1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Science Lima Manfaat Cokelat Bagi Kesehatan

Discussion in 'Pengetahuan Penting Penunjang Kesehatan' started by vincentrevival, Sep 18, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. vincentrevival M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 12, 2010
    Messages:
    5,337
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,525 / -0
    VIVAnews - Apakah Anda seorang pecinta cokelat? Kabar baik bagi para 'pecandu' cokelat. Sebuah penelitian menemukan, orang yang mengonsumsi cokelat mengalami penurunan risiko penyakit kardiovaskular sebesar 37 persen dan 29 persen memiliki risiko lebih rendah mengalami serangan stroke dibandingkan mereka yang mengonsumsi cokelat lebih sedikit.

    Meskipun ahli menyarankan mengonsumsi cokelat dalam jumlah moderat, karena tingginya kalori dalam cokelat, namun tak dapat disangkal, cokelat juga menyuntikkan manfaat bagi kesehatan. Berbagai penelitian mengungkap cokelat hitam memiliki antioksidan yang mencegah berbagai penyakit. Berikut lima manfaat cokelat, seperti dikutip dari Shine.

    1. Cokelat membantu memecahkan matematika
    Flavonol, senyawa dalam cokelat adalah antioksidan yang diperkirakan meningkatkan sirkulasi, termasuk aliran darah ke otak. Sebuah studi 2009, peserta yang minum cokelat dengan flavonol menghitung mundur tiga angka dari 800-900 lebih cepat ketimbang mereka yang tak mengasup cokelat.

    2. Cokelat mengenyangkan
    Para ibu selalu memperingatkan agar jangan makan cokelat sebelum makan malam. Dan, mereka benar. Peneliti Denmark menemukan, orang yang makan cokelat hitam sebelum makan mengasup kalori 15 persen lebih sedikit dan tidak tergoda makanan berlemak ketimbang mereka yang tidak makan cokelat.

    3. Cokelat meningkatkan suasana hati
    Cokelat mengandung phenethylamine, yang memicu pelepasan endorfin. Reaksi ini mirip dengan pengalaman jatuh cinta. Dokter di Inggris pasangan yang mengonsumsi cokelat mengalami kesenangan dua kali lipat saat berciuman ketimbang mereka yang tidak mengonsumsi cokelat. Alasannya, cokelat mengandung gula dan kafein tinggi yang menghasilkan kalori tahan lama.

    4. Cokelat membantu agar relaks
    Selalu ngidam cokelat saat merasa stres? Ada alasan biologis untuk kebiasaan satu ini. Penelitian menunjukkan cokelat mengandung senyawa anandamide, yang mengaktifkan reseptor otak yang sama seperti efek ganja. Tidak heran, menggigit sebatang cokelat mampu meningkatkan kebahagiaan.

    5. Cokelat membuat awet muda
    Sebuah studi di British Medical Journal menemukan, konsumsi cokelat dan permen memanjangkan umur hampir satu tahun daripada mereka yang menjauhkan diri dari hal-hal manis. Peserta yang makan permen 1-3 kali dalam sebulan memiliki tingkat kematian terendah.

    Hal ini kemungkinan disebabkan adanya antioksidan dalam cokelat. Sebuah studi pada 2009 menemukan, pasien serangan jantung yang makan cokelat berisiko meninggal lebih kecil ketimbang mereka yang tidak mengasup cokelat. (eh)

    Sumber
     
    Last edited by a moderator: Sep 27, 2012
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. kairoskun Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 17, 2011
    Messages:
    81
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +7 / -0
    wah baru tau coklat segitu banyak khasiatnya :bloon:, cuma coklat bisa bikin orang gampang gemuk, betul gak ya ?
     
  4. Magatsu Members

    Offline

    Joined:
    Jun 24, 2011
    Messages:
    7
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    lho, klo gw denger cokelat bisa bikin gigi rusak & bikin gendut......CMIIW
     
  5. hooligan29 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Apr 10, 2010
    Messages:
    189
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +2 / -0
    gue coklatnya sendiri ngga terlalu suka, dulu pernah sakit gigi gara2 kebanyakan makan coklat.
    sekarang lebih prefer ke es krim coklat atau minuman coklat :)
     
  6. PUTHREE Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Sep 11, 2009
    Messages:
    244
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +14 / -0
    wow..ternyata coklat banyak manfaatnya.
    gw sangat cinta coklat, tapi takutnya kalo kebanyakan makan coklat ntar gendut n sakit gigi pula.
     
  7. kampredh M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 11, 2009
    Messages:
    589
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +13 / -0
    huahahahaha
    aseeeek
    ane paling doyan kalo ibu ane beli bubuk cocoa vanho**en
    biasanya buat kue, tapi ane lebih suka nyeduh sendiri, jadi minuman coklat, lumayan,
    bikin fresh pikiran
     
  8. adibinacong Members

    Offline

    Joined:
    Feb 15, 2009
    Messages:
    5
    Trophy Points:
    1
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +0 / -0
    coklat memang bagus, tapi lihat-lihat dulu coklat seperti apa, yang bagus dark chocolate, semakin tinggi persentase cocoa-nya semakin bagus, ya.. memang pahit sih rasanya tapi sehat.. CMIIW
     
  9. bluesh19 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 25, 2011
    Messages:
    331
    Trophy Points:
    17
    Ratings:
    +49 / -0
    coklat itu uda enak banyak manfaatnya lagi,,
    tp kalo kebanyakan bahaya juga si,,,
     
  10. balistix M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Nov 10, 2011
    Messages:
    512
    Trophy Points:
    37
    Ratings:
    +2,870 / -0
    Wah klo gitu sebelum ujian ane paginya sarapan coklat panas+coklat biasa pasti ngenyangin :nikmat:
    Tpi emang sih kemilan paing enak itu coklat :kenyang:
     
  11. soemphill M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 12, 2009
    Messages:
    789
    Trophy Points:
    192
    Ratings:
    +34,398 / -0
    disamping bisa bikin sakit gigi banyak juga manfaatnya ternyata ,
    menenangkan hati , tapi selama itu ga berlebihan sih oke aja:)
     
  12. koyamenz Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 10, 2010
    Messages:
    11
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +2 / -0
    pantes gw awet muda gan.. hauauhauahauhauahua... coklat bagus asal jgn kebanyakan bikin gemuk.. :D
     
  13. Takashi_Komuro M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 31, 2010
    Messages:
    509
    Trophy Points:
    106
    Ratings:
    +641 / -0
    banyak juga yah mamfaat coklat, tapi sayang gw gak begitu suka coklat :sedih:
    soalnya takut gemuk kalo kebanyakan makan coklat :peace:
     
  14. quantum_rez Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Mar 15, 2010
    Messages:
    334
    Trophy Points:
    36
    Ratings:
    +1,542 / -0
    setuju neh ama coklt yang meningkatkan suasana hati, biasa nya kalau makan coklat jadi ebrasa rileks dan lebih senang hatinya rasanya nyaman aja hohoho
     
  15. danaruto M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jun 7, 2012
    Messages:
    499
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +13 / -0
    setuju tuh :niceinfo:

    klo pas pusing habis ujian / hadepin masalah
    gw makan coklat,...
    :hmm:

    dan emank bener pikiran jadi fresh
    :terharu:
     
  16. ajgctkbgt Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Mar 10, 2012
    Messages:
    249
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +3 / -0
    kok gw makan coklat g ngaruh yah cuma makin gendut ja haha
     
  17. username_ganda M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 12, 2011
    Messages:
    780
    Trophy Points:
    206
    Ratings:
    +9,846 / -0
    coklat itu dapat mengurangi tingkat kegaluan,, haha8
    bisa Mi*o atau susu coklat b**dera.. yg hangat,, haha8
     
    Last edited by a moderator: Jun 29, 2012
  18. ulqioura M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 5, 2010
    Messages:
    641
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +53 / -0
    coklat itu ternyata banyak manfaatnya :iii: . tapi inget, makan coklat jgn kebanyakan, klo kebanyakan bisa menyebabkan obesitas, sama penyakit kecanduan gula.
    :peace: mulai sekarang makan coklat ah biar awet muda :hoho:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.