1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Parenting Wah, Ini Nih Manfaat dan Pentingnya Orang Tua Bermain bersama Anak

Discussion in 'Parenting and Pregnancy' started by sadboy_03, Dec 10, 2021.

  1. sadboy_03 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 6, 2021
    Messages:
    248
    Trophy Points:
    46
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +8 / -0
    [​IMG]

    Bermain dengan anak adalah momen tepat bagi orang tua untuk mulai mengenali minat dan bakat anak. Dalam jangka panjang, relasi antara orang tua dan anak yang positif juga dapat menjadi dasar bagi anak untuk membina relasi interpersonal yang positif bersama orang di sekitarnya.

    Dilansir dari rilis Cussons Kids, Psikolog Roslina Verauli menuturkan bahwa meluangkan waktu untuk bermain bersama anak juga dapat membentuk bonding dan hubungan yang lebih erat antara orang tua dan anak.

    “Anak akan merasa berharga, dicintai, dan diperhatikan oleh orang tua,” katanya.

    Dunia kanak-kanak memang sepatutnya diwarnai dengan beragam permainan yang dapat mengasah imajinasi, kreativitas, dan seluruh aspek tumbuh kembangnya. Anak dapat dengan bebas menggunakan imajinasi mereka sekreatif mungkin, tapi tentunya dengan pantauan dari orang tua.

    Baca : Kenali Jenis-Jenis Alergi dan Efeknya pada Tumbuh Kembang Anak

    Kondisi tersebut karena anak terkadang belum mengerti apakah setiap permainan yang dimainkan baik dan tidak membahayakan serta bisa dimainkan oleh anak seusianya. Dengan melibatkan diri dalam permainan anak, orang tua pun juga dapat manfaat.

    “Disadari atau tidak, ketika orangtua bermain bersama anak, akan meningkatkan hormon oksitosin atau hormon bahagia pada orang tua,” katanya.

    Dia menuturkan hormon oksitosin pada orang tua meningkat saat menyentuh dan tertawa bersama anak. Selain itu, kemampuan untuk bermain atau mengerjakan sesuatu dalam sebuah kelompok atau tim juga akan memudahkan anak pada kemudian hari. Ketika nanti anak beranjak dewasa, kemampuannya bekerja secara tim sangat dibutuhkan.

    Kondisi ini dapat dilatih sejak dini dengan melakukan permainan bersama dengan orang tua maupun anggota keluarga lain. Melalui aktivitas bermain bersama, kemampuan kerja tim si kecil bisa terlatih lho.

    Selain itu, anak juga akan belajar mengatur emosinya untuk tidak egois dan bertindak sesuka hati karena apa yang dia lakukan dapat berefek pada orang lain. Melalui kemampuan kerja tim, secara tidak langsung anak juga belajar tentang bersosialisasi.

    Sumber : https://hypeabis.id/read/8705/ini-ma...in-dengan-anak
     
    • Like Like x 1

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.