1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Ini Nih 3 Game Ponsel Seru buat Merayakan Agustusan

Discussion in 'Games Free Talk' started by Kukuh_03, Aug 9, 2021.

  1. Kukuh_03 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Dec 28, 2019
    Messages:
    69
    Trophy Points:
    6
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +2 / -0
    [​IMG]

    Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang diperingati setiap tanggal 17 Agustus tak lama lagi kita rayakan. Ada banyak cara yang bisa dilakukan masyarakat dalam rangka meramaikan dan memeriahkan hari bersejarah itu, salah satunya dengan bermain game bertema kemerdekaan yang bisa dimainkan dalam ponsel.

    Saat ini, ada sejumlah game ponsel Android dari para pengembang lokal yang menyajikan permainan video game berkaitan dengan tema kemerdekaan, yang bisa coba kalian mainkan untuk merasakan sensasi Agustusan daring.

    Umumnya, game-game tersebut menyajikan permainan tradisional yang biasanya kita lakukan secara langsung, dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

    Permainan itu misalnya balap karung, tarik tambang, panjat pinang, balap kelerang, dan sebagainya. Gameplay yang disajikan juga sangat sederhana, ringan, dan mudah dimainkan serta desain yang menarik. Berikut ini adalah beberapa game ponsel Android bertema kemerdekaan yang bisa kalian coba mainkan.

    Baca : Jelang HUT RI, Garena Adakan Event Game Berhadiah Handphone Hingga Macbook Air

    1. Game 17an Kemerdekaan

    [​IMG]

    Game kasual bertema kemerdekaan ini dikembangkan oleh Solite Kids dan telah diunduh lebih dari 100.000 kali di platform Google Play Store. Ketika masuk ke dalam aplikasi, kalian langsung disuguhkan oleh instrumen musik lagu nasional 17 Agustus, yang akan berlangsung sepanjang permainan.

    Adapun, beberapa game yang ada dalam aplikasi ini adalah tarik tambang, balap karung, panjat tebing, dan paku dalam botol. Setiap mini game memiliki cara permainan yang berbeda, tetapi mudah dimainkan.

    2. Lomba Merdeka

    [​IMG]

    Aplikasi permainan video Lomba Merdeka merupakan game kasual yang dikembangkan oleh R Games, yang telah diunduh lebih daei 10.000 kali di penyedia aplikasi Google Play Store.

    Lomba Merdeka memiliki konsep game berformat vertikal yang unik. Pemain akan berperan sebagai peserta lomba 17 Agustusan-an seperti balap kelereng, lompat karung, dan makan kerupuk. Menariknya, game ini juga memungkinkan penggunanya melakukan kostumasi karakter, yang bisa diperolah dari penukaran poin hasil lomba.

    3. Balap Karung 3D

    [​IMG]

    Sebagaimana judulnya, game ini hanya memiliki satu permainan tradisional yang bisa dimainkan pengguna yakni balap karung. Akan tetapi, justru disitu keunikannya.

    Game yang dikembangkan oleh Eye On Labs ini memiliki visual piksel tiga dimensi dan gameplay yang sangat unik. Tak ayal bila game ini telah memiliki lebih dari 5.000 unduhan. Menariknya, kalian juga bisa memainkan game ini secara daring bersama orang lain untuk berlomba balap karung. Tersedia juga beberapa fitur rintangan dan tools yang membantu dalam proses perlombaan.

     
    • Like Like x 1
  2. rizalmx Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Apr 6, 2012
    Messages:
    25
    Trophy Points:
    2
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +0 / -0
    mayan bisa lomba 17an lagi meskipun pake game
     
Tags:

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.