1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.

Film hollywood mo ditarik dari kancah Indonesia

Discussion in 'Gossip' started by gilanggie, Feb 19, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. gilanggie Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 2, 2010
    Messages:
    191
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +21 / -0
    "TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mulai hari ini seluruh film asing asal Amerika ditarik dari seluruh bioskop-bioskop di Indonesia. Noorca Masardi selaku juru bicara pihak 21 Cineplex mengatakan seluruh film-film asing yang berada di tanah air, telah diturunkan dari penayangannya di setiap bioskop yang ada (21/XXI/Blitz Megaplex). Motion Picture Associated (MPA) mewakili sejumlah perusahan film asing Amerika sudah resmi menarik semua film asing yang beredar di bioskop-bioskop Indonesia. Film asing yang ditarik dari penayangannya bukan hanya film lama saja, tapi film yang baru beredar pun sudah ditarik. Lalu apa sebabnya? Dalam rilis yang diterima Tribunnews.com, Noorca Masardi menjelaskan bahwa kebijakan yang dilakukan oleh pihak MPA ini karena ada perbedaan cara pandang dengan pemerintah Indonesia dalam hal ini Ditjen Bea Cukai. MPA tidak setuju dengan kebijakan baru dari Ditjen Bea Cukai. "Ini bukan tentang kenaikan pajak film impor, tapi yang dipermasalahkan adalah, sejak Januari 2011 ini ada aturan dan penafsiran baru Direktorat Jenderal Bea Cukai atas Peraturan tentang pajak bea masuk yang lama, yang diberlakukan per Januari 2011, yakni, bea masuk atas hak distribusi," katanya. Menurut Noorca kebijakan ini tidak lazim dan tidak pernah ada dalam praktik film di seluruh Indonesia. Noorca menuruturkan, yang disebut bea masuk itu hanya berlaku untuk barang masuk, dan film tidak bisa dikategorikan sebagai barang masuk. Apalagi menurutnya, sebeneranya sebagai "barang", setiap kopi film impor yang masuk ke Indonesia, selama ini sudah dikenakan dan dibayarkan bea masuk+pph+ppn, 23,75% dari nilai barang. "Selain itu, selama ini, Negara/Ditjen Pajak/Kemenkeu juga selalu menerima pembayaran pajak penghasilan 15% (Limabelas persen) dari hasil eksploitasi setiap film impor yang diedarkan di indonesia. Pemda, Pemkot, Pemkab juga selalu menerima pajak tontonan dalam kisaran 10-15% untuk setiap judul film impor atau nasional sebagai Pendapatan Asli Daerah," katanya. Karena Ditjen Bea Cukai tidak mau memahami dan menanggapi seluruh argumen penolakan dan keberatan terhadap "Bea masuk hak distribusi" yang diajukan oleh pihak MPA, Ikatan Perusahaan Film Impor Indonesia (Ikapifi), Bioskop 21, maka MPA sebagai asosiasi produser film Amerika memutuskan hal ini. "Selama ketentuan bea masuk atas hak distribusi film impor diberlakukan maka seluruh film Amerika Serikat tidak akan didistribusikan di seluruh wilayah Indoensia sejak kamis 17 Februari," katanya. Film-film impor yang baru dan yang sudah masuk dan sudah membayar bea masuk sesuai ketentuan yang berlaku selama ini, juga tidak akan ditayangkan."

    from http://www.tribunnews.com/2011/02/18/inilah-sebabnya-film-hollywood-ditarik-dari-indonesia

    "menurut gw lama2 kok peraturan ada2 aja ya di negeri ini :huft:"
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. Double_DecaKiva_DenBlades M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Sep 14, 2009
    Messages:
    17,535
    Trophy Points:
    227
    Ratings:
    +36,908 / -0
  4. iw4n Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 11, 2009
    Messages:
    126
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +5 / -0
    maka berjayalah bajakan di indonesia.
     
  5. akamepi M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jun 30, 2010
    Messages:
    209
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +6 / -0
    iya gan,, tapi sebenarnya yang pengen narik itu MPAA-nya,,, bukan pemerintah Indonesia. Ini gara2 MPAA keberatan ama kebijakan Indonesia. Kita liat aja, bisakah Indonesia mempertahankan "harga dirinya" dan gak takluk dengan tawar menawar dari MPAA..
     
  6. UzumakiJr Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 30, 2009
    Messages:
    44
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +1,302 / -0
    di coming soonnya cineplex ud isinya film indo smua....-_-;;

    tapi ga bakal bertahan lama lah ginian, pasti nanti ada sogok2an lagi

    max 1 ato 2 bulan
     
  7. shirley M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Sep 26, 2010
    Messages:
    455
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +198 / -0
    duh males bngt ke bioskop kalo kebanyakan filmnya film indonesia genre horror vulgar >.<
     
  8. gilanggie Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 2, 2010
    Messages:
    191
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +21 / -0
    maaf :malu: ga liat2 thread nya banged sih

    tapi masih boleh kan

    for all, ya bayangpun saja klo emang kaga ada pasti bioskop banyak yang bangkrut soalny ga ada yang terlalu menarik sih
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.