1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Kamus & istilah teknologi infoermasi

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by Bento, Nov 2, 2007.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. Bento Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 11, 2007
    Messages:
    365
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +12 / -0
    RE: KAMUS & ISTILAH TEKNOLOGI INFOERMASI

    Distribute File Service
    Disingkat dengan DFS. Teknik pendistribusian file buatan Open Software Foundation yang dapat digunakan dengan TCP/IP.

    Distributed Application
    Program aplikasi tersebar. Program aplikasi yang memiliki kemampuan untuk dijalankan pada beberapa sistem yang berbeda.

    Distributed computing
    Komputasi tersebar, komputasi dipecah menjadi beberapa subkomputasi, yang dieksekusi di banyak komputer sehingga tercapai kinerja yang lebih baik.

    Distributed Computing Environment
    Disingkat dengan DCE. Teknologi buatan Open Software Foundation untuk mendukung penyebaran penggunaan komputer.

    Distributed data processing
    Jaringan pemrosesan data terdistribusi terdiri dari banyak komputer yang tergabung di dalam suatu jaringan komputer dimana antara yang satu dengan yang lain dapat saling membantu. Misalnya, sebuah komputer anggota jaringan ingin memproses suatu data tetapi fasilitas lokal yang tersedia tidak memadai, maka komputer tersebut dapat minta bantuan pada komputer lain pada jaringan terebut untuk memproses datanya dan apabila telah selesai mengirimkannya kembali.

    Distributed data processing method
    Metode pengolahan data tersebar.

    Distributed Database
    Penempatan database yang tersebar di beberapa mesin. Gabungan dari beberapa repositori data yang bermacam-macam yang nampak sebagai sebuah database tunggal.

    Distributed DataBase Management System
    Disingkat dengan DDBMS. Program pengelolaan database yang mampu melakukan pengaksesan pada beberapa database sekaligus.

    Distributed Denial of Service
    Disingkat dengan DDoS. Penyerangan suatu komputer secara serempak dari komputer yang yang tersebar. Serangan Distributed Denial of Service (DDoS) ini mampu membuat suatu sistem komputer yang dituju menjadi lumpuh. Serangan ini cukup ampuh dan sempat membuat down beberapa web site yang terkenal seperti Yahoo.com, ebay, CNN, dan lain-lainnya. Software yang digunakan untuk menyerang diduga adalah trinoo, tfn (tribal flood network).

    Distributed Denial of Service Attack
    Serangan terhadap server Internet dengan cara mengirimkan data melebihi kapasitas server yang membuat server kelebihan beban dan lumpuh.

    Distributed Management Environment
    Sebuah teknologi manajemen sistem dan network yang dikembangkan oleh Open Software Foundation (OSF)

    Distributed Operating System
    Disingkan dengan DOS. Sistem operasi yang diperuntukkan jaringan komputer, dengan pemakai tidak perlu menyadari keberadaan komputer-komputer yang terhubung, dimana pengalokasian kerja sudah secara otomatis dilaksankan sistem operasi. Pemakai memandang jaringan komputer satu uniprocessor besar, walau sebenarnya terdiri dari banyak prosesor (komputer) yang tersebar.

    Distributed Processing
    Pemrosesan secara tersebar untuk mendukung suatu sistem. Mengerjakan semua proses pengolahan data secara bersama antara komputer pusat dengan beberapa komputer yang lebih kecil dan saling dihubungkan melalui jalur komunikasi. Setiap komputer tersebut memiliki prosesor mandiri sehingga mampu mengolah sebagian data secara terpisah, kemudian hasil pengolahan tadi digabungkan menjadi satu penyelesaian total. Jika salah satu prosesor mengalami kegagalan atau masalah yang lain akan mengambil alih tugasnya.

    Distributed Relational Database Management System
    Terobosan setelah Database Management System.

    Distributed Sort
    Prosedur pengurutan yang membagi elemen data dalam dua atau lebih kelompok tersendiri atau sebuah subset. Misalnya portition sort.

    Distributed system
    Komputer yang digunakan dalam memproses data banyak, dimana masing-masing komputer memperlihatkan fungsi-fungsinya dan dapat berkomunikasi satu sama lainnya.

    Distribution
    Distribusi, tersebar.

    Distribution information systems
    Sistem informasi distribusi.

    Disturb
    Mengganggu, gangguan.

    Dithering
    Penyederhanaan Warna. Suatu metoda untuk mensimulasikan banyak warna atau bayangan abu-abu sehingga menjadi tidak terlalu banyak alternatif warna. Sejumlah pixel yang berwarna sama yang letaknya berdekatan terlihat sebagai warna baru.

    dj
    Top level domain (TLD) dari negara Djibouti.

    dk
    Top level domain (TLD) dari negara Denmark.

    DLC Interface
    Sebuah Application Programming Interface (API) LAN yang dapat memanfaatkan layanan sublapisan Logical Link Control secara langsung.

    dm
    Top level domain (TLD) dari negara Dominica.

    DNS spoofing
    Mengambil nama DNS dari sistem lain dengan membahayakan domain name server suatu domain yang sah.

    Do
    Laksanakan, kerjakan.
    ________________________________________________
    Salah satu jenis keyword dalam bahasa pemrograman
    ________________________________________________
    Top level domain (TLD) dari negara Dominican Republic.

    Document
    Dokumen, naskah. Dokumen ini terdiri dalam dua bentuk, yang pertama dalam bentuk hardcopy, dan kedua dalam bentuk softcopy. Hardcopy biasanya dalam bentuk hasil cetakan, seperti yang biasa kita lihat pada kertas misalnya. Sedangkan softcopy, adalah dalam bentuk yang tidak bisa dilihat oleh manusia secara langsung, melalui **********, seperti penyimpanan data pada file di disket, sehingga dokumen tersebut bisa dilihat dengan bantuan komputer.

    Document Content Architecture
    Disingkat dengan DCA. Protokol dari IBM untuk pengkodean dokumen sebelum dilakukan pengiriman antar sistem.

    Document Interchange Architecture
    Disingkat dengan DIA. Protokol dari IBM untuk pengiriman dokumen antarsistem.

    Document management system
    Merupakan program yang digunakan untuk melakukan pengelolaan terhadap dokumen-dokumen serta arsip elektronik lainnya. Dokumen tersebut bisa berupa file yang diolah melalui word processor ataupun berupa dokumen dengan format image. Untuk format image ini biasanya merupakan dokumen hasil scan dari dokumen fisik berupa kertas

    Document per minute
    Disingkat dengan DPM. Document per minute, jumlah dokumen yang diproses dalam satu menit.

    Document Root
    Sebuah direktori dalam file system web server yang merupakan pangkal dari file-tree untuk semua dokumen tersedia. Dalam sistem Unix, document root sering dilambangkan dengan karakter slash "/".

    Documentation
    Merupakan kumpulan dari catatan hasil kerja.
    _________________________________________________________________________________________
    Dokumentasi yang menyimpan deskripsi tertulis sebuah program termasuk nama program, fungsi program, masukan/keluaran yang dibutuhkan, kemungkinan ditulis dalam algoritma, bagaimana struktur datanya, dan sebagainya.

    Docuterm
    Sebuah kata atau frase dalam sebuah dokumen teks yang dipergunakan untuk mengidentifikasi suatu dokumen.

    Doing more than one this at a time
    Lakukan Berbagai Hal pada Saat yang Bersamaan. Merupakan salah satu langkah untuk meningkatkan kecepatan CPU. Peningkatan clock speed tidak hanya meningkatkan produktifitas pada CPU, namun juga dapat dimanfaatkan untuk melakukan berbagai pekerjaan sekaligus pada setiap clock-nya. Teknik yang cukup populer dalam hal ini adalah yang dikenal dengan nama pipeline. Terdapat beberapa alternatif untuk pipeline ini, pertama adalah dengan membuat agar masing-masing alat dapat mengerjakan tugasnya sekaligus tanpa harus menunggu sebuah proses dari awal hingga akhir selesai terlebih dahulu. Misalnya, pada saat satu bagian melakukan proses fetch, yang lainnya melakukan decode/analisa lainnya mengeksekusi, lainnya lagi melakukan store (penyerahan nilai) dari hasil proses.
    Sebuah CPU yang komplek dapat memiliki banyak tahap pipeline yang dikerjakannya, contohnya adalah CPU generasi ke enam yang dikeluarkan oleh Intel pada Pentium Pro dan Pentium III, yang memiliki 14 tahapan pipeline dalam prosesor tersebut, coba bandingkan dengan teknologi yang digunakan pada Pentium, hanya terdapat sebanyak 5 tahap.
    Pada CPU terkini, CPU juga dapat melakukan fetch untuk beberapa instruksi sekaligus, dengan menempatkannya pada pipeline yang panjang, yang disebut dengan istilah prefetch queue. Prefetch queue ini akan membantu dalam penggunaan dan kapasitas dari pipeline selalu dalam keadaan penuh. Prosesor yang menggunakan pipeline yang panjang ini dikenal istilah superpipeline. Cara kedua untuk menyikapi hal ini adalah dengan melakukan hal yang mirip dengan yang pertama tadi, namun pada tiap tahapnya
    terdapat beberapa pipeline. Sehingga dengan pendekatan ini instruksi pertama dikerjakan oleh pipeline pertama, sedangkan pada saat bersamaan instruksi kedua dikerjakan oleh pipeline kedua. Mekanisme seperti ini cukup efisien, tentunya asalkan instruksi kedua tidak memiliki keterkaitan langsung dengan hasil pengolahan pada instruksi pertama. Mekanisme dengan menggunakan beberapa pipelines ini sekaligus disebut dengan superscalar. Menghubungkan antar CPU chip superscalar dapat melaksanakan dua operasi atau lebih pada satu clock bersamaan, sehingga chip tersebut dapat mengerjakan beberapa instruksi sekaligus. Inilah yang disebut dengan multiprocessing. Multiprocessing ini lah yang menyebabkan komputer benar-benar dapat meningkatkan kecepatannya hingga dua, tiga kali, dst. Tentunya untuk melakukan pengaturan hal ini bukanlah sebuah pekerjaan yang mudah. Hardware benar-benar diatur sedemikian rupa sehingga dapat berkomunikasi dengan baik, baik antar CPU itu sendiri maupun antar CPU dengan memori, jangan sampai instruksi yang dijalankannya tersendat.
    Disinilah peranan perintah-perintah yang ada pada SIMD dan VLIW, melalui software yang ada di dalamnya harus mampu mengantisipasinya.
     
    • Thanks Thanks x 2
    • Like Like x 1
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. Bento Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 11, 2007
    Messages:
    365
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +12 / -0
    RE: KAMUS & ISTILAH TEKNOLOGI INFOERMASI

    Dokumen
    Merupakan kumpulan dari catatan hasil kerja. Lihat document.

    Dokumentasi
    Merupakan kumpulan dari catatan hasil kerja.

    Domain
    Daerah, wewenang. Satuan organisasi dengan tanggung jawab administrasi untuk penamaan jaringan atau host. Nama unik untuk memastikan alamat di halaman web di internet. Domain ini terdiri dari 2 atau lebih bagian yang dipisahkan oleh titik. Contohnya mail.yahoo.com, dan www.hotmail.com.

    Domain name
    Satu nama yang ditujukan untuk domain. Sebuah nama yang bertindak sebagai {kunci} yang dipergunakan oleh client-client NIS untuk dapat mencari server NIS yang sesuai dengan nama domain name nya.

    Domain Name Service
    Sistem database terdistribusi yang tidak akan banyak terpengaruh oleh bertambahnya database.

    Domain Name System
    Merupakan layanan di Internet untuk jaringan yang menggunakan TCP/IP. Layanan ini digunakan untuk mengidentifikasi sebuah komputer dengan nama bukan dengan menggunakan alamat IP (IP address). Singkatnya DNS melakukan konversi dari nama ke angka. DNS dilakukan secara desentralisasi, dimana setiap daerah atau tingkat organisasi memiliki domain sendiri. Masing-masing memberikan servis DNS untuk domain yang dikelola. Suatu sistem database yang mengizinkan aplikasi TCP/IP menterjemahkan nama host ke dalam satu IP address. DNS (Domain Name Service) merupakan servis di Internet untuk network yang menggunakan TCP/IP.
    Servis ini digunakan untuk mengidentifikasi sebuah komputer dengan nama bukan dengan menggunakan nomor (alamat Internet). Komputer di Internet diidentifikasikan dengan angka, yaitu nomor IP. Misalnya, sebuah komputer memiliki nomor IP {192.168.1.1}. Komputer lebih mudah bekerja dengan angka, sedangkan manusia lebih mudah mengingat nama. Komputer dalam contoh ini dapat diberi nama {gareng}, misalnya. Singkatnya DNS melakukan konversi dari nama ke angka.DNS dilakukan secara desentralisasi, dimana setiap daerah atau tingkat organisasi memiliki domain sendiri. Masing-masing memberikan servis DNS untuk domain yang dikelola. Untuk mengetahui nomor IP dari sebuah mesin (komputer) di Internet dapat digunakan beberapa program. Di sistem UNIX ada program host, Nslookup, dan dig.

    Domain Registrar
    Layanan untuk pendaftaran domain, khususnya dan umumnya domain yang termasuk kategori Top Level Domain.

    Domain-specific programming language
    Domain-specific language (DSL) adalah bahasa pemrograman yang dirancang untuk digunakan pada suatu kumpulan pekerjaan yang spesifik, kebalikan dari general-programming language. Contoh dari DSL ini meliputi macro pada spreadsheet. DSL ini juga disebut sebagai little language, macro, application language, very high level language.

    Donald Knuth
    Beliau merupakan salah satu orang penting di dunia {computer science}. Hasil karyanya antara lain adalah satu seri buku yang diberi nama {The Art of Computer Programming}. Sementara itu dia juga membuat revolusi di dunia typografi dengan karyanya seperti METAFONT dan TeX.Knuth menerima penghargaan A. M. Turing Award of the ACM pada tahun 1974. Lecture award yang diberikannya berjudul {Computer Programming as an Art}.

    Dopant
    Sebuah element yang didifusikan dalam silicon murni untuk mengubah karakteristik elektrik dan membuatnya menjadi lebih konduktif. Boron, Fosfor, Antimon dan arsenic adalah bahan umum digunakan untuk dopant ini.

    Dormant phase
    Salah satu Virus life circle. Virus dalam keadaan menganggur. Virus akan tiba-tiba aktif oleh suatu kejadian seperti tibanya tanggal tertentu, kehadiran program atau file tertentu, atau kapasitas disk yang melewati batas. Tidak semuanya virus mempunyai tahap ini.

    Dot
    Tanda titik, bisa juga disebut point.

    Dot address
    Lihat host address.

    Dot Matrix
    Matriks Titik. Suatu teknologi pencetakan yang menggunakan titik sebagai pembentuk citra.
    ________________________________________________________________________________________
    Printer jenis ini tergolong jenis printer yang mencetak ke kertas dengan cara "langsung". Artinya, head printer langsung "mengetuk" pita tinta yang berhadapan sama kertas. Keuntungannya, cara kerja dot matrix yang mirip mesin tik ini bisa diaplikasiin juga buat pencetakan beberapa kertas sekaligus, dengan kertas karbon yang diselipkan di tiap halaman kertas. Printer Dot-Matrix adalah pencetak yang resolusi cetaknya masih sangat rendah. Selain itu ketika sedang mencetak, printer jenis ini suaranya cenderung keras serta kualitas untuk mencetak gambar kurang baik karena gambar yang tercetak akan terlihat seperti titik-titik yang saling berhubungan.
    Head dari printer jenis ini, terdiri atas 7 atau 9 ataupun 24 jarum yang tersusun secara vertical dan membentuk sebuah kolom. Pada saat bekerja, jarum yang ada akan membentuk character images melalui gesekan-gesekan jarum pada karbon dan kertas. Printer jenis ini juga merupakan character printer. Kecepatannya sangat bervariasi, tapi untuk Epson LX-80, adalah 80 caharacter per second.Pada saat head-printer bergerak dari kiri kekanan sambil menyentuh kertas, maka huruf yang sudah terpola dalam suatu susunan jarum akan segera muncul. Pola huruf ini kemudian diterima oleh pita karbon yang dibaliknya terdapat kertas, dan terjadilah pencetakan huruf demi huruf. Setiap character yang terbentuk akan menimbulkan suatu pola unique yang terdiri dari pelbagai titik didalam dimensi sebuah matrix. Jenis printer dot-matrix sangatlah bervariasi, ada yang berjenis color dan ada pula yang non-color. Umumnya, printer jenis dot-matrix juga hanya mempunyai satu warna, yaitu warna hitam. Untuk printer color, digunakan pita (karbon/ribon) khusus yang mempunyai 4 warna, yaitu hitam, biru, merah dan kuning.Printer ini masih banyak digunakan karena memang terkenal 'bandel' (awet). Kelebihan lainnya, pita printer dot-matrix jauh lebih murah dibandingkan dengan toner (tinta) untuk printer jenis inkjet dan laserjet.

    Dot Matrix Printer
    Printer berbasis matrik titik. Printer yang bekerja dengan menjalankan jarum di atas pita tinta dan kertas. Karakter atau gambar dibentuk dari sekumpulan titik-titik.

    Dot per Inch
    Jumlah Titik tiap Inci. Ukuran resolusi printer atau monitor video berdasarkan kepadatan titik. Semakin tinggi nilainya, maka akan semakin tajam hasilnya.Sebagai contoh, printer laser memiliki resolusi 300 dpi, sebagian besar monitor 72 dpi, Post Script Imagesetter 1200 - 2450 dpi. Ukuran ini juga bisa menyatakan jumlah pixel dalam sebuah file input atau titik line screen (halftone screen) pada suatu output film {prepress}.

    Dot Pitch
    Merupakan ukuran seberapa besar spasi yang ada antara pixel tampilan, atau jarak antara dua dot fosfor pada warna yang sama. Layar dengan dot pitch yang lebih kecil memiliki jarak lebih pendek antara fosfor-fosfornya. Jadi dengan mempertimbangkan dot pitch, semakin kecil semakin baik. Menyatukan pixel lebih dekat adalah dasar mencapai resolusi yang lebih tinggi. Akibatnya elemen-elemen gambar terletak lebih dekat, menghasilkan gambar yang lebih tajam.

    Dot prompt
    Prompt titik.

    Dots per Inch
    Merupakan ketentuan pengukuran resolusi bagi suatu printer atau scanner. Jika lebih tinggi nilai dpi perangakat tersebut maka berarti kualitas gambar yang dihasilkan akan lebih baik juga. Resolusi yang umum dipakai oleh printer laser adalah 600 dpi. Ini berarti 600 dot horisontal dan 600 dot vertikal. Sehingga dalam 1 inchi persegi terdapat 360.000 dot.

    Double
    Ganda.

    Double Byte Character
    Istilah lain dari Unicode.

    Double click
    Klik dua kali dengan cepat.

    Double Data Rate SDRAM
    Disingkat dengan DDR SDRAM. Tipe memori generasi penerus SDRAM yang memiliki FSB dua kali lebih cepat dari SDRAM biasa
    (FSB-200 dan FSB-266) memiliki jumlah pin lebih banyak dari Sychronous Dynamic Random Access Memory (SDRAM).

    Double Density
    Disingkat dengan DD. Istilah ini digunakan untuk disk, dimana penyimpanan dilakukan dalam ruang dua sisi dari disk. Seperti diketahui, sebuah piringan terdiri dari dua sisi, kedua sisi tersebut dimanfaatkan untuk penyimpanan data, misalnya pada disket, CD, DVD, dsb.

    Double Density Disk
    Jenis disket dengan kerapatan ganda, artinya dalam satu lokasi mampu menyimpan bit data dua kali lebih banyak dari disket biasa.

    Double List Sorting
    Metode pengurutan data dengan cara memisahkan data yang belum diurutkan dalam lokasi memori tertentu dan proses pengurutan dan hasil pada memori yang lain.

    Double Precision
    Penggunaan dua karakter atau kata untuk menyatakan sejumlah besar data yang mampu masuk dalam satu bagian ruang simpan.

    Double side
    Media penyimpanan yang dapat menempatkan datanya pada dua sisi. Misalnya pada disket, data disimpan pada kedua sisi piringannya.

    Double Side Double Density
    Disk yang dapat dipakai pada kedua sisinya dan kedua sisi tersebut masing-masing berkerapatan ganda.

    Double Sided Disk
    Disket yang memiliki kemampuan menyimpan data di kedua sisi piringan.

    Douglas Engelbart
    Penemu {mouse} yang umum digunakan di komputer saat ini. Dia mempromosikan penggunaan mouse pada saat bekerja pada Stanford Research Institute (SRI). Itu pula sebabnya dia tidak memiliki patent dari mouse. Engelbart mendapat penghargaan dari Lemelson-MIT atas penemuannya ini.Selain mouse, Engelbart juga yang pertama kali mengungkapkan {hypertext}.
     
  4. Bento Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 11, 2007
    Messages:
    365
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +12 / -0
    RE: KAMUS & ISTILAH TEKNOLOGI INFOERMASI

    Douglas Engelbert
    Adalah penemu mouse pertama kali. Dia mempromosikan penggunaan mouse pada saat bekerja pada Stanford Research Institute (SRI). Itu pula sebabnya dia tidak memiliki patent dari mouse. Engelbart mendapat penghargaan dari Lemelson-MIT atas penemuannya ini.

    Down
    Bawah, turun. Menontaktifkan komputer dari proses-proses dengan cara mematikannya melalui perintah yang disediakan oleh sistem operasi tersebut.

    Down time
    Masa komputer tidak aktif (atau mati) pada saat komputer tersebut berada pada waktu yang semestinya berfungsi menjalankan tugasnya.

    Downlink
    Downlink dapat diartikan sebagai saluran untuk mengirim data keluar(ke suatu server di internet). Pada satelit adalah peristiwa pengiriman data dari satelit ke stasiun yang ada di bumi (VSAT).

    Download
    Menyalin data dari server secara remote. Mengambil file atau mentransfer file dari satu komputer ke komputer lainnya.

    Download management
    Suatu web browser mendukung kemampuan untuk melakukan penyalinan file yang berada pada server (download). File yang didownload dapat berupa halaman html itu sendiri, maupun berbagai jenis file dan dokumen lainnya.

    Downstream
    Istilah yang merujuk kepada kecepatan aliran data dari komputer lain ke komputer lokal melalui sebuah network. Istilah ini merupakan kebalikan dari upstream.

    Downward compatible
    Cocok dengan yang sebelumnya.

    Draft
    Naskah, konsep, masih rancangan.

    Drag
    Tarikan, menyeret. Pada mouse: menyeret mouse sambil mengclick. Menggeser atau menarik suatu object pada posisi pointer yang ditampilkan pada layar monitor dengan menggunakan pointing device. Pada penggunaan mouse, apabila kita menekan tombol paling kiri tanpa melepaskannya dan sambil menggesernya, salah satu akibatnya obyek tersebut berpindah atau menjadi pindah (tersalin) ke obyek lain dan terdapat kemungkinan lainnya. Kemungkinan-kemungkinan ini tergantung pada jenis program aplikasi apa yang kita jalankan.

    Drag and Drop
    Teknik untuk memindahkan item-item tertentu (seperti ikon dan file) di layar monitor anda dengan menggunakan mouse. Untuk proses ini hanya diklik dimana item yang akan dipindahkan, lalu menyeret ke tempat yang diinginkan dan kemudian melepaskan seretan tadi jika tempat tujuannya telah tercapai.

    Draw
    Melukis.

    Drift
    Perubahan yang terjadi pada komponen dari sirkuit elektronik yang diakibatkan oleh perubahan cuaca atau usia komponen itu sendiri.

    Drive
    Penggerak. Bagian mekanikal sesuatu piranti. Misalnya untuk Penggerak Disket, CD ROM, PitaMagnetik, dsb.

    Drive Bay
    Tempat yang disediakan untuk menyimpan harddisk, floppy disk atau perangkat tambahan lainnya pada casing.

    Drive boot
    Drive yang berisi system operasi yang bisa dibooting.

    Drive Mobile
    Media penyimpanan yang portable.

    Drive Noise Supression System
    Disingkat dengan DNSS. Drive dengan system peredam suara.

    Driver
    Perangkat lunak pengendali perangkat. Driver mengeksekusi perintah yang berkomunikasi dengan pengendali (adapter) diperangkat dan menunggu sampai operasi yang dilakukan perangkat selesai.

    Drooper
    Sebuah program yang menginstall sebuah Sebuah program yang menginstall sebuah virus pada komputer, Tetapi drooper ini bukan sejenis virus, melainkan dapat digolongkan sebagai program Trojan Horse.

    Drop
    Keadaan menurun, merosot.

    Drop Cable
    Kabel yang dipakai untuk menyambung Network Interface Card (NIC) dengan media transmisi.

    Drop Down Box
    Kotak pilihan masukan berbentuk seperti daftar.

    Drop Outs
    Kehilangan data yang disebabkan oleh permukaan disk yang berkurang.

    Drum
    Bagian dari perangkat mekanik pada printer yang berbentuk menyerupai silinder. Drum ini bernfungsi mencetak huruf printer.

    DS-1/DTI
    Sirkuit antarmuka domestic trunk yang digunsksn untuk aplikasi DS-1 dengan 24 trunk.

    dsl
    DSL menggunakan jaringan telepon biasa seperti ISDN, DSL modem mwnggunakan teknologi khusus untuk mengirimkan data dalam megabits perdetik.

    DSPU concentration
    Fitur IOS Cisco yang memungkinkan router berfungsi sebagai konsentrator PU untuk node SNA PU 2. Di upstream host, PU concetration pada router menyederhanakan beberapa tugas PU definition.

    Dual
    Rangkap dua, untuk dua macam keperluan

    Dual Attachment Concentrator
    Disingkat dengan DAC. Peralatan yang memiliki tiga atau lebih media penghubung antarmuka/interface. Dua diantaranya berfungsi untuk menyambung concentrator ke dual ring sedang sisanya berfungsi untuk menyambungkan stasiun lain ke concentrator.

    Dual Attachment Station
    Disingkat dengan DAS. Stasiun dengan dua media penghubung antarmuka sehingga dapat dihubungkan dengan dua bagian jalur transmisi full duplex terpisah pada jaringan bertopologi ring.

    Dual Cable Broadband
    Konfigurasi jaringan broadband dengan penghubung antarperalatan yang terdiri dari dua kabel, yaitu kabel pengirim dan kabel penerima.

    Dual homing
    Topology jaringan dimana perangkat dikoneksikan ke jaringan menggunakan dua titik akses penghubung independen. Koneksi utamanya ialah terdapat disatu titik akses, sedangkan yang lainnya ialah koneksi cadangan yang diaktifkan jika koneksi utama gagal.

    Dual in-line Memory Module
    Disingkat dengan DIMM. Sebuah papan elektronik yang terdiri dari beberapa chip memori dan bisa disisipkan ke dalam satu slot penyambungan memori untuk meningkatkan kapasiti RAM (random-access memory). DIMM juga menyokong bus 64-bit atau lebih tinggi dan memiliki 186 pin.

    Dual Inline Package
    Disingkat dengan DIP. Salah satu format kemasan komponen DRAM. DIP dapat diinstal baik pada socket atau disolder secara permanen pada lubang di permukaan PCB (Printed Circuit Board). DIP umum digunakan untuk memori yang diinstall secara langsung pada motheroard komputer.

    Dual port memory
    Rangkaian memori yang dilengkapi dengan dua buah port yang berfungsi untuk meningkatkan daya transfer data.

    Dual processor
    Suatu komputer yang dilengkapi dengan dua buah central processing unit, dengan tujuan untuk mempertinggi kemampuan proses.

    Dual-boot system
    Sebuah PC yang punya dua sistem operasi, sehingga penggunanya setiap kali bisa memilih ketika akan bekerja.

    Dual-Home Gateway
    Sebuah topologi firewall di mana sebuah mesin dihubungkan secara langsung ke jaringan global/internet dan LAN.

    Dual-homed Host
    Sistem komputer serba guna yang paling tidak memiliki dua antar muka jaringan.

    Dumb device
    Suatu perangkat yang pekerjaannya dikontrol oleh perangkat lain. Misalnya printer, sound card, dsb.

    Dumb server
    Suatu server, dimana klien-klien yang dilayaninya, tidak mempunyai program aplikasi sendiri. Jadi seluruh program aplikasi yang dibutuhkan dan aktivitas-aktivitas klien dilakukan melalui server ini.

    Dumb terminal
    Merupakan suatu terminal atau alat komputer yang digunakan oleh manusia yang hanya terdiri dari monitor dan keyboard. Komputer yang hanya dapat menampilkan apa yang dapat diterima dan tidak dapat melakukan pemrosesan lain. Terminal ini sepenuhnya bergantung pada komputer utama untuk pemrosesannya. Istilah ini juga dipakai untuk menyebut beberapa mainframe dan terminal minicomputer, karena sejumlah kemampuan built-in screen display yang dimilikinya.
     
  5. Bento Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 11, 2007
    Messages:
    365
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +12 / -0
    RE: KAMUS & ISTILAH TEKNOLOGI INFOERMASI

    Dummy
    Kosong.

    Dummy parameter
    Suatu parameter yang harus dimunculkan tetapi tidak mempunyai arti.

    Dummy record
    Adalah record yang tidak terpakai dalam suatu file database.

    Dummy Statement
    Pernyataan yang tidak mengakibatkan komputer melakukan apapun, sekedar sebagai tempat untuk memasuki sebuah label yang dibutuhkan sebagai titik referensi.

    Dump
    Tempat sampah, membanjiri, membuang
    ______________________________________________________________________
    Teknik pencarian masalah, yaitu dengan cara mencetak isi dari memori komputer. Hasilnya akan nampak seperti naskah yang acak-acakan dan sangat sulit diartikan.
    ______________________________________________________________________
    Kegiatan pengiriman sejumlah besar data dari satu alat ke alat lain.

    Dump terminal
    Terminal yang prosesnya dilakukan secara tersentralisasi, sehingga user seakan-akan {hanya berhadapan} dengan monitor dan keyboard dan tidak ada processor di hadapan komputer tersebut. Sedangkan komputer pusat, melayani beberapa user sekaligus.

    Duplex
    Metoda untuk transmisi yang mampu digunakan untuk dua arah pada channel komunikasi. Jika transmisi dua arah ini dilakukan terus menerus, disebut dengan Full Duplex, misalnya jalur telepon yang memungkinkan komunikasi dua arah pada saat bersamaan. Jika Transmisi dilakukan hanya satu arah pada satu saat, maka disebut dengan Half Duplex atau Simplex.

    Duplexed System
    Lingkungan komunikasi data yaitu sistem yang memiliki dua alat yang berbeda dan tidak saling mempengaruhi. Setiap alat mampu melaksanakan fungsinya; ada kemungkinan salah satu alat akan dianggap sebagai cadangan.

    Duplicate
    Duplikasi, salinan, meniru.

    Durasi
    Selang waktu dimana perangkat keras atau perangkat lunak dipakai.

    dwell time
    Dalam konteks Web log analysis, dwell time merupakan periode waktu yang dipakai seorang user untuk menampilkan sebuah halaman.

    Dyadic
    Tanda yang digunakan untuk melakukan perhitungan, seperti tanda +, -, *, . dan lain sebagainya.

    Dye Thermal Sublimation
    Tinta Uap Panas. Suatu teknologi pencetakan menggunakan warna tone kontinyu. Teknologi ini memungkinkan variasi intensitas titik, sehingga terbentuk banyak warna.
    Zat pewarna diuapkan ke kertas menggunakan panas dan tekanan, sehingga terlapis ke kertas atau transparansi.
    Titik-titik semi transparan dari warna cyan, magenta dan kuning dari berbagai intensitas (biasanya ada 256 intensiatas) ditumpangtindihkan sehingga membentuk lebih dari 16 juta alternatif warna.
    Printer Thermal Dye memerlukan kertas berlapisan khusus dan 3 atau 4 kotak warna tinta. Ketiga warna pertama adalah CMY dan warna ke 4 adalah pelapis transparan.
    Printer yang lebih berkualitas menggunakan CMY dan K. Citra yang dicetak dengan printer tinta cetak panas memiliki kualitas sangat bagus.

    Dynamic
    Suatu metoda yang sifatnya bisa disesuaikan pada masa yang akan datang. Dinamis = bisa berubah-ubah.

    Dynamic Adaptive Routing
    Pengaturan lintasan komunikasi secara otomatis yang berdasar pada kondisi jaringan aktif saat itu.

    Dynamic Address Transistor
    Hardware dalam system virtual memory yang akan melakukan pengenalan alamat virtual secara otomatis. Pengenalan berdasarkan pada nomor segment, nomor baris dalam segment dan letak record.

    Dynamic boost
    Komponen pendukung yang mensupport kualitas suara yang dihasilkan oleh sebuah alat audio elektronik.

    Dynamic Data Exchange
    Disingkat dengan DDE. Istilah asli dari DDE ini adalah Dynamic Data Linking (DDL), yaitu sebuah hotlink protocol pada Microsoft Windows yang memperbolehkan application program dapat berkomunikasi dalam client-server model.

    Dynamic Host Configuration Protocol
    Sistem yang dipakai oleh ISP yang secara otomatis memberikan alamat IP baru bagi komputer setiap kali pengguna melakukan login.

    dynamic HTML
    Halaman-halaman Web yang dirancang untuk menyajikan layanan dinamis : dynamic kepada visitor.

    Dynamic Link Library
    File yang berisi modul-modul Windows yang telah dikompilasi.

    Dynamic master file
    File induk dinamis. File induk yang recordnya sering mengalami perubahan atau dimutakhirkan sebagai akibat dari suatu proses/transaksi.

    Dynamic memory
    Media penyimpanan data yang menempatkan datanya secara dinamis.
    ________________________________________
    Variasi dari memori semikonduktor yang menyimpan sedikit muatan untuk mengindikasikan keberadan bit data. Untuk mempertahankan data dalam memori, secara periodik harus dilakukan pembacaan dan penulisan di setiap lokasi tersebut.

    Dynamic priorities
    Prioritas dinamis, merupakan mekanisme menanggapi perubahan lingkungan sistem beroperasi. Prioritas awal yang diberikan ke proses mungkin hanya berumur pendek setelah disesuaikan ke nilai yang lebih tepat sesuai dengan lingkungan.

    Dynamic programming language
    Dalam ilmu komputer, dynamic programming language adalah bahasa pemrograman yang programnya dapat merubah strukturnya pada saat program tersebut dijalankan, seperti suatu fungsi dapat dihilangkan, memungkinkan pembentukan class baru dari suatu object, modul tertentu bisa dipelihatkan.

    Dynamic Random Access Memory
    Disingkat dengan DRAM. Sejenis memori komputer yang sangat populer di dalam komputer peribadi (PC).

    Dynamic Range
    Dynamic range mengukur range sinyal yang dapat dideteksi atau diproses oleh suatu sensor atau alat dari sinyal terlemah sampai terkuat. Dynamic range adalah angka yang menunjukkan kemampuan rangkaian citra kamera untuk menangkap sederetan bayangan dan sinar yang kuat.
    Makin lebar (besar) angka dynamic range, makin besar pula range tone yang bisa ditangkap, dari paling gelap sampai paling cerah.

    dynamically generated
    Suatu proses keluaran yang dihasilkan oleh program-program yang disupport Web Server sebagai respon dari request yang dilakukan user atau bahkan program-program lainnya, baik secara terjadwal atau tidak. Halaman "Ucapan Terima Kasih" pada aplikasi feedback form termasuk output yang diproduksi secara dinamis.

    dz
    Top level domain (TLD) dari negara Algeria.
     
  6. gokou Members

    Offline

    Joined:
    Nov 7, 2008
    Messages:
    6
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +4 / -0
    walah...rajin amat bos, btw thanks....
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.