1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Kegigihan Seorang "Colonel Sanders" KFC

Discussion in 'Motivasi & Inspirasi' started by blacksheep, Apr 30, 2009.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. blacksheep M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Nov 23, 2008
    Messages:
    4,594
    Trophy Points:
    212
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +25,114 / -0
    Kegigihan Seorang "Colonel Sanders" KFC
    [​IMG]

    Pasti pada tau kan ama Colonel Harland Sanders a.k.a Colonel Sanders nya KFC yang sering bgt kita makan d KFC nya itu. [​IMG]

    Btw inilah kisah kegigihan Kolonel Sanders, pendiri waralaba ayam goreng terkenal KFC. Dia memulainya di usia 66 tahun. Pensiunan angkatan darat Amerika ini tidak memiliki uang sepeser pun kecuali dari tunjangan hari tuanya, yang semakin menipis. Namun dia memiliki keahlian dalam memasak dan menawarkan resep masakannya ke lebih dari 1.000 restoran di negaranya. Kolonel Harland Sanders adalah pelopor Kentucky Fried Chicken atau KFC yang telah tumbuh menjadi salah satu yang terbesar dalam industri waralaba makanan siap saji di dunia.

    Sosok Kolonel Sanders, bahkan kini menjadi simbol dari semangat kewirausahaan. Dia lahir pada 9 September 1890 di Henryville, Indiana, namun baru mulai aktif dalam mewaralabakan bisnis ayamnya di usia 65 tahun. Di usia 6 tahun, ayahnya meninggal dan Ibunya sudah tidak mampu bekerja lagi sehingga Harland muda harus menjaga adik laki-lakinya yang baru berumur 3 tahun. Dengan kondisi ini ia harus memasak untuk keluarganya. Di masa ini dia sudah mulai menunjukkan kebolehannya.

    Pada umur 7 tahun ia sudah pandai memasak di beberapa tempat memasak. Pada usia 10 tahun ia mendapatkan pekerjaan pertamanya didekat pertanian dengan gaji 2 dolar sebulan. Ketika berumur 12 tahun ibunya kembali menikah, sehingga ia meninggalkan rumah tempat tinggalnya untuk mendapatkan pekerjaan di pertanian di daerah Greenwood, Indiana. Selepas itu, ia berganti-ganti pekerjaan selama beberapa tahun.

    Pertama, sebagai tukang parkir di usia 15 tahun di New Albany, Indiana dan kemudian menjadi tentara yang dikirim selama 6 bulan ke Kuba. Setelah itu ia menjadi petugas pemadam kebakaran, belajar ilmu hukum melalui korespondensi, praktik dalam pengadilan, asuransi, operator kapal feri, penjual ban, dan operator bengkel.

    Di usia 40 tahun, Kolonel ini mulai memasak untuk orang yang bepergian yang singgah di bengkelnya di Corbin. Kolonel Sanders belum punya restoran pada saat itu. Ia menyajikan makanannya di ruang makan di bengkel tersebut. Karena semakin banyak orang yang datang ke tempatnya untuk makan, akhirnya ia pindah ke seberang jalan dekat penginapan dan restoran bisa menampung 142 orang.

    Selama hampir 9 tahun ia menggunakan resep yang dibuatnya dengan teknik dasar memasak hingga saat ini. Citra Sander semakin baik. Gubernur Ruby Laffoon memberi penghargaan Kentucky Colonel pada tahun 1935 atas kontribusinya bagi negara bagian Cuisine. Dan pada tahun 1939, keberadaannya pertama kali terdaftar di Duncan Hines “Adventures in Good Eating.”

    Di awal tahun 1950 jalan raya baru antar negara bagian direncanakan melewati kota Corbin. Melihat akan berakhir bisnisnya, Kolonel ini akhirnya menutup restorannya. Setelah membayar sejumlah uang, ia mendapatkan tunjangan sosial hari tuanya sebesar $105.

    Dikarenakan memiliki rasa percaya diri kuat akan kualitas ayam gorengnya, Kolonel membuka usaha waralaba yang dimulai tahun 1952. Ia pergi jauh menyeberangi negara bagian ini dengan mobil dari satu restoran ke restoran lainnya, memasak sejumlah ayam untuk pemilik restoran dan karyawannya. Jika reaksi yang terlihat bagus, ia menawarkan perjanjian untuk mendapatkan pembayaran dari setiap ayam yang laku terjual.

    Pada 1964, Kolonel Sanders sudah memiliki lebih dari 600 outlet waralaba untuk ayam gorengnya di seluruh Amerika dan Kanada. Pada tahun itu juga ia menjual bunga dari pembayarannya untuk perusahaan Amerika sebanyak 2 juta dolar kepada sejumlah grup investor termasuk John Y Brown Jr, (kelak menjadi Gubernur Kentucky). Pada tahun 1976, sebuah survey independen menempatkan Kolonel Sanders sebagai peringkat kedua dari deretan selebriti yang terkenal di dunia.

    Di bawah pemilik baru, perusahaan Kentucky Fried Chicken tumbuh pesat yang kemudian menjadi perusahaan terbuka pada 17 Maret 1966, dan terdaftar pada New York Stock Exchange pada 16 Januari 1969. Lebih dari 3.500 waralaba dan restoran yang dimiliki perusahaan ini beroperasi hampir di seluruh dunia. Kentucky Fried Chicken menjadi anak perusahaan dari RJ Reynolds Industries, Inc. (sekarang RJR Nabisco, Inc.), semenjak Heublein Inc. diakuisisi oleh Reynolds pada tahun 1982. KFC diakuisisi pada Oktober 1986 dari RJR Nabisco Inc oleh PepsiCo Inc, seharga kurang lebih 840 juta dolar.

    Pada Januari 1997, PepsiCo, Inc mengumumkan spin-off restoran cepat sajinya — KFC, Taco Bell dan Pizza Hut – menjadi perusahaan restoran independen, Tricon Global Restorans Inc. Pada Mei 2002, perusahaan ini mengumumkan persetujuan pemilik saham untuk merubah nama perusahaan menjadi Yum! Brands Inc. Perusahaan, yang dimiliki oleh A&W All-American Food Restorans, KFC, Long John Silvers, Pizza Hut dan Taco Bell restorans, adalah perusahaan restoran terbesar di dunia dalam kategori unit system dengan jumlah mendekati 32,500 di lebih dari 100 negara dan wilayah.

    KFC berkembang pesat. Kini, lebih dari satu miliar ayam goreng hasil resep Kolonel ini dinikmati setiap tahunnya, bukan hanya di Amerika Utara, bahkan tersedia hampir di 80 negara di seluruh dunia. Tapi Kolonel Sanders tidak lagi bisa menyaksikannya. Pada 1980, di usia 90 tahun, ia terserang leukemia. Ia meninggal seusai melakukan perjalanan 250.000 mil dalam satu tahun kunjungannya ke restoran KFC di seluruh dunia.
    “Impian meraih sukses tidak harus di masa kecil. Impian bisa juga di saat usia senja.” Kolonel Sanders, pendiri KFC.

    Sekarang udah banyak aja nh cabangnya d berbagai tempat d sekitar kita ini. And yg bisa gw bilang ayamnya uenak bgt dah, apalagi twisternya. Tapi yg penting dr kisah dia ini, dia mmg benar2 berusaha dr yg g ada apa2nya hingga bsa sukses. Walaupun itu hanya bsa d rasakannya saat tua hasilnya tapi kegigihannya mmg benar2 menghasilkan sesuatu yg hebat. So walopun kita ini belum sukses sekarang ini maka teruslah berusaha sebaik mungkin sampai titik penghabisan. Dan semoga kegigihan kita itu suatu saat akan membuahkan hasil jg. Jd jangan pntang menyerah, liatlah dulunya Colonel Sanders ini bukanlah sama skali apa2, dan lihatlah apa yg dia hasilkan sekarang ini. [​IMG]

    sumber (copy paste dr ini):
    http://reallife65.blogspot.com/2009/...l-sanders.html
    http://www.kfc.com/about/colonel.asp
     
    • Like Like x 1
    Last edited by a moderator: Jul 7, 2009
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. Sine M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Apr 3, 2009
    Messages:
    244
    Trophy Points:
    106
    Ratings:
    +638 / -0
    Wow nambah motivasi nih, tp br tau ada fans KFC nih BUCKETHEAD,
    topinya abs beli paket yg ayam bnyk itu (lupa nama paketnya jrng makan KFC)trs
    topengnya dr mana ya?
     
  4. Kokuryu M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jun 2, 2009
    Messages:
    774
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +188 / -0
    Salut sama Colonel Sander yang mo berjuang bahkan di hari tuanya.
     
  5. Broomstick M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Jan 31, 2008
    Messages:
    12,361
    Trophy Points:
    227
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +29,585 / -0
    Butir mengenai Buckethead yg menjadikan misi hidupnya - "mission in life to alert the world to the ongoing chicken holocaust in fast-food joints around the globe".

    Nampaknya nggak mungkin kalo Buckethead jadi fan KFC. Ia memakai topi itu sebagai bentuk protest, bukan dukungan.

    Time to go vegetarian folks :cheers:
     
  6. g4b4n Members

    Offline

    Joined:
    Jul 6, 2009
    Messages:
    9
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    So, Never Give Up Man.....
    Like The Solonel The History Maker... not History Victim oke ?
    v_v
     
  7. miha M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 4, 2009
    Messages:
    281
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +45 / -0
    yg penting mau berusaha n gigih utk berjuang walaupun gagal harus tetap maju....
     
  8. evina123456 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 21, 2009
    Messages:
    483
    Trophy Points:
    81
    Ratings:
    +90 / -0
    setubuh gan
    di mana ada niat di situ pasti ada jalan
     
  9. budikikiw M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 10, 2009
    Messages:
    1,005
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,172 / -0
    intinya pantang menyerah gan...
    orang-orang sukses gak akan menyerah sampai mati.. :D
     
  10. knight11 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 25, 2009
    Messages:
    92
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +2 / -0
    emang hebat lah sang kolonel
    suka maan di KFC juga nih
     
  11. yume1989 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jun 11, 2009
    Messages:
    304
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +49 / -0
    salut ma dy......
    btw msh ada ga dy???
     
  12. Zulunk Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 12, 2009
    Messages:
    110
    Trophy Points:
    27
    Ratings:
    +163 / -0
    keren dah perjuangannya.. d usia senja aja msh sempet berjuang.. hrsnya d mn usia senja itu waktu unk istirahat dan bersenang² dgn hasil jerih payah d waktu muda..
     
  13. Zulunk Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 12, 2009
    Messages:
    110
    Trophy Points:
    27
    Ratings:
    +163 / -0
    ketauan ga baca nih org.. jelas² udh meninggal pas umurnya 90 thn.. ngejar postingan aja..
     
  14. ryzqrd M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Feb 4, 2009
    Messages:
    1,550
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +533 / -0
    ga ada yg namanya telat.....
     
  15. Lyco Veteran

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Nov 3, 2008
    Messages:
    8,648
    Trophy Points:
    221
    Ratings:
    +9,754 / -0
    wew di usia 66 tahun.

    bener2 semangat :top:

    sekarang jadi salah satu yang terkenal di dunia
     
  16. revoltech_86 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 9, 2008
    Messages:
    513
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +55 / -0
    pantes KFC enak gt y... org yg bkin dah bs masak mlai umur 7 tahun... hehehe
     
  17. swtmath M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 8, 2009
    Messages:
    405
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +844 / -0
    colonel sanders menurut gua berjasa banget karena mempekenalkan makanan favorit gua dari kecil gua berteimakasih banget nih.
     
  18. passat M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Feb 27, 2009
    Messages:
    2,474
    Trophy Points:
    97
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +227 / -0
    hebat juga perjuangan kakek sanders, yg keren tu fotonya yg dijadikan logo KFC tu, dari pada punya M****ald, masa pake badut.... :haha: :haha:

    :top: dah !!
     
  19. ferry_07 M V U

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 28, 2009
    Messages:
    178
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +8 / -0
    SALUT, Pntang Mnyerah, Perjuangan........I`m ur fans kolonel
     
  20. raishinshi M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Sep 11, 2008
    Messages:
    414
    Trophy Points:
    206
    Ratings:
    +7,533 / -0
    mantabbsss motivasi untuk melangkah ke lebih baik lagi nihhhh
     
  21. ikan_pari Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 12, 2010
    Messages:
    11
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +1 / -0
    4 thumbs up utk kolonel...
    cocok buat inspirasi youngster nih
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.