1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Email aj gak ngerti, padahal rakyatnya aja tau

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by shinzero, May 7, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. shinzero M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 10, 2010
    Messages:
    532
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +309 / -0
    Email kok gratisan, apa kata negara2 lain

    Hai kawan sebelumnya apa klian tau email itu apa? pasti udah tau donk.. tp ada pemberitaan yang bkin gue geleng2 kepala, masih ada jg org jaman skarg yang gk tau email.. :yareyare:

    [​IMG]

    yupz, Komisi VIII DPR RI kita kali ini mnggelar studi bandingnya ke australia. Gambar diatas adalah anggota DPR yang ikut dalam studi banding kali ini,yang mnarik disini adalah dialog antara Perhimpunan Pelajar Indonesia Australia (PPIA) dan Komisi VIII DPR RI di Ruang Bhinneka Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Melbourne pada 30 April 2011 pukul 20.00 waktu setempat.

    berikut seksi pertanyaan dr mhasiswa PPIA:

    1. Bagus Nugroho (Mahasiswa Program S-3 Bidang Aeronautics Melbourne University & Nano Tech dari Oxford University)

    Mengenai dana yang dikeluarkan untuk 11 anggota Komisi VIII yang pergi studi banding ke Australia, menurut perhitungan Bagus, jumlah dana yang dikeluarkan adalah sekitar Rp 811 juta selama 6 hari atau sekitar US$ 5.000 per orang per minggu. Pertanyaannya adalah mengapa sebesar itu? Bukankah itu dana yang sangat besar untuk dikeluarkan mengingat tingkat efektivitas yang rendah dari hasil studi banding?

    2. Dirgayuza Setiawan (Wakil Ketua PPIA – Mahasiswa Jurusan Media)

    Yuza mencoba menyangkal argumen Bapak Karding yang mempertanyakan "mengapa surat terbuka PPIA dikirimkan terlebih dahulu ke media dibanding langsung ke beliau". Menurut Yuza, karena semua channel yang ada telah dicoba, berikut mengakses website pribadi Bapak Karding yang ternyata berstatus “suspended”. Dari website DPR RI pun tidak ada keterangan nomor kontak dan alamat e-mail yang bisa dihubungi. Karena itu, Yuza menghubungi media untuk meminta informasi.

    3. Usep Abdul Matin (Mahasiswa S-3 Bidang Sosiologi Monash University)

    Beliau menanyakan tentang kerukunan hidup beragama, terutama masalah perlakuan pemerintah terhadap pengikut Syiah di Indonesia.

    sesi komisi VIII menjawab :

    Lagi-lagi kita harus akui kelihaian Bapak Abdul Kadir Karding untuk urusan “skill” public speaking. Sepertinya beliau menguasai betul medan dan trik untuk mengulur-ulur waktu, salah satunya adalah dengan melambatkan tempo bicara dan berbicara hal-hal yang di luar konteks pembicaraan. Hal ini menyebabkan waktu yang tersisa tinggal sedikit. Beberapa kali Dirgayuza (Wakil Ketua PPIA) menginterupsi anggota Komisi VIII untuk straight to the point pada pertanyaan yang ditanyakan.

    [​IMG]

    Karena jawaban tidak dirasakan mengena dan berputar-putar untuk hal-hal yang tidak penting, sementara waktu semakin sempit, banyak hadirin yang mulai melakukan interupsi sehingga suasana Ruang Bhinneka menjadi gaduh. Tidak hanya itu, beberapa kali sudah mulai terdengar suara cemoohan dan kata-kata “huuuu…kecewaaaaa!!!” dari hadirin.

    Salah satu mahasiswa PPIA (pas saat sesi kacau) sempat berteriak, “Kenapa nggak pakai teleconference aja sih Pak?” Pada saat itu, Bapak Karding menjawab, “Wah, itu kan teknisnya terlalu rumit….” Sontak mendengar jawaban tadi, hadirin yang umumnya mahasiswa langsung tertawa… lalu ada lagi yang nyeletuk, “Pak, mau dibikinin account Skype sama saya nggak?” *:hahai:

    Trus, ada beberapa anggota Komisi VIII yang mengatakan, karena keterbatasan waktu, kawan-kawan bisa menghubungi kami lewat e-mail. Tapi, ketika serentak kami menanyakan apa alamat e-mail beliau, yang keluar adalah… xxxx@yahoo.com :) .

    Beberapa hadirin sudah tampak kesal dengan jawaban tersebut, kemudian hadirin menanyakan, “Kami ingin alamat resmi Bapak!” Dan dibalas dengan, “Nanti… nanti akan diberikan….” Pada saat itu penyiar radio PPI Internasional menginterupsi, “Tolong disebutkan saja Pak di sini, jadi semua orang bisa dengar….” Bahkan dengan tantangan itu pun sepertinya mereka, bapak-bapak/ibu-ibu anggota Komisi VIII itu, tidak tahu… apa alamat e-mail resmi mereka… Saya lihat ada 1 orang staf ahli yang mendampingi Komisi VIII sibuk bolak-balik mencoba membagikan kartu nama (yang itu pun dalam kartu nama tersebut tercantum alamat e-mail Gmail dan Yahoo ) …???

    Karena suasana panik dan makin riuh, salah seorang ibu (staf anggota Komisi VIII) berteriak, ” KALAU ADA YANG PERLU DITANYAKAN… SILAKAN SAJA KIRIM KE ALAMAT E-MAIL: KOMISI DELAPAN AT YAHOO DOT COM.. !!!!” Pada saat itu, tawa hadirin langsung pecah…. Saya sendiri geleng-geleng kepala dan sudah tidak tahu mau bicara apa lagi….:yareyare:

    BTW, setelah acara selesai, salah seorang kawan mencoba mengirim test mail (via BB) ke:


    and guess what, none of them is working…!!! Semua e-mail test bouncing back ke sender alias alamat yang diberikan tidak ada…!!!!

    :rokok:Bagaimana tidak, DPR RI, parlemen dari negara dengan jumlah penduduk ke-4 terbesar di dunia, parlemen dari negara anggota G-20 (negara dengan salah satu kekuatan ekonomi dan pangsa pasar terbesar di dunia) serta mempunyai anggaran bertriliun-triliun rupiah untuk gedung baru, lengkap dengan fasilitas dan tunjangan lainnya… masih memakai alamat e-mail gratis untuk kontak terhadap rakyat yang diwakilinya…??

    Tidakkah mereka berpikir bahwa parlemen kita akan menjadi bahan olok-olok parlemen Australia begitu melihat kartu nama dengan alamat e-mail dari Yahoo/Gmail???

    sumber:http://kabarberita.tk/breakingnews/studi-banding-dpr-di-australia/
     
    • Thanks Thanks x 5
    • Like Like x 3
    Last edited: May 8, 2011
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. DeathGho5t Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 2, 2011
    Messages:
    153
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +40 / -0
    haha sudah sering di share nih di facebook.
    di IDWS blom yah?

    Email bukan gk tau kali tapi dirahasiakan biar gk banyak di protes.
     
  4. SkyRune M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 20, 2009
    Messages:
    544
    Trophy Points:
    77
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +925 / -0
    Gitu dibilang wakil Rakyat :boong: ternyata wakilnya lebih bodoh dari Rakyatnya:hulk:
     
  5. shinzero M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 10, 2010
    Messages:
    532
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +309 / -0
    hehe.. gue pengen share aja disini. cos blum ada tritnya. :hehe:
     
  6. Ryugaku M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Apr 19, 2009
    Messages:
    2,477
    Trophy Points:
    177
    Ratings:
    +2,263 / -6
    sudah ada kok. guma gpp lah melihat isinya beda, sumbernya beda dan ada tambahan informasi di trit anda :hehe:
     
  7. mr_ark SUPERMOD
    Kawaii

    Offline

    ★★★/人 ◕ ‿‿ ◕ 人\★★★

    Joined:
    Jan 14, 2009
    Messages:
    27,125
    Trophy Points:
    337
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +95,130 / -17
    [​IMG] gak punya e-mail kok minta pasilitas leptop?

    buat buka situs/pelm P*rn* ya, pak? [​IMG]
    buktinya ada yang ketangkep basah tuh kemarin, pas rapat lagi asik nongton.
     
  8. shinzero M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 10, 2010
    Messages:
    532
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +309 / -0
    oh gitu..:keringat: kirain tritnya sama isinya untungnya aj beda :peace:
     
  9. a1d12s88 M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Jul 25, 2009
    Messages:
    24,222
    Trophy Points:
    242
    Ratings:
    +73,179 / -0
    di tanyain punya twiiter pasti bingung lagi itu
     
  10. Cactus M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 6, 2010
    Messages:
    777
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +197 / -0
    hayaah.,lha wong protes yg to the point aja lom tentu di gubris [​IMG]
    apa lg yg lewat email [​IMG]
    sukur masih dibaca.,paling" jg wkt cek jg cm di mark all -> delete [​IMG]
    *this is my personal joke.,no need to take it personal^^


    _________________________________________________
    [​IMG]
    -=[Ferocactus pilosus]=-
     
  11. Double_DecaKiva_DenBlades M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Sep 14, 2009
    Messages:
    17,535
    Trophy Points:
    227
    Ratings:
    +36,900 / -0
    malu maluin:yareyare:
    masih untung yang "ngebantai" mahasiswa negeri sendiri:lol:
    lagian siapa suruh wisata studi banding kemiskinan ke australi?:yareyare:
    parlemennya lagi reses lagi:yareyare:
    (terus sejak kapan akun lembaga negara pakai yahoo,com?:swt:)
     
  12. Cactus M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 6, 2010
    Messages:
    777
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +197 / -0
    ya sejak anggota dewan kita yg katanya terhormat dr Komisi V*II D*R R*
    berpariwisata & dipermalukan mentah" melakukan studi banding ke a*stralia [​IMG]


    _________________________________________________
    [​IMG]
    -=[Ferocactus pilosus]=-
     
  13. shinzero M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 10, 2010
    Messages:
    532
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +309 / -0
    HAHAHA... kyk gue dong bnyak email yg masuk tp gue mark all->delete.:centil: tp untungya email yg masuk email notification FB,twiter, dan koprol..:peace: kalo email dr kluhan rakyat berat hapusnya apalagi mbacanya :hahai:
     
  14. Cactus M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 6, 2010
    Messages:
    777
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +197 / -0
    biarpun males berat bacanya.,tp kl masih berat jg hapusnya,
    setidaknya masih ada nurani kepedulian walau cm dikit [​IMG]
    trs kl dalam hal ini.,kira" berat jg ga ya hapusnya [​IMG]

    wuuutzz.,kok ane jd sering ngepost dimari [​IMG]
    gpp deh.,sekalian numpang eksis [​IMG]
    _________________________________________________
    [​IMG]
    -=[Ferocactus pilosus]=-
     
  15. shinzero M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 10, 2010
    Messages:
    532
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +309 / -0
    hahaha :keringat: itu conto klo ada rakyat yg ngeluh ma ane ., *apa seh :genit:
    btw kk kaktus mkasi udah ngepost disini brarti kk kaktus tu orgnya care ma negara, *haiah apa seh :genit:

    ane buka trit ini sbnernya pengen ada anggta DPR liat ini sapa tau ada member :idws: dr DPRnya *ngarep :elegan: tp klo gk diliat jg gpp, stidaknya saia pribadi bisa mlihat ap sie hsil studi banding mreka walo gk langsung :piso:
     
  16. Cactus M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 6, 2010
    Messages:
    777
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +197 / -0
    wuuutszz.,ada yg bilang ane care ama negara [​IMG]
    setelah sekian banyak temen" ane yg bilang kl ane tu ga punya rasa nasionalisme [​IMG]
    melihat hasil mereka studi banding?.,hhmm [​IMG]

    bagi ane satu"nya yg bisa dilihat & emang yg paling keliatan ya jelas ini [ROFL]

    [​IMG][​IMG][​IMG]
    keasikan ngepost jd sampek kelepasan [​IMG]
    tunggu pendapat yg lain dulu aja deh [​IMG]
    ane jd ga enak sama yg laen lantaran beberapa post terakhir ijo mulu [​IMG]
    _________________________________________________
    [​IMG]
    -=[Ferocactus pilosus]=-
     
  17. aa_doky M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 28, 2008
    Messages:
    1,211
    Trophy Points:
    162
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,678 / -0
    kata orang-orang juga, mungkin alamat e-mailnya tuh : k0M!$i_8eLaPaN@yahoo.com :lol:

    rada ironis ya, kesan-nya ko cuma buang-buang duit aja tuh studi banding-nya. disaat parlemen australia-nya pun lagi libur :swt:
     
  18. hnrprnm Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 31, 2009
    Messages:
    152
    Trophy Points:
    36
    Ratings:
    +302 / -0
    itulah entah kok bisa gak ngerti yoooo email itu udah bukan barang mewah...
     
  19. s_idrive M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 3, 2010
    Messages:
    1,141
    Trophy Points:
    226
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +25,835 / -1
    :swt: ironis bener ya wakil rakyat qta...

    ternyata cma skumpulan orang2 gila harta,, persis kayak yg dicritaen di anime2...
    :iii:
     
  20. YamiRi M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Apr 2, 2010
    Messages:
    2,405
    Trophy Points:
    131
    Ratings:
    +689 / -0
    :fufufu: kayaknya udah pernah liat trit yang mirip tapi gpp lah! ini bentuk kepedulian TS terhadap negara kita :top:

    kayaknya gak semua gitu deh.... tapi bisa dikategorikan seperti itu lah :sigh:

    account IDWS??? e-mail aja gak tau gimana buat account?? :lol:

    ini sih bukan studibanding tapi field trip
    cuman numpang jalan2 dan tanya2 doang
    trus foto2 deh kayak yang ke Santiago Bernabeu itu :sigh:
     
  21. sunsphoenix M V U

    Offline

    ~Super Cool~

    Joined:
    Oct 5, 2008
    Messages:
    5,738
    Trophy Points:
    192
    Ratings:
    +2,332 / -0
    Hemp, keknya bakal perlu latihan privat bikin imel dlu deh...
    :rokok:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.