1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Geography & Astronomy Ditemukan, Bintang Sehangat Tubuh Manusia

Discussion in 'Education Free Talk and Trivia' started by ghombalz, Sep 17, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. ghombalz M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 17, 2010
    Messages:
    837
    Trophy Points:
    157
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +5,470 / -0
    [​IMG]

    Enam benda angkasa serupa bintang dengan temperatur sejuk, sama seperti tubuh manusia berhasil ditemukan setelah para astronom melakukan perburuan selama lebih dari satu dekade terakhir. Bintang-bintang tersebut kemudian disebut dengan Y dwarf.

    Saat dilihat menggunakan teleskop biasa, Y dwarf nyaris tidak bisa dilihat. Namun setelah menggunakan teleskop Wide-field Infrared Survey Explorer (WISE) milik NASA, astronom akhirnya berhasil mendeteksi cahaya redup mereka. Bintang-bintang ini sendiri relatif dekat dengan Matahari.

    “WISE memindah seluruh bagian langit untuk menemukan berbagai objek, termasuk bintang seperti ini dan berhasil mendeteksi sinar redup mereka berkat pengelihatan inframerahnya yang sangat sensitif,” kata Jon Morse, Astrophysics Division Director NASA, seperti dikutip dari Cosmos Magazine, 5 September 2011.

    Y dwarf, kata Morse, berada di lingkungan sekitar Matahari kita. Jaraknya antara 9 sampai 40 tahun cahaya. Sebagai gambaran, bintang yang paling dekat dengan tata surya kita, yakni Proxima Centauri, jaraknya sekitar 4 tahun cahaya.

    Bintang-bintang Y dwarf ini merupakan anggota keluarga brown dwarf yang paling dingin. Seperti diketahui, brown dwarf kadang disebut sebagai bintang gagal. Massa mereka terlalu rendah untuk dapat memantik atom di inti bintang tersebut sehingga tidak bisa membakar api seperti bintang lain, misalnya Matahari kita secara stabil selama miliaran tahun.

    Benda-benda ini dingin dan semakin pudar dengan berjalannya waktu sampai suatu saat, cahaya yang mereka pancarkan hanya memiliki panjang gelombang inframerah.

    “Menemukan brown dwarf di dekat Matahari kita sama seperti menemukan adanya rumah tersembunyi di lingkungan kita yang tidak kita ketahui sebelumnya,” kata Michael Cushing, anggota tim peneliti WISE dari Jet Propulsion Laboratory, California. “Sangat menarik untuk mengetahui bahwa kita punya tetangga yang belum ditemukan,” ucapnya.

    Setelah tim berhasil mendeteksi sejumlah kandidat brown dwarf, mereka akan menggunakan Spitzer Space Telescope yang lebih bertenaga untuk menyaring. Untuk mengonfirmasikan, mereka akan menggunakan teleskop dan spektrometer yang paling bertenaga di Bumi untuk memisahkan cahaya objek dan melihat tanda-tanda molekular dari air, methana, dan kemungkinan amonia yang ada.

    sumber
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. noon Members

    Offline

    Joined:
    May 7, 2009
    Messages:
    5
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    bintang cilik kali hehe..

    Bisa2nya detect bintang kek gitu, eh bukannya sehangat tubuh manusia=suhu dibumi ya? di daerah deket2 katulistiwa
     
  4. sicky M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 1, 2009
    Messages:
    957
    Trophy Points:
    82
    Ratings:
    +97 / -0
    “WISE memindah ...
    bukannya harusnya memindai (scan) ..??
     
  5. Di4m0nD M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 6, 2011
    Messages:
    704
    Trophy Points:
    82
    Ratings:
    +88 / -0
    termasuk dingin berarti, suhu nya sama kaya manusia
    g kaya bintang2 lain yg panas2:hot:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.