1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Yuk, Kenali Jenis dan Penyebab Sakit Kepala Pada Wanita

Discussion in 'Pengetahuan Penting Penunjang Kesehatan' started by ArtikelSehat, Dec 16, 2021.

  1. ArtikelSehat Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 2, 2021
    Messages:
    76
    Trophy Points:
    21
    Ratings:
    +0 / -0
    Wanita sering kali mengeluhkan sakit kepala yang dialami, tapi sebagian dari mereka tidak mengetahui apa penyebab sakit kepala itu. Sakit kepala adalah rasa sakit yang berpusat di area kepala, kening, hingga leher belakang.

    Sakit kepala biasanya dirasakan pada satu sisi atau kedua sisi kepala, ataupun terpusat di titik tertentu. Sensasi dari sakit kepala yang parah dapat berupa denyutan yang tajam atau rasa berat di kepala yang tidak tertahankan. Sakit kepala sendiri dapat digolongkan menjadi beberapa jenis sesuai dengan penyebabnya.

    Untuk mendapatkan penanganan yang baik, penting bagi kita mengetahui penyebab dari sakit kepala itu sendiri. Simak penjelasan mengenai sakit kepala, jenis-jenis, dan penyebabnya.

    Kenali jenis-jenis sakit kepala
    Sakit kepala pada wanita dapat kita kelompokan menjadi beberapa jenis yang sering dialami, seperti:

    1. Sakit kepala primer
    Sakit kepala primer adalah sakit kepala yang disebabkan oleh aktivitas harian yang berlebihan dan membuat aktivitas kimiawi pada otak, saraf, dan pembuluh darah di sekitar kepala hingga leher. Namun, sakit kepala primer tidak menunjukan gejala penyakit yang parah atau keadaan yang serius.

    2. Sakit kepala sekunder
    Sakit kepala sekunder adalah rasa sakit kepala yang menyebabkan rasa nyeri dari titik saraf di kepala. Sakit kepala sekunder ini biasanya berasal dari penyakit yang ada dalam tubuh.
    Beberapa penyakit yang dapat menyebabkan sakit kepala sekunder adalah cedera kepala, sakit gigi, dehidrasi, infeksi telinga, dan stroke.

    3. Sakit kepala jenis lainnya
    Jenis sakit kepala lainnya yang sering dirasakan adalah migrain dan tension headache. Sakit kepala ini biasanya disebabkan oleh fluktuasi kadar hormon estrogen.

    4 Penyebab sakit kepala pada wanita
    Sakit kepala disebabkan oleh beberapa hal, antara lain yaitu faktor genetika, diet, dan perubahan hormon terutama pada hormon estrogen. Saat hormon estrogen mengalami peningkatan, wanita akan mengalami rasa sakit kepala. Berikut beberapa penyebab peningkatan hormon estrogen:

    1. Menstruasi pada wanita
    Wanita yang mengalami menstruasi akan mengalami peningkatan hormon estrogen dan penurunan progesteron sehingga mengalami sakit kepala.

    2. Mengalami perimenopause dan menopause
    Perimenopause dan menopause adalah dua fase yang akan dialami oleh setiap wanita. Dua hal ini akan membuat wanita mengalami keluhan sakit kepala dan migrain.

    3. Proses kehamilan
    Pada proses kehamilan, wanita akan mengalami peningkatan hormon estrogen. Terutama pada masa awal kehamilan hingga melewati trimester pertama.

    4. Kontrasepsi or*l dan terapi hormon
    Wanita yang mengalami kenaikan hormon estrogen dari pil KB cenderung akan mengalami keluhan sakit kepala hingga migrain.

    Penyebab sakit kepala pada wanita lainnya yang umum terjadi adalah sebagai berikut:

    1. Adanya faktor genetik sakit kepala
    2. Terlambat makan dari waktu yang seharusnya
    3. Tidur berlebihan atau kekurangan tidur
    4. Tingkat cahaya yang terlalu terang
    5. Suara keras yang mengganggu
    6. Mencium aroma yang tajam dan tidak sedap
    7. Konsumsi minuman beralkohol
    8. Tingkat stres yang berlebihan
    9. Konsumsi pemanis buatan
    10. Konsumsi makanan tinggi MSG dan penambah rasa lainnya

    Berikut adalah gejala dan tanda-tanda sakit kepala yang umum dirasakan, yaitu:

    1. Timbulnya rasa nyeri pada satu atau kedua sisi kepala
    2. Rasa nyeri yang bertahan lama
    3. Munculnya rasa mual hingga muntah
    4. Rasa sensitif pada cahaya, suara, atau aroma
    5. Keluhan nyeri yang bertahan hingga 4-72 jam

    Segera hubungi dokter apabila kamu mengalami keluhan sakit kepala yang bertahan lama lebih dari 72 jam dengan peningkatan rasa nyeri yang tidak menurun. Dokter akan melakukan pemeriksaan dan pemberian obat-obatan untuk mengurangi rasa nyeri sakit kepala yang terjadi sesuai dengan penyebabnya.
     

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.