya. Ia menyatakan bahwa diri kita adalah semesta.
    [​IMG]
    Gottfried Wilhelm von Leibniz​


    5. John Stuart Mill (Skor IQ: 200)
    John Stuart Mill adalahs seorang Filsuf Inggris, ahli ekonomi, dan seorang pemapar dari utilitiranisme. Ia juga seorang jurnalis terkemuka di zaman reformasi abad 19, dan masih diingat sebagai seorang logis dan juru teori ilmu etika. Di zamannya ia adalah seorang manusia yang sederhana dalam menjalani kehidupan. (**)
    [​IMG]
    John Stuart Mill

    Kalo Repost tolong jngan di BATA karena murni ingin bagi info dan ilmu semata , kalo berguna ga nolak ijo2nya
     
    • Thanks Thanks x 1
    Last edited: Sep 21, 2011
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. monkry M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jul 28, 2010
    Messages:
    3,661
    Trophy Points:
    237
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +25,765 / -0
    wooowwww 200<= semuaaaa!!!!! :apa:
    pengeeeeennnnnn :gaswat:
    pas semester ini gue lagi banyak kuliah matematika2an nih :ohno: gyaaa :nangis:

    pertamax di post ke-888 :terharu:
     
    Last edited: Sep 21, 2011
  4. nyobaposting Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Dec 4, 2010
    Messages:
    58
    Trophy Points:
    21
    Ratings:
    +10 / -0
    Newton Sir Issac ndak ada gan,,?
    bukannya die nyang paling pinter,,?
     
  5. azerky M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 14, 2009
    Messages:
    1,372
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +4,185 / -0
    gmana cara tau IQ mereka >200??
    orang2 itu kan udah pada meninggal..
     
  6. zz11 Veteran

    Offline

    Rockstar

    Joined:
    Mar 11, 2009
    Messages:
    40,084
    Trophy Points:
    252
    Ratings:
    +33,311 / -0
    • Like Like x 1
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.