1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Lounge PSG 2-0 Manchester City: Satu Penyesalan Pep Guardiola

Discussion in 'Sports Center' started by newsbolaskor, Sep 29, 2021.

  1. newsbolaskor Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 3, 2021
    Messages:
    192
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +36 / -0
    [​IMG]

    Manajer Manchester City, Pep Guardiola mengakui kekalahan tim asuhannya dari Paris Saint-Germain (PSG) pada laga kedua grup A Liga Champions 2021-2022. Namun juru taktik berkebangsaan Spanyol itu punya satu penyesalan.

    Dalam laga yang berlangsung di Parc des Princes, Rabu (29/9) dini hari WIB, Manchester City takluk dengan skor 0-2. Hasil ini membuat The Citizens terlempar ke peringkat ketiga.

    Manchester City sebenarnya tampil cukup baik. Raheem Sterling dan kawan-kawan mampu lebih banyak menguasai bola dan mengancam gawang lawan.

    Namun PSG terbukti lebih efektif dalam pertandingan ini. Gol-gol Idrissa Gueye dan Lionel Messi menjadi buktinya.

    [​IMG]

    Meski kalah, Guardiola tak terlalu kecewa. Satu-satunya penyesalan sang juru taktik adalah ketidakmampuan Manchester City memecah kebuntuan.

    “Ini adalah kinerja yang bagus. Kami melakukan segalanya kecuali mencetak gol," kata Guardiola kepada BT Sport.

    "Kami bertahan dengan baik, mereka bertahan dalam dan serangan balik dari mereka selalu berbahaya. Itulah sepak bola."

    Peluang Bernardo Silva

    [​IMG]

    Guardiola juga menyoroti kegagalan Bernardo Silva menyelesaikan sebuah peluang emas pada menit ke-26. Sontekan pemain berkebangsaan Portugal itu hanya membentur mistar meski gawang sudah kosong.

    Padahal hasil pertandingan bisa saja berbeda andai Silva mampu mencetak gol. Saat itu Manchester City memang baru tertinggal satu gol.

    “Dalam pertandingan seperti ini, momen-momen (kegagalan Bernardo Silva) selalu penting. Sayang sekali karena kami bermain untuk menang tetapi kami tidak berhasil mencetak gol," tegas Guardiola.

    Sumber
     

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.