1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

INFO : XCN & Robin Wakili Indonesia Di WCG 2010 L.A., USA

Discussion in 'Games Free Talk' started by ironman2000, Sep 26, 2010.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. ironman2000 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 7, 2010
    Messages:
    129
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +150 / -0
    PT Megindo Tunggal Sejahtera dan majalah GameStation telah sukses menggelar perhelatan kompetisi videogame terbesar di Indonesia: World Cyber Games Indonesia National Final pada tanggal 14-18 Juli 2010 lalu di Mal Taman Anggrek. Kini para pemenang yang berhasil keluar sebagai juara di gelaran tersebut akan mewakili Indonesia dan bertarung dengan 60 negara lainnya di Grand Final World Cyber Games 2010 Los Angeles, Amerika!

    [​IMG]

    Adalah tim XCN atau EXECUTIONERS, jawara Counter-Strike WCG Indonesian National Final dan Robin Prima Mardira (22) Pemain FIFA Soccer nomor satu Indonesia yang akan mewakili Negara kita di ajang kompetisi videogame kelas dunia, Grand Final World Cyber Games 2010. Gelaran bergengsi yang diikuti oleh lebih dari 450 gamer dari seluruh dunia ini akan mengambil tempat di Los Angeles Convention Center Hall G & H pada tanggal 30 September 2010 s/d 3 Oktober 2010.

    [​IMG]

    Berbeda dari tahun kemarin yang sempat masuk grup neraka bersama Swedia dan Polandia, tahun ini tim XCN berada di Grup B bersama-sama dengan Ukraina dan Yunani. Hal ini tentunya merupakan berita bagus untuk XCN yang semakin bersemangat untuk memperbesar kans mereka maju ke babak berikutnya. Sementara itu, Robin Prima Mardira yang sempat berlaga di gelaran WCG Asian Championship Singapura pada tanggal 9-11 Juli lalu berada di grup C bersama Chili, Pakistan, Spanyol, Jerman dan Mexico. Bukan lawan mudah memang, tapi pengalaman Robin yang semakin terasah oleh latihan dan keikutsertaanya di berbagai kompetisi dalam dan luar negri tampak menjanjikan.

    Grand Final World Cyber Games 2010 Los Angeles akan ditayangkan secara online di http://www.wcg.com/6th/tv/tv_main.asp pada tanggal 30 September s/d 3 Oktober 2010 waktu Los Angeles (PT/GMT-7). Bagi Anda yang ingin mendukung tim Indonesia, silahkan kunjungi website CHEER ON YOUR NATIONAL TEAM di http://www.wcg.com/6th/2010/fanzone/cheeron_main.asp. Ayo dukung mereka sekarang juga!

    SOURCE:Megindo.net
    :peace:
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. minamisawa M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 2, 2009
    Messages:
    1,727
    Trophy Points:
    226
    Ratings:
    +49,238 / -0
    FYI, Ukraina itu top team juga loh, dengan line-up NaVi nya :top:
     
  4. Feischmaker M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 28, 2008
    Messages:
    1,489
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,024 / -0
    Navi emang bagus :top: tapi semoga bisa lolos bareng Navi (dua tim kan?)

    daripada kemaren bareng f0rest ma Neo :takut:
     
  5. minamisawa M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 2, 2009
    Messages:
    1,727
    Trophy Points:
    226
    Ratings:
    +49,238 / -0
    yup, chance kali ini lebih bagus di banding taun lalu satu grup bareng the swedes and the polaks
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.