1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Larry Levine, Dari Gembong Narkotika Kakap Menjadi Konsultan Finansial Sukses

Discussion in 'Motivasi & Inspirasi' started by blacksheep, Apr 20, 2009.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. blacksheep M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Nov 23, 2008
    Messages:
    4,594
    Trophy Points:
    212
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +25,113 / -0
    Larry Levine, Dari Gembong Narkotika Kakap Menjadi Konsultan Finansial Sukses

    (Vibiznews - Business) -
    Kisah sukses seseorang bukan hanya semata-semat dilatarbelakangi oleh positifnya kehidupan yang mengiringi sang individu. Tingginya tingkat pendidikan atau kondusifnya lingkungan di sekitar seseorang belum berarti menjadikan sesorang untuk dapat mencapai kesuksesan. Bahkan dengan ekstremnya lingkungan atau buruknya latar belakang membuat sesorang dapat menjadi tangguh dan kokoh dalam mencapai impian yang akhirnya menjadikan orang tersebut menjadi sukses.

    Hal tersebut telah terbukti nyata pada seseorang yang bernama Lawrence J. Levine atau yang lebih dikenal sebagai Larry Levine. Pria berumur 47 tahun dan memiliki tubuh tinggi besar ini merupakan salah seorang konsultan finansial yang cukup sukses di AS saat ini. Namun pasti Anda tidak menyangka bahwa asal usul Levine sebelumnya ialah seorang narapidana kelas berat dalam beberapa kasus yang menjadi "musuh" no wahid negara AS yaitu narkotika dan penyalahgunaan senjata api.

    10 Tahun Mendekam di Penjara

    Kelakuan kriminal dan pengedaran obat bius hingga mencapai ratusan gram dilakukan oleh Levine beraval pada medio tahun 90an. Dimana ia bersama dengan gang-nya melakukan aksi di wilayah New York. Menurut catatan kepolisian AS, New York merupakan salah satu negara bagian di AS yang memiliki kadar kriminalitas yang sangat tinggi dan merupakan lahan yang subur bagi para pengedar obat bius dan narkotika untuk menjalankan bisnisnya, mengingat letak New York yang sangat strategis dan berdekatan dengan negara-negara dari Amerika Latin yang notabenenya sebagai produsen obat bius terbesar di dunia.

    Sampai dengan akhirnya pada tahun 1997 ia ditangkap oleh NYPD, kepolisian di New York dan dijatuhi hukuman selama 10 tahun. Bukan hanya kasus pengedaran narkotika saja, didalam dakwaan oleh hakim, Levine juga telah didakwa telah menggunakan senjata api untuk melakukan pemerasan dan perampokan pada beberapa toko di wilayah New York. Jangka waktu 10 tahun merupakan sebuah jangka waktu tahanan yang cukup pendek dibandingkan dengan kasus-kasus yang sama lainnya. Baiknya perilaku selama pra-penahanan membuta pihak hukum memotong masa hukuman Levine.

    Sukses jadi Konsultan Finansial

    Tahun 2007 akhirnya ia telah dapat menghirup udara segar dan bebas dari masah hukuman akibat kasus kriminal. Setelah keluar dari penjara, ia mulai mencoba mendalami ilmu mengenai investasi, terutama mengenai investasi di sektor finansial. Setelah hampir menimpa ilmu di bidang investasi dalam kurun waktu hampir 2 tahun, akhirnya di
    [​IMG]

    akhir tahun 2008 yang lalu ia mendirikan lembaga konsultan finansial yang dinamai American Prison Consultant.

    Titik berat dan segmen klien yang dituju oleh Levine beserta dengan lembaganya ialah mengincar para bekas napi yang kesulitan dalam mengelola keuangan atau justru sedang mengalami tekanan akibat sulitnya memperoleh peluang investasi paska keluar dari penjara. Kondisi tersebut sangatlah penting dan menjadi sebuah permasalahan di AS. Banyak napi yang keluar dari penjara merasa menjadi orang yang putus harapan. Besarnya tekanan membuat mantan napi tersebut sulit untuk memperoleh kehidupan yang sejahtera. Mabuk-mabukan menjadi ajang pelepas stres yang cukup nyata di AS.

    Selain mantan napi, segmen klien yang dimiliki oleh APC yaitu keluarga-keluarga miskin dan tidak mampu di AS. Murahnya biaya konsultasi membuat banyak keluarga miskin berminat untuk mendapatkan saran-saran strategis dalam mengatur keuangan sehari-hari. Menurut Levine, kebijakan yang dilakukan oleh lembaganya merupakan sebuah upaya untuk menjalankan aksi sosial. Mengingat Levine merupakan orang asli New York yang terlahir di keluarga miskin. Kesuksesan yang dialami oleh Levine dan lembaganya membuat banyak pihak terkejut. Kasus Madoff yang cukup memukul sektor finansial akibat kasus freud-nya memberikan sedikit trauma bagi masyarakat AS untuk mendapatkan konsultasi di bidang finansial.

    Levine, Mantan Napi yang Dermawan

    Selain mendirikan lembaga konsultan finansial, Levine juga mendirikan beberapa pusat rehabilitasi bagi para pecandu narkoba di wilayah New York. Aksi sosialnya merupakan perpanjangan tangan dari kesuksesan lembaga konsultan finansialnya. Sebagian dari keuntungan hasil dari royalti konsultasi ditujukan kepada pusat-pusat rehabilitasi tersebut. Hingga kini, tercatat sebanyak lebih dari 100 orang pasien menjadi anggota pusat rehabilitasi narkoba miliknya.



    Foto-foto : www.latimes.com, www.eworldwire.com
    (Joko Praytno/JP/Forbes dan berbagai sumber)
    http://vibiznews.com/business.php?page=business⊂=business&id=326
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. Airilovesferdi M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Feb 15, 2009
    Messages:
    1,226
    Trophy Points:
    146
    Ratings:
    +591 / -0
    mantan napi yg tobat:haha:
     
  4. Feischmaker M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 28, 2008
    Messages:
    1,489
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,024 / -0
    Versi amriknya Bob Hasan ya.... keren... patut dicontoh (kedermawanan, dan kreatifitasnya, bukan masuk penjaranya :p )
     
  5. CY_T_Anezaki M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 3, 2009
    Messages:
    2,154
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +1,699 / -0
    yAH cerita tentang pertobatan dan kesuksesan keren jg
     
  6. passat M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Feb 27, 2009
    Messages:
    2,474
    Trophy Points:
    97
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +227 / -0
    wah, jangan-jangan itu uangnya dari ngrampok juga truz dipenjara, tp uangnya udah disimpen :haha: :haha:
     
  7. Marco86 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 14, 2009
    Messages:
    1,812
    Trophy Points:
    212
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +28,608 / -0
    Ini baru namanya orang betobat !! ga cuma dirinya yang tobat, tapi mau bantu orang lain yang mengalami hal yang dialamin ama dia di masa lalu untuk keluar dan menata kembali kehidupan mereka.
     
  8. sinaga86 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Mar 17, 2009
    Messages:
    309
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +44 / -0
    ini baru namabya bener2 bertobat....dia belajar di penjara..benar2 merenungi nasibnya, mau jadi apa kalo ntar keluar penjara

    tappi kalo di INdonesia di buat Konsultan Finansial untuk para mantan Napi , bakal ber hasih jg ga ya??
    sepertinya bisa dicoba tuh...ada yg berminat...???
     
  9. midorikawa M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 30, 2009
    Messages:
    214
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +961 / -0
    Kreeeeeeennnzzzz... kalo di indo ada kae gini bgus juga yaaaa:blink::blink:
     
  10. jap_flap Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 16, 2008
    Messages:
    97
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +26 / -0
    Eh, kaya sering liat nih org di channel apa ya..

    :onion-51:
     
  11. NuRaider M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Sep 24, 2008
    Messages:
    3,860
    Trophy Points:
    212
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +54,596 / -0
    Wah keren , bisa bangkit dari keterpurukan..

    Abis itu bantu para mantan napi yang kesusahan finansial dan pecandu Narkoba lagi..

    :top:
     
  12. v3rt3x M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 15, 2009
    Messages:
    2,617
    Trophy Points:
    177
    Ratings:
    +1,401 / -0
    saluttt :onion-69:

    penampilan gangster, tapi ternyata bisa jadi financial consultant sukses :top:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.