1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Mengenal Perbedaan Purchase Order dan Invoice dalam Dunia Bisnis

Discussion in 'Entrepreneur Talks' started by Kinantynad, Aug 6, 2020.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. Kinantynad Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 27, 2020
    Messages:
    22
    Trophy Points:
    11
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +5 / -0
    [​IMG]
    Kamu yang sudah menjalankan bisnis online maupun offline, istilah purchase order (PO) dan invoice akan sering kamu dengar. Namun, faktanya masih banyak orang yang belum memahami perbedaannya.

    Memang isinya tidak jauh berbeda, namun PO dan invoice memiliki perbedaan yang perlu diketahui karena keduanya memiliki peranan penting saat transaksi jual beli dalam suatu bisnis. Apakah sebenarnya PO dan invoice?

    Purchase Order

    Purchase order atau biasa disebut dengan PO adalah dokumen pemesanan barang yang dibuat oleh pembeli dan ditujukan kepada pihak penjual. PO dibuat untuk memperjelas pesanan pembelian dari pihak pembeli sehingga menghindari kesalahan pesanan saat barang tiba di tempat tujuan.

    Manfaat dan Fungsi Purchase Order

    1. Audit Keuangan

    Menggunakan sistem PO dalam transaksi jual beli bisa menjadi bukti terjadinya pemesanan produk atau barang yang dikelola dengan baik di perusahaan kamu. Selain sebagai catatan pengeluaran, hal ini juga bisa menjadi cara untuk membuktikan kepada bank, auditor, atau lembaga perpajakan bahwa perusahaan Anda melakukan transaksi bisnis dengan benar.

    2. Ketersediaan Barang

    Manfaat utama memakai sistem PO adalah mengamankan ketersediaan barang agar tidak terjual kepada orang lain. Dengan adanya PO inilah, penjual akan memastikan barang yang tersedia, lalu menyimpannya sebelum dikirimkan pada waktu yang ditentukan. PO akan sangat membantu kamu yang ingin memesan barang yang mudah laku di pasaran.

    3. Dokumen yang Menjadi Saksi

    Purchase order bertindak sebagai dokumen yang mengikat secara hukum antara pihak pembeli maupun penjual. Hal ini tentunya akan menjadi saksi jika terjadi konflik antara kedua belah pihak, seperti barang tidak dikirimkan. Dengan PO, pengiriman barang akan terkontrol dengan baik.

    4. Membuat Pesanan yang Jelas

    Purchase order membuat perusahaan mengetahui apa yang dibutuhkan oleh pembeli. PO mendokumentasikan secara resmi operasional dari perusahaan sehingga kedua belah pihak dapat menjadikan dokumen tersebut sebagai acuan terhadap pesanan yang diharapkan. Perusahaan juga memiliki prioritas atas barang atau jasa yang ditransaksikan.
    Lalu Apa itu Invoice?

    Jika PO dikirimkan oleh pembeli kepada penjual, invoice kebalikannya. Invoice merupakan dokumen yang dibuat oleh penjual dan ditujukan kepada pembeli. Invoice adalah dokumen yang berisi bukti pemesanan untuk menagih pembayaran kepada pembeli atas barang yang dibeli.

    Manfaat Invoice bagi Perusahaan

    1. Memberikan Detail Pembelian bagi Perusahaan Terkait Pengeluaran

    Invoice adalah dokumen penting yang biasanya dibutuhkan oleh setiap perusahaan saat melakukan transaksi, terutama untuk pembelian dalam jumlah besar. Invoice berisi rincian pembelian dengan detail dan tepat sehingga pengeluaran yang dilakukan oleh perusahaan dapat diketahui secara transparan.

    2. Pembayaran

    Invoice juga berfungsi untuk melacak pembayaran secara tertulis karena menunjukkan berapa banyak uang yang sudah dikeluarkan dan tagihan apa saja yang belum dilunasi.

    3. Menagih Pembayaran

    Invoice adalah dokumen yang sah untuk menagih pembayaran kepada pembeli. Sejumlah perusahaan biasanya tidak mau mengeluarkan uang jika ditagih melalui e-mail atau telepon saja. Oleh karena itu, keberadaan invoice ini sangat membantu karena berisi informasi yang rinci mengenai pembayaran yang harus dibayarkan oleh suatu perusahaan.

    Jadi, Purchase order dan Invoice adalah bagian penting dari kegiatan sehari-hari di dunia bisnis kamu. Dengan begitu kamu jadi bisa tahu apa perbedaan antara purchase order dan invoice. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk bisnis kamu.

    Dan jangan lupa, untuk membantu bisnis kamu, Gunakan softwear Omnichannel Genie. Genie bisa membantu kamu berjualan di berbagai platform hanya dengan satu sistem. Dengan begitu, bisnis kamu akan lebih berkembang dan mendapatkan keuntungan yang lebih banyak lagi.
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.