1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Makanan yang Patut Dihindari Saat Kencan

Discussion in 'Lifestyle' started by blacksheep, Jun 8, 2009.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. blacksheep M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Nov 23, 2008
    Messages:
    4,594
    Trophy Points:
    212
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +25,114 / -0
    [​IMG]
    Ada janji dengan si dia makan malam akhir pekan ini? Selain pakaian, sebaiknya cari tahu juga jenis-jenis makanan apa saja yang sebaiknya dihindari saat kencan. Salah-salah malah bikin pasangan kencan berantakan! Simak info lengkapnya di sini!
    Acara kencan saat pedekate alias pendekatan bisa jadi saat yang menegangkan. Segala sesuatunya harus sempurna di mata pasangan Anda. Tidak hanya saat memilih pakaian bahkan saat makan malam sekalipun. Nah, kalau sedang mengadakan rencana makan malam akhir pekan ini, sebaiknya hindari makanan-makanan berikut:
    Spaghetti
    Meskipun Anda sangat mahir dalam menggunakan garpu saat makan dengan spaghetti, usahakan jangan memesan makanan ini saat berkencan. Karena disadari atau tidak, akan ada banyak sekali ’slurping’ saat memakan spaghetti. Jika ingin makan pasta saat kencan, sebaiknya memilih jenis pasta yang dapat dimakan sekali gigit seperti penne, rigatoni, atau tortellini, karena lebih mudah disantap tanpa harus mengelurkan sura-suara.
    Bawang Bombay
    Aroma bawang yang kuat akan menguar di udara setiap Anda berbicara. Bawang Bombay biasa dijumpai pada salad, dan terkadang Anda tidak menyadarinya. Dan di beberapa resto tidak mencantumkan isi makanan di dalam menu mereka. Untuk amannya, sebaiknya Anda lebih berhati-hati dalam meilih menu makanan, dan kalaupun tidak dicantumkan dalam daftar menu jangan pernah malu untuk bertanya kepada pelayan. Jangan sampai pasangan kencan Anda ’shock’ dengan bau mulut Anda.
    Steak Tartar
    Melihat meja sebelah makan steak daging yang dibuat setengah matang memang kadang menggiurkan. Tapi tidak untuk sebagian orang, kadang hanya dengan mendengar namanya saja ada orang yang sudah merasa mual. Kecuali jika Anda kurang tertarik dengan teman kencan Anda.
    Cabai
    Kita tahu kacang-kacangan dapat menambah jumlah angka pada pinggang Anda. Bersendawa dan membuang gas di depan teman kencan kita adalah dua hal yang harus dihindari apalagi pada saat kencan pertama. Jangan pernah lupa dengan kolaborasi antara bawang putih, bawang bombay, dan juga cabai yang bisa membuat Anda selalu ingin bersendawa dan buang gas setelahnya.
    Keju
    Pada piring ataupun nafas Anda, aroma keju yang kuat seperti Stilton, Taleggio, Roquefort, Camembert, bahkan dengan keju fetta dapat mendominasi. Lebih aman memakan keju parmesan, Monterey Jack, atau Harvati.
    Truffles
    Kalau memesan truffles saat kencan, pastinya harus merogoh kocek agak dalam, karena harganya bisa saja dengan 1,5 kg lobster ataupun caviar. Kelezatannya memang sebanding dengan harganya. Kalau Anda belum kenal betul dengan teman kencan Anda, sebaiknya hindari memesana menu ini. Paling aman adalah dengan menanyakan teman kencan Anda apa yang dia ingin pesan.
    Tacos
    Siapakah yang mampu makan tacos dengan rapi tanpa isi yang berantakan kemana-mana? Jarang sekali orang yang makan tacos tanpa menyisakan sebagian isinya di atas piring, atau menumpahkan sedikit saus pada pipi, dan meninggalkan serpihan lettuce di sela-sela gigi Anda. Jika Anda berkunjung di salah satu resto Mexico, pilihlah menu yang lebih bisa diatur seperti quesadilla atau makanan yang bisa menggunakan garpu dan pisau seperti enchiladas.
    Salad Bayam
    Salad sepertinya memang makanan yang paling aman selamam berkencan. Minyak yang menjadi dressing pada salad terkadang jatuh menetes mengenai pakaian Anda. Belum lagi dengan daun hijau yang ukurannya sedikit besar akan menyulitkan Anda saat masuk ke dalam mulut. Dan salad bayam adalah yang pilihan yang paling tidak dianjurkan. Selain menyulitkan, potongan daun bayam dapat menyangkut di gigi Anda kecuali Anda ingin bersusah payah pergi ke kamar mandi unutk memastikan tidak ada daun bayam yang tertinggal di gigi Anda.
    Bawang Putih
    Bawang putih sudah sangat jelas sering hadir dalam menu makanan, tapi terkadang Anda tak menyadari kehadirannya. Seperti saus pesto, selalu menggunakan banyak bawang putih sebagai bumbunya. Banyak olahan daging juga menggunakan bawang putih. Anda pasti tidak ingin ‘menyerang’ teman kencan Anda dengan nafas yang beraroma naga bukan? Sebaiknya pesan makanan dan ingatkan kepada pelayan perihal bawang putih pada menu pesanan Anda. Selain tak enak di mulut, aroma bawang ini mampu mempengaruhi aroma tubuh Anda juga loh!
    Nah, Anda sudah siap untuk kencan akhir pekan ini?
    Code:
    http://madyos.wordpress.com/2009/06/07/makanan-yang-patut-dihindari-saat-kencan/
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. neckline M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 17, 2009
    Messages:
    601
    Trophy Points:
    191
    Ratings:
    +14,970 / -0
    keren,
    tp biasa nya kl kencan gw ajakin makan bakso aja da
     
  4. Thirmizy Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 5, 2009
    Messages:
    124
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +13 / -0
    dapet ilmu lagi neh

    hahahhaaha

    tapi yang namanya aroma bawan ,,saya mang ga suka:onion-82:
     
  5. zekusion M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    May 28, 2008
    Messages:
    15,077
    Trophy Points:
    227
    Ratings:
    +38,046 / -0
    wahhh bro blacksheep TOP ABIZZ
    thx pelajarannya, + wawasan :D

    bosen jg c, tiap x dinner makannya fastfood mulu.. haha
     
  6. Fishlord25 M V U

    Offline

    Joined:
    Jun 9, 2009
    Messages:
    0
    Trophy Points:
    126
    Ratings:
    +540 / -0
    @nana_O_nana
    ~Relaxa dulu boss? :onion-08:

    Klo Lg Kencan mah.. makan-nya nasi goreng aj kali yah.. :kenyang:

    Lagipula gw jomblo ene.. :onion-08:
     
  7. mikaru M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Oct 31, 2008
    Messages:
    290
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +144 / -0
    kalo di indo ga jauh2 dengan ....

    WARTEG :lol:
    mentok2 KFC :lol:

    permen is a must.....
    dulu gw makan bawang bauuu banget mulut gfw....
    gw makan tu permen minta sugus...

    1 biji da cukup langsung harum mulut gw :D
     
  8. selfrit M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 28, 2008
    Messages:
    914
    Trophy Points:
    107
    Ratings:
    +532 / -0
    nambahin juga hindarin makan ketoprak ketika bareng sama dia
    bawangnya bener2 bikin bau naga
     
  9. v3rt3x M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 15, 2009
    Messages:
    2,617
    Trophy Points:
    177
    Ratings:
    +1,401 / -0
    jahhh kl gini mah mentok2nye bakso deh :lol:
    emang susah sih kl harus jaim :onion-33:
    tar makannye dibales dirumah :hihi:
     
  10. little_one M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Nov 16, 2008
    Messages:
    485
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +503 / -0
    Saat ini infonya belum guna buat saya gan :o , tapi moga2 ga lama lagi berguna :)
     
  11. oem4r M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Feb 13, 2009
    Messages:
    310
    Trophy Points:
    191
    Ratings:
    +10,350 / -0
    wkwkwkwkwk....

    segitunya bro...

    simpel ja kali, yang penting ga abis makan jengkol or pete... :onion32::onion32:

    tapi boleh juga gan...

    mantab niy info dari TS :top::top::top::top:

    :rokok::rokok::rokok::rokok::rokok:
     
  12. blueplanetto M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    May 10, 2009
    Messages:
    2,901
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +7,831 / -0
    kalo orang korea, jepang fine2 aja makan kek gitu, asal bawanya jangan aneh aja :onion-13:
     
  13. tehkotak88 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jun 14, 2009
    Messages:
    1,318
    Trophy Points:
    176
    Ratings:
    +2,658 / -0
    Intinya, pesen yg gampang msuk mulut n ga bau gitu ya...
     
  14. ranqakak Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Dec 7, 2008
    Messages:
    25
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +0 / -0
    waw.nice info.
    tapi kalo cwe gua juga suka makan itu gmana yah?
    brarti no problem kan?
     
  15. HungryFriend M V U

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 27, 2007
    Messages:
    180
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +452 / -0
    nice info... tapi kan slalu ada cara ngakalinnya... misal dessert n candy or sprayer... hohohoh... ^ ^
     
  16. sugibara M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 31, 2009
    Messages:
    409
    Trophy Points:
    86
    Ratings:
    +30 / -0
    thx infonya ^^

    untung kebanyakan makanan western jadi aman2 aja nih yang tinggal di Indo.
     
  17. djhahn Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 11, 2009
    Messages:
    14
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    wew. semoga gak ngaruh ma date gw tu makanan2 :D
    cuek mode: ON
     
  18. Happybahbah M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 17, 2008
    Messages:
    1,788
    Trophy Points:
    226
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +5,373 / -0
    nice info..
    ntar kalo uda pny pacar akan dipraktekkan ^^
    intinya jgn pesan makanan yg menimbulkan bau dan bunyi2 gak jelas..
     
  19. baottosai M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 20, 2008
    Messages:
    1,392
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +373 / -0
    catet dulu ah....biar jd pedoman waktu ngajak cw ntar.

    Code:
    Steak Tartar
    gw jd inget tartar sauce :D
     
  20. swtmath M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 8, 2009
    Messages:
    405
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +844 / -0
    trufles itu jamur yang mahal karena dia itu langka rasanya enak.
     
  21. blackwarr M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 1, 2008
    Messages:
    1,356
    Trophy Points:
    162
    Ratings:
    +2,925 / -0
    klo gw mah pasti makan kfc
    klo gk kfc di pizza hut
    makan pizza
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.