1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Penyakit Mematikan Antraks Muncul di Maros

Discussion in 'Intensive Health Unit' started by smkosasih, Apr 2, 2010.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. smkosasih M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Sep 9, 2008
    Messages:
    5,341
    Trophy Points:
    177
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +3,189 / -0
    Antraks kembali menyerang, kali ini di Maros, sebuah kabupaten di Sulawesi Selatan yang mengalami endemis. Dalam kurun waktu 2 minggu, 5 ekor sapi mati karena antraks dan 3 orang terkena virusnya.

    Sedangkan 55 orang yang mengonsumsi daging yang terkena antraks sudah diambil sampel darahnya dan dalam pengawasan dinas kesehatan setempat.

    "Hasil uji oleh Balai Besar Veteriner (BBVet) Maros pada 19 Maret positif antraks, 5 ekor sapi mati dan 1 diantaranya dipotong karena sakit," kata Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2PL) Kementerian Kesehatan, Prof dr Tjandra Yoga Aditama SpP(K), MARS, DTM & H, DTCE, dalam siaran pers, Jumat (2/4/2010).

    Antraks di Maros terjadi di Desa Tenrigangkae, Kecamatan Manadai. Kabupaten Maros sendiri merupakan daerah endemis.

    Kronologis kejadiannya bermula dari matinya 5 ekor sapi dan 1 diantaranya dipotong karena sakit. Sapi yang dipotong dibagikan ke warga pada 19 Maret 2010.

    Kemudian pada 29 Maret 2010, ditemukan 3 orang suspek yakni mereka yang kontak dengan sapi atau menyembelih dan memotongnya. Tiga orang suspek ini mengalami gejala borok atau benjolan yang khas. Oleh dinas kesehatan setempat ketiganya telah diambil sampel darahnya dan diberikan pengobatan antibiotik.

    Untuk menanggulangi meluasnya antraks ini, dinas kesehatan setempat pada 31 Maret 2010 melakukan pengobatan kepada masyarakat yang sempat mengonsumsi daging yang telah terinfeksi. Sebanyak 55 orang diketahui memakan daging sapi yang terkena antraks itu.

    "Disnak juga melakukan vaksinasi terhadap hewannya. Sampai saat ini tidak ditemukan kasus baru tambahan," kata dr Tjandra.

    Sebelumnya pada tahun 2009, terdapat 17 kasus anthraks di Indonesia dan 2 orang diantaranya meninggal. Daerah tertular anthraks pada manusia ada di 6 Provinsi yaitu:

    1. Jawa Barat (Kota Bogor, Kab. Bogor, Kota Depok)
    2. Jawa Tengah (Kota Semarang, Kab. Boyolali)
    3. NTB (Sumbawa, Bima)
    4. NTT (Sikka, Ende)
    5. Sulawesi Selatan (Makassar, Wajo, Gowa)
    6. DKI Jakarta (Jakarta Selatan).

    Sementara data antraks dari peternakan terdapat 11 Provinsi daerah tertular yaitu Sumbar, Jambi, DKI Jakarta, Jabar, Jateng, NTB, NTT, Sulsel, Sultra, Sulteng, Papua.

    Antraks adalah penyakit yang disebarkan oleh bakteri Bacillus antrachis yang amat mematikan. Antraks banyak menyerang daerah peternakan seperti pada hewan sapi atau kambing.

    Jika sudah menyerang hebat pada telinga, hidung atau mulut hewan akan keluar darah kental. Penularan pada manusia melalui daging atau kulit binatang yang terkena antraks dimakan manusia.

    Penderita antraks biasanya mengalami gejala antara lain demam tinggi, sesak, sakit kepala, dan umumnya merasa resah. Pada manusia penyakit ini juga bisa menyerang kulit, pernapasan, pencernaan hingga radang otak atau meningitis.

    sumber:http://health.detik.com/read/2010/0...63/penyakit-mematikan-antraks-muncul-di-maros
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. ekoiksanto M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 8, 2010
    Messages:
    688
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +78 / -0
    wala gawat juga uda sampe sana.
    pemda musti menangani dengan serius nih biar ga menyebar :awas:
     
  4. Haecked M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 31, 2009
    Messages:
    1,601
    Trophy Points:
    211
    Ratings:
    +15,665 / -0
    Untung lah tinggal jauh dari area peternakan hewan ternak. Tapi kalau konsumsi lumayan sering...
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.