1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

News Mantap! Bocah 5 Tahun Tertimbun 3 Hari di Reruntuhan Cianjur Akhirnya Bisa Diselamatkan

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by IDWS.News, Nov 23, 2022.

  1. IDWS.News Gatotkaca

    Offline

    ▁ ▂ ▄ ρεηүεвαя ιηғσ ▄ ▂ ▁

    Joined:
    Feb 18, 2010
    Messages:
    3,404
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +105 / -0
    Tertimbun selama tiga hari pasca Gempa Cianjur, seorang anak di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, ditemukan masih hidup dan berhasil diselamatkan.

    Bocah laki-laki berusia lima tahun itu ditemukan di bawah reruntuhan bangunan di Kampung Rawa Cina, RT 003/016, Desa Nagrak, Cianjur, Rabu (23/11/2022) siang. Petugas pemadam kebakaran Cianjur, Mickey Arisona mengatakan, saat ditemukan, korban dalam keadaan lemas dengan badan penuh debu.

    “Kondisinya lemas karena kekurangan oksigen," kata Mickey kepada Kompas.com, Rabu.

    Disebutkan, tim evakuasi berhasil mendeteksi keberadaan korban setelah melihat pergerakan di balik reruntuhan. “Saat diangkat, anak tersebut masih bisa berkomunikasi,” ujar dia.


    [​IMG]
    Seorang anak yang terkubur 3 hari dalam reruntuhan akibat gempa Cianjur, ditemukan selamat, Rabu (23/11/2022). (Dok Instagram sekitarbandungcom)

    Korban pun langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis.

    “Proses pencarian saat ini masih dilakukan karena informasinya masih ada satu lagi korban tertimbun. Namun, kondisinya belum diketahui,” ujar Mickey.

    Ketua RT setempat Suherman mengatakan, korban bernama Dede Azka. Korban dinyatakan hilang sejak gempa mengguncang wilayah tersebut, Senin (21/11/2022) siang.

    “Alhamdulilah, hari ini berhasil ditemukan dalam kondisi hidup,” kata Herman saat dihubungi Kompas.com, Rabu.

    Video evakuasi korban selamat dari balik reruntuhan bangunan akibat gempa ini viral di media sosial, dan banyak dibagikan.


    Sumber: Portal IDWS
     
  2. kapalterbangx M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 18, 2022
    Messages:
    517
    Trophy Points:
    106
    Ratings:
    +118 / -0
    lokasi tekape deket ibukota, tapi mesti nunggu 3 hari buat diselametin? jelas ada yg salah di republik ini!

    mobilisasi harusnya sat set, keburu pergi ke isekai itu yg pada ketimbun!

    yg deket ibukota, relatif gampang buat segalanya aja kek gini, gmn klo kejadiannya jauh? bajetnya dah abis dipake hura2 g20 apa yaa!
     

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.