1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Lima Tipe Pria yang Perlu Dipacari Sebelum Menikah

Discussion in 'Lifestyle' started by zz11, Apr 22, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. zz11 Veteran

    Offline

    Rockstar

    Joined:
    Mar 11, 2009
    Messages:
    40,084
    Trophy Points:
    252
    Ratings:
    +33,311 / -0
    Lima Tipe Pria yang Perlu Dipacari Sebelum Menikah

    "I kissed a bunch of frogs before I found my prince," begitu kata Britney Spears suatu kali. Ia berusaha menyampaikan bahwa ia pernah menjalin hubungan dengan beberapa pria yang tidak tepat sampai akhirnya menemukan pria idamannya.Anda pun mungkin tak akan menemukan Mr Right bila Anda belum pernah berhubungan dengan Mr Wrong. Bagaimana Mr Right dan Mr Wrong itu, tentu tergantung masing-masing pribadi. Bergonta-ganti pacar memang tidak baik, tetapi juga tidak selalu buruk. Anda hanya perlu membuka diri untuk menerima pria-pria yang sebenarnya bukan tipe Anda ini. Sebab dengan menjalani hubungan bersama mereka, Anda akan mempelajari sesuatu atau mengambil hikmah tertentu.
    Berikut ini lima tipe pria yang perlu Anda kencani sebelum Anda memilih Mr Right yang Anda anggap memenuhi semua kriteria Anda dan menikahinya. Siapa tahu, salah satu dari lima tipe ini ternyata memang "the one" yang Anda cari!

    1. Pria yang sama sekali bukan tipe Anda
    Tidak semua pria akan langsung memikat hati Anda meskipun ia bertampang seperti Bradley Cooper. Entah karena penampilannya kelewat rapi (buat Anda) atau karena ia tidak memiliki kesamaan apa pun dengan Anda. Anda berpikir, "Enggak mungkin deh pacaran dengan pria seperti ini!" Namun entah kenapa, berdekatan dengannya membuat Anda sedikit deg-degan. Kalau sudah begini, lupakan saja dulu syarat-syarat yang Anda ajukan ketika mencari pasangan. Coba saja jalani hubungan Anda, hidup toh hanya sekali.


    2. Pemain band
    Yang dimaksud di sini bukan pemusik band-band pop atau rocker, melainkan seorang pemusik yang terlatih, atau pemain band yang beraliran seni. Soalnya menurut sebuah penelitian dari Northwestern University, pria yang telinganya terlatih untuk mendengarkan musik biasanya juga menjadi pasangan yang sensitif. Kata kuncinya di sini adalah "terlatih", artinya pernah belajar musik secara khusus. Jadi, jangan berkencan dengan seorang pemain musik yang akan segera mendepak Anda ketika bandnya mulai tenar.


    3. Pria yang sukses
    Inilah pria yang hidupnya direncanakan dengan cermat. Ia membuat keputusan-keputusan yang matang mengenai hidupnya, sangat serius menata kariernya, dan dalam usia mudanya kini sudah mencapai jabatan cukup tinggi di perusahaan. Ia membuatnya dirinya sukses tanpa campur tangan orangtua, dan selalu memproyeksikan dirinya untuk mencapai tujuan. Pria seperti ini akan membuat Anda penasaran, bagaimana kira-kira sisi lain pribadinya? Bagaimana ia berinteraksi dengan anak-anak? Hangatkah ia di ranjang?


    4. Pria asing
    Pria asing, baik yang berkulit terang maupun gelap, pasti memiliki budaya yang sangat berbeda dengan Anda. Justru, inilah yang sebenarnya membuat hubungan menjadi penuh kejutan. Apakah ia lancar berbahasa Inggris? Apakah ia tipe yang menghargai budaya orang lain? Temukan pria-pria seperti ini di pusat-pusat kebudayaan, acara-acara seni, atau aktivitas sosial lainnya. Dengan pria berkebangsaan asing, Anda akan belajar untuk memahami perbedaan.

    5. Bartender
    Bartender memiliki hubungan yang dekat dengan tamu-tamunya. Ia tahu tempat-tempat hangout yang asyik dan ia menerima beragam cerita dari ribuan tamu yang menghabiskan uang untuk minuman yang dibuatnya. "Bar itu seperti cermin satu sisi. Saya bisa berjarak 20 sentimeter saja dari orang-orang saat saya menyiapkan minuman dan mereka terus saja berbicara. Saya bisa mendengar semuanya," kata seorang bartender.
    Oleh karena itu, bartender umumnya juga lebih mampu memahami wanita. Ia tahu apa yang mereka inginkan, atau pendekatan seperti apa yang harus dilakukan, karena banyaknya waktu yang ia dapatkan untuk berbicara dengan mereka.

    Diambil dari sini.


    Komentar:
    Gw cuma copas, bukan pengalaman loh :hehe:
     
    • Like Like x 3
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. alexupn Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    May 15, 2008
    Messages:
    12,953
    Trophy Points:
    286
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +514,943 / -3
    kl saya mungkin termasuk pria asing g ya :???:
    kita kn baru knal di porum ajah :malu2:

    ==============
    semoga cpt nikah dah buat agan TS ________________________ :ngacir:
     
  4. Safarudin4 M V U

    Offline

    ~Hikki~

    Joined:
    Apr 5, 2009
    Messages:
    5,627
    Trophy Points:
    242
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +21,127 / -5
    Gonta ganti pacar di jaman gini masih aman ya :???:
    jadi cewek tuh gk enak kalo kesannya "barang sisa" atau barang habis "pakai" :iii:
    sarannya cowoknya harus benar-benar baik. haha saya sukanya cewek yg innocent dan gk punya pengalaman pacaran :hihi:
    kalo dianggap junk, hapus aja mod :ngacir:
     
  5. zz11 Veteran

    Offline

    Rockstar

    Joined:
    Mar 11, 2009
    Messages:
    40,084
    Trophy Points:
    252
    Ratings:
    +33,311 / -0
    Yang pemain band agak2 gimana yah....
    Kesannya kalo di Indonesia, begitu bandnya terkenal gak sedikit musisi yg bermasalah.
    Padahal musisi band termasuk dalam artikel itu :iii:

    Sebenarnya ini ada hubungannya sama cewek nggak ya :???:
     
  6. Safarudin4 M V U

    Offline

    ~Hikki~

    Joined:
    Apr 5, 2009
    Messages:
    5,627
    Trophy Points:
    242
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +21,127 / -5
    kan tadi katanya bukan band terkenal :iii:
    Jadi, jangan berkencan dengan seorang pemain musik yang akan segera mendepak Anda ketika bandnya mulai tenar.

    soalnya rawan apalagi kayak kasus peterporn :haha:
    menurut saya lebih baik tidak mencoba praktek daripada nyesel di kemudian hari :lalala:
    ama yg cowok sukses aja :top:
     
    • Like Like x 1
    Last edited: Apr 22, 2011
  7. zz11 Veteran

    Offline

    Rockstar

    Joined:
    Mar 11, 2009
    Messages:
    40,084
    Trophy Points:
    252
    Ratings:
    +33,311 / -0
    susah juga yah...
    kalo bandnya belum terkenal, rata2 musisi masih idealis dan belum dimasukin pikiran2 yg aneh (jadi sombong, gila harta, menelantarkan keluarga istri dan anak, dll).
    sedangkan kalo gak terkenal-terkenal, susah juga istri dan anaknya :iii:
     
  8. cliqstar Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Jun 2, 2009
    Messages:
    12,600
    Trophy Points:
    267
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +137,081 / -0
    saya termasuk di kategori 2 & 4 ya? :malu:
    btw,itu lumayan juga artikelnya :hehe:
     
  9. nanzar M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 3, 2009
    Messages:
    288
    Trophy Points:
    127
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,453 / -0

    melihat2..ternyata untuk perempuan ya... :iii:

    saya setuju dengan no 1 dan no 5... karena :

    1. mencoba hal yang baru...gak sedikit wanita Indo yang menikah bukan dengan temannya...

    5. dengan cowk yang banyak berkomunikasi orang lain, apalagi jadi tempat curhat, bisa terhindar dari masalah sendiri, dan biasanya bijaksana.. :iii:

    saya cowok tulen..dan jawaban itu berdasarkan penglihatan saja :maaf:
     
  10. wide024 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 6, 2009
    Messages:
    1,884
    Trophy Points:
    242
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +93,299 / -0
    1. Pria yang sama sekali bukan tipe Anda

    2. Pemain band

    3. Pria yang sukses

    4. Pria asing
    5. Bartender

    paling ga ada 3 dari 5 Tipe yang aku miliki :terharu:
    berarti ada 60% peluang aku dipacari oleh cwe :terharu:
     
  11. ZeePee Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Aug 24, 2010
    Messages:
    15,153
    Trophy Points:
    253
    Ratings:
    +77,751 / -0
    Kayaknya ini perlu diteliti lebih lanjut faktor dan aspek apa saja yang mempengaruhi deh :hehe:

    coz kalo memang intinya di kemampuan 'mendengar' dan 'mau memahami' dari si pria terhadap si wanita, maka kemampuan ini bisa dimiliki siapa saja...

    bahkan bagi para cowok yg ga punya skill interpersonal yg baek, asal mau berusaha pasti juga bisa kok :top:


    betewe, cowok yg lebih punya rasa seni memang cenderung lebih bisa memahami cewek kok :hehe:
     
  12. priezt Veteran

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    May 6, 2010
    Messages:
    2,039
    Trophy Points:
    262
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +27,236 / -0
    bentar..bentar...
    maksudnya 5 kriteria tsb yang termasuk dalam kategori 'Mr. Wrong' ya :iii:

    baiklah kita berandai2 sejenak...apabila saya menemukan tipe seperti salah satu dibawah ini... :hehe:

    1. Pria yang sama sekali bukan tipe Anda
    setuju :hehe:
    terkadang memang wanita terlalu banyak menghabiskan dan menyia2kan waktunya hanya untuk mencari 'si tampan'. Tanpa dia menyadari bahwa didekatnya ada seseorang yang jauh lebih memperhatikan dirinya. Mungkin2 aja kog dapetin cowo yang jauh dari selera.. Tapi (maaf) kalo si cowo tidak tampan, dia mesti punya sesuatu yg lain yg bisa dibanggain buat si cewe.
    (ini sih maap lagi..) kalo tampang kaga ada, skill, otak, karakter baik kaga ada, ya jangan harap si cewe bisa jatuh hati pada si cowo :haha:

    2. Pemain band
    susahnya ya gitu, yang udah terpaku di otak org indo tuh, pemain band / musisi, yg suka manggung sana sini, gonta ganti pacar, digandrungi banyak cewe, ketimpa gosip ini itu dll.. Yang ada dalam pikiran cewe malah jadinya pemain band itu kebanyakan negatif.
    orang yang ahli musik ga selalu harus jadi pemain band.
    Kalo utk kategori ini sii, saya lebih suka menyebut dgn 'si dia yang jago musik'. apalagi membayangkan si dia bermain dalam sebuah orchestra.. jauh lebih bisa memikat hati cewe :hehe:

    3. Pria yang sukses
    nampaknya kategori ini ga termasuk dalam tipe mr. wrong. Kalo ketemu pria ini, namanya sudah menemukan salah satu kriteria si mr. right :haha:
    karena biasanya (artinya ngga pasti semuanya, tp kebanyakan) pria yang sukses, adalah pria yg bisa bertanggung jawab terhadap dirinya sndiri, terhadap ortunya, juga orang2 disekitarnya. biasanya dia pun sudah memikirkan tentang kehidupannya kelak bersama keluarganya.

    4. Pria asing
    emmm.. bisa juga sih. kuncinya bisa mengerti dan atau setidaknya berminat utk belajar bahasa dia. cuman, kadang kita harus jauh lebih bisa memahami karakter/ kebiasaan daerah asalnya.
    bbrp taun lalu, ada kenalan, dia kebangsaan amrik keturunan meksiko, tinggal di indo hampir setaun lah. saya menganggap, dia udah berbaur dgn kebiasaan org amrik, dan disini sudah sedikit banyak mengenal kebiasaan org2 indo. lalu saya ngasih jokes dgn temen2 saya, ternyata dia marah. katanya bagi org indo/ amrik itu suatu hal yg lumrah/ biasa aja. tapi kalo di meksiko, hal2 itu tidak boleh dijadikan jokes. wew :keringat: saya ngga tau kalo org2 meksiko kadang serius bgt nanggepin sesuatu.

    yahh.. contohnya seperti itu lah. kadang banyak hal yg ngga diduga, dan banyak yg harus dipelajari, ga sekedar saling mengerti bahasa masing2 doank :hehe:
    oia.. ini ga penting sih, tp kenalan saya itu akhirnya sukses menggaet cewe indonesia dan mereka skrg dah nikah.. and they're happily ever after :onegai:
    ya bisa juga dgn minta kisi2 saran ama temen2 yg uda lebih pengalaman.. tapi saya pribadi.. saya ga terlalu suka pria asing.. :malu1:

    5. Bartender
    kalo ini saya kurang tau nih.. bartender di indo tuh dipandang seperti apa? banyak negatifnya atau positifnya :???:
    tapi, tmn sma saya ada yg jadi bartender di LN. pas kmaren pulang ke indo, sifat dia emang berubah banget. entah dulu emang masi labil atau memang karena pekerjaan jd bartender itu yg merubah dia. yg jelas, dia pandai memikat hati cewe, dan pintar menjadikan seorang cewe itu seperti putri dari kerajaan antah berantah :lol: gentleman lah pokonya :top:
    tapi entah juga kalo bartender suka dianggap playboy :hehe:


    sekian junks dari saya :tkp3:
    ada tambahan ntar nyusul lg :lalala:
     
    Last edited: Apr 23, 2011
  13. happybratboy M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Oct 11, 2009
    Messages:
    5,239
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +1,349 / -0
    bukan tipe kok dipacari???
    :hahai:, asal ga dinikahin aman2 aja ya
     
  14. vincentrevival M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 12, 2010
    Messages:
    5,337
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,525 / -0
    wiihhh........ baru pertama kali liat thread yg dibuat sama sis momod ini. cuman kayaknya 1-5 bukan g semua. nasib, nasib :dead:
     
    • Like Like x 1
  15. thasyameflya M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Dec 18, 2011
    Messages:
    466
    Trophy Points:
    72
    Ratings:
    +26 / -0
    wuah, tp ank band sma sekali bukan tipeku :muntah: kalo sudh nemu yg cocok knp harus cari yg g cocok lainnya :???: biar byk pengalaman??? :iii:
     
  16. kptjfleece Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Dec 23, 2011
    Messages:
    160
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +1 / -0
    Bener banget tuh....
     
  17. boaloverz M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 7, 2009
    Messages:
    617
    Trophy Points:
    76
    Ratings:
    +1,266 / -0
    iya nih bingung juga soal yang bukan tipe tapi dipacarin..
    gimana caranya yah :iii:
     
  18. vienne M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Dec 24, 2009
    Messages:
    235
    Trophy Points:
    36
    Ratings:
    +415 / -0
    klo ane ga pengen macarin salah 1 dr itu.. karena ane ga suka in the end skit hati kalo cm coba2 doank.. :D

    tapi kalo pria yg perlu dipacari sblm menikah = calon pria yg akan dinikhi maka orgnya hrus yg sabar n pengertian krn ane orgnya sensitip dan kadang ga sabaran :P
     
  19. aur0r Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 2, 2010
    Messages:
    229
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +3 / -0
    cari pacar yg ngawur.. seka selengean
    pasti akan ada kesenangan tersendiri
     
  20. gloome M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 29, 2011
    Messages:
    619
    Trophy Points:
    72
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +67 / -0
    Sebelum nikah ya wajib pacarin dulu lah hukumnya :D
    Masa lsg hajar :D
     
  21. niluhkadek M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Mar 10, 2010
    Messages:
    457
    Trophy Points:
    57
    Ratings:
    +72 / -0
    anak band.. hmm..ada pengalaman dikit..
    emang bener cowok golongan anak band lumayan romantis n perhatian sama cewek..
    tapi gak cuma cewek dia aja.. ke cewek lain juga...
    cenderung ingin dipuja dan disayangi banyak wanita...
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.