1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.

Kisah Jonathan Pollak, Remaja Yahudi Penentang Pendudukan Israel

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by fallofthe3rdreich, Dec 31, 2010.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. fallofthe3rdreich M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 14, 2009
    Messages:
    1,067
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,988 / -0
    Berita tentang Jonathan Pollak bakal terdengar aneh di kuping warga Palestina, apalagi warga Israel yang bermukim di Jalur Gaza. Pollak kini menghadapi vonis hakim Pengadilan Tel Aviv. Ia kemungkinan bakal mendekam antara tiga sampai enam bulan di penjara.

    Kejahatannya? Pollak berunjuk rasa, mengendarai sepeda di jalan-jalan kota Tel Aviv bersama sekitar 30 rekan-rekannya pada Januari 2008. Mereka memprotes serangan Israel ke Kota Gaza.

    Tidak ada yang salah dengan demonstrasi Pollak. Berunjuk rasa mengendarai sepeda di Tel Aviv bisa dibilang hal lumrah. Penggiat lingkungan hidup pun kerap melakukannya.

    Tapi ketika Pollak dan rekan-rekan mereka memprotes Israel yang menyerang Gaza, hanya Pollak yang ditangkap polisi.

    [​IMG]

    Dan Pollak adalah seorang Yahudi tulen. Namun Pollak bukan Yahudi yang 'lazim'. Sebab dari catatan kegiatannya, ia sudah berunjuk rasa menentang kependudukan Israel di Jalur Gaza sejak lama. Pollak bahkan dikenal sebagai pengunjuk rasa veteran.

    Ia kerap berada di barisan depan pengunjuk rasa Gaza, bersama pemuda-pemuda Palestina, pekan demi pekan. Melempar batu ke tank-tank dan prajurit Israel. Mengambil risiko yang sama ditembaki dengan peluru tajam.

    Ayed Morrar, aktivis Palestina yang terkenal dengan video dokumenternya saat menghalangi konvoi tentara Israel di Desa Budrus, sampai memuji Pollak. "Dia (Pollak) adalah pemuda yang saya kagumi. Saya bersahabat dengannya," kata Morrar.

    Pollak lahir dari keluarga Yahudi beraliran kiri. Ayahnya,Yossi, adalah salah satu aktor terkenal Israel. Sementara ibunya, Nimrod Eshel, pernah dipenjara gara-gara mengoordinasi unjukrasa nelayan Israel tahun 1950-an.

    Pollak sudah mengenal demonstrasi sejak bayi. Ayah dan ibunya membawa bayi Pollak saat unjuk rasa besar-besaran di Tel Aviv tahun 1982, sejumlah warga Israel meminta Perang Lebanon diakhiri.

    "Yang membuat saya berbeda dengan pemuda Yahudi lainnya, bahkan dengan yang pro Palestina pun adalah saya sudah 'menyeberang'. Kami bukan lagi memprotes pendudukan Israel. Kami melawan Israel," kata Pollak, dengan tegas.

    Belajar Bahasa Arab

    Pollak putus sekolah sejak ia berusia 15 tahun. Di usia remaja ia sudah menjadi aktivis penyayang binatang. Pollak muda menyebut dirinya sebagai seorang penganut anarkisme.

    Pollak juga kabur dari program wajib militer. Ia bersembunyi di Belanda selama dua tahun, sebelum akhirnya dideportasi ke Israel. Catatan kriminalnya penuh dengan tinta merah: melawan polisi, melawan militer.

    Untuk menopang hidupnya sehari-hari, Pollak harus banting tulang, karena ia lebih sering tinggal di permukiman Palestina ketimbang Yahudi. Ia belajar bahasa Arab dan desain grafis untuk membuat selebaran-selabaran iklan.

    "Pollak ingin membuktikan, siapapun yang mendukung gerakan pendudukan Israel atas Palestina tidak boleh menyebut dirinya beradab!" kata Morrar. "Pollak juga menegaskan, berjuang menentang pendudukan dan kekejaman Israel bukan berarti menjadi seorang teroris atau pembunuh," sambung Morrar.

    Kuasa hukum Pollak, Gaby Lasky, mengatakan peradilan Israel berlaku diskriminatif terhadap Pollak. "Tapi kalau Pollak masuk penjara, ia akan masuk dengan kepala tegak karena membela Palestina," katanya. "Hukum Israel-lah yang harusnya malu. Malu telah berbuat semena-mena pada warga Palestina di Gaza yang selama ini menderita," katanya.


    Sumber : http://tempatbagibagi.blogspot.com/2010/12/kisah-jonathan-pollak-remaja-yahudi.html

     
    • Like Like x 1
    • Thanks Thanks x 1
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. zeedeed M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Apr 11, 2009
    Messages:
    3,001
    Trophy Points:
    241
    Ratings:
    +5,895 / -3
    simpatisan dari negara israel

    ternyata tidakanya ditentang warganya sendiri

    ternyata gini rasanya pertamaxx
     
  4. arriy M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jun 30, 2010
    Messages:
    620
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +15 / -0
    salut deh berani menentang arus buat membela suara hati nurani..
    sekali lagi pemenjaraan Pollak menunjukkan betapa tak beradabnya Israel.. :awas:
     
  5. metacloud M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Mar 9, 2010
    Messages:
    201
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +1 / -0
    keren ni orang berani menentang Israel salut deh :top:
     
  6. lucaviend M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Jul 23, 2009
    Messages:
    20,376
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +7,850 / -0
    yahudi nentang yahudi:gaswat:
     
  7. ronin_cip M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 7, 2009
    Messages:
    447
    Trophy Points:
    76
    Ratings:
    +404 / -0
    keren tuh orang :top:
    coba orang yahudi kayak Pollak semuanya :cambuk:
     
  8. annez M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 14, 2010
    Messages:
    1,012
    Trophy Points:
    101
    Ratings:
    +65 / -0
    salut bgt..........:top:
    org2 sesama muslim aj kdg ga peduli..............
     
  9. _Exia_ M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 9, 2010
    Messages:
    1,600
    Trophy Points:
    126
    Ratings:
    +499 / -0
    rupanya kepercayaan bukan halangan untuk menyuarakan isi hari yah :iii:
    salut buat manusia ini :top:
     
  10. kanga6us M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Aug 21, 2009
    Messages:
    2,194
    Trophy Points:
    227
    Ratings:
    +328,510 / -1
    perang palestina vs israel bukan perang agama
    karena pemerintahan palestina saja diam, ketika negaranya di hancurkan
    dasar israel laknat !!
     
  11. sunsphoenix M V U

    Offline

    ~Super Cool~

    Joined:
    Oct 5, 2008
    Messages:
    5,738
    Trophy Points:
    192
    Ratings:
    +2,333 / -0
    Seandainya saja smua orang Israel kek gitu...
    :rokok:
     
  12. you_are_maho M V U

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 23, 2010
    Messages:
    1,101
    Trophy Points:
    227
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +8,231 / -0
    wih, patut di contoh...
    nggak peduli berbeda agama, tapi tetep mendukung bebas nya palestina...
     
  13. happybratboy M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Oct 11, 2009
    Messages:
    5,239
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +1,349 / -0
    kasian ditangkep sama negara sendiri gara2 protes..tau gitu mending diem...
     
  14. tovic M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jun 19, 2009
    Messages:
    1,131
    Trophy Points:
    127
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +356 / -0
    nentang negaranya sendiri
    ini baru :top:
     
  15. Kazama_Mana M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jul 22, 2010
    Messages:
    2,701
    Trophy Points:
    211
    Ratings:
    +15,430 / -0
    ternyata ada yahudi yang baik :top:
    asal jbeneran aja jangan cuma trik :hihi:
     
  16. panji_7up M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 4, 2010
    Messages:
    218
    Trophy Points:
    41
    Ratings:
    +275 / -0
    bgtu hrusnya seorang warga yg tau mna bnar mna salah...
    salut ane...
     
  17. peter82 Veteran

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jul 5, 2009
    Messages:
    3,064
    Trophy Points:
    251
    Ratings:
    +39,480 / -1
    ada pro pasti ada kontra :top:
    tapi gk da tuh yg pro nurdin halid :lol:
     
  18. lucaviend M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Jul 23, 2009
    Messages:
    20,376
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +7,850 / -0
    ada...simpatisan partai kuning..:elegan::lol:
     
  19. cubby050605 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 30, 2008
    Messages:
    694
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +36 / -0
    yahut bin mantap neh orang
     
  20. Vegzz M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 10, 2010
    Messages:
    561
    Trophy Points:
    81
    Ratings:
    +70 / -0
    keren nih orang berani menentang Israel...:top:
     
  21. dedekcakep Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 17, 2010
    Messages:
    56
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +9 / -0
    Seperti bunga teratai yang tumbuh di tengah kolam yang kotor...
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.