1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

News Gunung Merapi Kembali Semburkan Lava Pijar pada Hari Senin Ini

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by IDWS.News, Feb 22, 2021.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. IDWS.News Gatotkaca

    Offline

    ▁ ▂ ▄ ρεηүεвαя ιηғσ ▄ ▂ ▁

    Joined:
    Feb 18, 2010
    Messages:
    3,404
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +105 / -0
    Gunung Merapi dilaporkan kembali mengeluarkan guguran lava pijar sebanyak lima kali.

    Aktivitas vulkanik gunung yang berada di Daerah Istimewa Yogyakarta itu teramati pada hari Senin (22/2/2021) dengan jarak luncuran guguran lava pijar mencapai 800 meter. Fenomena tersebut terpantau dalam pengamatan Balai Penyeledikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) dari pukul 00.00 WIB hingga 06.00 WIB.

    Selama masa pemantauan itu, tampak asap putih tebal setinggi 50 meter di kawah puncak Gunung Merapi. Selain itu, ada 25 kali gempa akibat aktivitas vulkanik Gunung Merapi dengan durasi 8 sampai 78 detik.

    "Teramati lima kali guguran lava pijar di Gunung Merapi," kata Kepala BPPTKG Hanik Humaida dalam laporan dalam laporan tertulisnya, Senin. seperti dikutip dari Kompas.com.


    [​IMG]
    Tangkapan layar aktivitas Gunung Merapi yang mengeluarkan awan panas pada Selasa, (26/1/2021).(BPPTKG)

    Hingga berita ini ditulis, Gunung Merapi masih berstatus siaga atau level III.

    Potensi bahaya saat ini berupa guguran lava dan awan panas pada sektor selatan-barat daya meliputi Sungai Kuning, Boyong, Bedog, Krasak, Bebeng, dan Putih sejauh maksimal 5 kilometer. Sedangkan lontaran material vulkanik bila terjadi erupsi eksplosif dapat menjangkau radius 3 kilometer dari puncak.

    Masyarakat diimbau agar tidak melakukan kegiatan apapun di daerah potensi bahaya dan mewaspadai bahaya lahar terutama saat terjadi hujan di seputar Gunung Merapi. Penambangan di alur sungai yang berhulu di Gunung Merapi dalam kawasan rawan bencana (KRB) III direkomendasikan untuk dihentikan.

    Para pelaku wisata juga direkomendasikan agar tidak melakukan kegiatan di daerah dengan potensi bahaya dan bukaan kawah sejauh 5 kilometer dari puncak Gunung Merapi.


    Sumber: Portal IDWS
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.