1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Official Diskusi (apapun) tentang Dokter di sini...

Discussion in 'Intensive Health Unit' started by zz11, Apr 17, 2012.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. zz11 Veteran

    Offline

    Rockstar

    Joined:
    Mar 11, 2009
    Messages:
    40,084
    Trophy Points:
    252
    Ratings:
    +33,311 / -0
    Dear all Health mania,

    Di sini tempatnya kita diskusi tentang dokter... Mulai dari:
    1. Dokter mana yang bagus buat kasus penyakit saya ini?
    2. Sharing pengalaman kalian waktu diperiksa dokter, apa kejadian yang paling berkesan?
    3. Pernah dikecewakan dokter? Kapan dan bagaimana ceritanya?
    4. Uneg2 atau pujian kalian buat para dokter... Siapa tau mereka pada baca.

    Mari kita mulai...
     
    Last edited: Jul 1, 2012
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. Eshtar Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 31, 2009
    Messages:
    167
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +26 / -0
    Mas mod, saya mau curhat nih... Saya masih nubie, jadi maaf kalo ada salah-salah kata atau OOT

    Masalah saya bukan mau ke dokter mana, tapi tentang penggunaan kata "praktisi medis"... bolehkah dokter hewan masuk ke "praktisi medis"? Saya agak khawatir dengan keadaan sekarang, yang mana zoonosis itu merajalela hingga nyaris 75% dari keseluruhan penyakit yang diderita manusia. Bukan hanya dari hewan piara, tapi juga dari seluruh bahan pangan asal hewan. Sayangnya, dokter hewan sama sekali tidak disorot, dimana pun, di mata dokter manusia. Padahal dokter hewan juga berpegang pada dasar-dasar medis, sama seperti dokter. Sepertinya jargon "One Health" yang mana menyangkut aspek kesehatan manusia meliputi manusia, hewan, dan lingkungan, sampai sekarang jarang tercurah dari mulut dokter manusia... Dokter hewan mungkin tidak menyinggung langsung ke manusia karena dokter hewan berupaya mensejahterakan manusia lewat kesejahteraan hewan, namun ada baiknya bila thread kesehatan manusia menyangkut hewan juga dimasukkan, sehingga benar terbentuk jembatan yang menyatukan aspek hewan dan aspek manusia terutama sisi zoonosis. Dokter hewan juga memerangi zoonosis, sama seperti dokter manusia memeranginya.

    Simposium penjembatan dokter hewan dan manusia juga sedikit... hal ini memprihatikan sekali... Dokter sepertinya banyak sekali PR, mulai dari aspek medis kedokteran itu sendiri hingga bagian nutrisi atau diet, yang memang baru-baru ini disorot.. tapi ada lagi satu hal yaitu aspek zoonosis, sepertinya kurang dilihat..
     
    • Thanks Thanks x 3
  4. yuma Veteran

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Oct 3, 2009
    Messages:
    5,763
    Trophy Points:
    201
    Ratings:
    +3,014 / -0
    Saat pet booming seperti sekarang, keberadaan dokter hewan seperti "rising star". Keberadaan mereka mutlak dibutuhkan. Apalagi banyak pet owner yang kurang aware mengenai isu-isu seputar dunia hewan dan pengetahuan dasar tentang hewan yang dipelihara. Akibatnya, mereka hampir selalu datang ke dokter hewan atau rumah sakit hewan (yang jumlahnya juga nggak banyak) dalam keadaan sangat panik karena hewan peliharaan mereka sakit parah :sigh:

    Mestinya sih para dokter hewan (dan para pet owner) di Indonesia baca manga Wild Life atau nonton J-drama Juui Dolittle. Kedua serial itu inspiratif banget. Gara-gara dua judul itu, saya sempat terpikir banting setir dari insinyur ke dokter hewan :haha:
     
  5. Eshtar Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 31, 2009
    Messages:
    167
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +26 / -0
    Iya, tuh dua judul oke banget :ogmatabelo: :ogmatabelo: Wildlife udah wajib punya deh, di lemari buku. Dolittle juga ada di HDD hehehe. Kalau kesehatan manusia yang menyangkut pet biasanya tentang penyakit Scabies, ringworm, yang bisa menginfeksi manusia kalau hewannya kena. Cacing tambang juga bisa loh. Terus ada juga tentang toxoplasma.:ohno::ohno:


    Sebenernya bukan cuma soal pet, dokter hewan juga membahas kesehatan tentang bahan pangan asal hewan. Yang menjaga kesehatan daging ayam, daging sapi, telur, susu, yang Anda makan juga dokter hewan. Bahkan pengolahan daging, mulai dari lahir, tumbuh, dipotong ampe meja makan juga dijaga dokter hewan.. Ayam, sapi itu harus ada sertifikasi sehatnya, toh? Yang memberi dokter hewan...:elegan:


    Masalah di sini itu tentang zoonosis. Zoonosis itu penyakit yang datang dari hewan.
    Misalnya: Rabies. Hewan terjangkit rabies, lalu menularkanya pada manusia => ini salah satu contoh zoonosis. Atau Flu burung, misalnya. Selain itu, Salmonellosis, atau tifus, juga bisa dari makanan, karena salmonella biasa ditemukan di hewan, salah satunya yang paling sering adalah Ayam. Kalau dari makanan, disebutnya foodborne disease (atau penyakit asal pangan)

    Jembatan antara dokter hewan dan dokter manusia menurut saya diperlukan saat keadaannya seperti sekarang ini. Manusia semakin dekat dengan hewan, 1. karena mulai maraknya binatang piara berbagai spesies 2. semakin masuknya manusia ke daerah satwa (deforestasi) 3. Swasembada daging. Global warming, pembukaan hutan dll, memungkinkan datangnya penyakit baru (emerging disease). Kita kan tidak tahu satwa liar membawa penyakit apa saja. Karena pada satwa, ada yang tidak menunjukan tanda sakit tapi bisa menular pada manusia dan baru di manusia menunjukkan gejala klinis. Buktinya 60% emerging disease (penyakit yang baru muncul) akhir-akhir ini dari hewan, Flu Burung salah satunya. Bisa juga dari manusia ke hewan, di hewan beranak-pinak tanpa kita ketahui, dan tiba-tiba muncul lagi. Bayangkan deh, kalau misalnya pengetahuan kedokteran hewan dan kedokteran manusia tidak ada yang menjembatani => pencegahan dini, pengobatan, dan pendeteksian penyakit-penyakit baru yang muncul dari hewan ke manusia bisa-bisa berantakan. Belum lagi banyak sekarang yang melihara satwa eksotis, siapa tahu kemungkinan penyakit yang bisa ada? :ohno:

    TAT maaf kepanjangan... TAT ... OOT lagi... Jangan dibata ya, mas bro sekalian.. :ogtakut::ogtakut:
     
    • Thanks Thanks x 2
    Last edited: Jul 1, 2012
  6. yuma Veteran

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Oct 3, 2009
    Messages:
    5,763
    Trophy Points:
    201
    Ratings:
    +3,014 / -0
    Nggak akan dibata kok :unyil:

    Kalau di Jepang sih tiap peternakan pasti punya dokter hewan yang jadi konsultan. Dengan begitu kualitas hewan potongnya jadi terkontrol.
    Sedangkan di sini? Peternak ada yang tahu soal standar semacam itu aja udah untung-untungan :sigh:

    Saya setuju banget yang soal adanya jembatan penghubung antara profesi dokter dan dokter hewan. Apalagi saat ada kasus epidemi macam flu burung. Dengan adanya sinergi dua profesi itu, pencegahan dini bisa dilakukan secara efektif.
     
  7. winter_winds M V U

    Offline

    Mainlander

    Joined:
    Feb 3, 2010
    Messages:
    18,736
    Trophy Points:
    247
    Ratings:
    +48,253 / -301
    mau curhat aja....kenapa yaa ada beberapa dokter yang memandang sebelah mata para penguna asuransi kesehatan....terutama jamsostek :gembel:

    dulu pernah ke dokter gigi kayak gitu....:gembel:

    si dokter malah curhat dia itu di bayar kecil banget sama jamsostek...nyaa...:sigh:

    padahal kan pasien ga salah apa2....:sigh:
     
  8. yuma Veteran

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Oct 3, 2009
    Messages:
    5,763
    Trophy Points:
    201
    Ratings:
    +3,014 / -0
    Setahu saya sih Jamsostek hanya berlaku di beberapa rumah sakit atau klinik tertentu :iii:

    Memangnya porsi pembagian fee untuk dokter nih gimana toh kalau pasien bayarnya pakai asuransi? :???:
     
  9. winter_winds M V U

    Offline

    Mainlander

    Joined:
    Feb 3, 2010
    Messages:
    18,736
    Trophy Points:
    247
    Ratings:
    +48,253 / -301
    iyaa emang klinik tertentu....dan RS tertentu....

    yaa saya juga udah pergi ke klinik tertentu tersebut.

    dokternya dibayar per pasien yang dia terima....

    dan emang sihhh...IMHO bayaran yang didapet relatif kecil sekali.....:keringat:
     
  10. mqiiu Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 11, 2009
    Messages:
    130
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +13 / -0
    saya ikutan nimbrung ya, mungkin saya sedikit OOT, karena saya bukan dokter manusia ataupun dokter hewan, tapi cuma jadi mahasiswa teknologi medis,
    para sesepuh disini punya problem mungkin berkenaan dengan medis, contoh : kalo disuntik sakit, seandainya ada suntik yg g bikin sakit.......
    *bisa juga PM saya, saya mw mencoba membuat mimpi2 para sesepuh disini jadi kenyataan.

    ohhh iya biar g OOT, kejadian ini udah 2x slama saya kuliah smpek skrank,.....
    yg saya tw, kalo disini, administrasi rumah sakit lebih utama dibanding keselamatan pasien...............
    ini yg bkin saya geregetan ke pihak rumah sakit mnurut saya :ogsedih: :ogsedih:
     
    • Thanks Thanks x 1
  11. winter_winds M V U

    Offline

    Mainlander

    Joined:
    Feb 3, 2010
    Messages:
    18,736
    Trophy Points:
    247
    Ratings:
    +48,253 / -301
    emang :sigh:

    pernah ngalamin sendiri.....dulu nyokap sama adik gw kecelakaan....

    yaa walaupun termasuk luka ringan....tapi adik gw kepala nya bejol lumayan gede....takut kalo ada sesuatu yang salah....ahirnya lansung aja di bawa ke RS untuk di periksa....

    tapi nyampenya RS....malah disuruh tunggu dulu....:voodoo: malah daftar dulu bla...bla..bla....:voodoo: nyokap juga sampai marah waktu ini...:voodoo:

    coba kalo beneran ada yang salah di kepala adek gw....mungkin saja bisa terlambat di tangani...:voodoo:
     
  12. gludux M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Nov 19, 2008
    Messages:
    2,506
    Trophy Points:
    112
    Ratings:
    +430 / -0
    Setahu saya memang di rumah sakit menerapkan apa yang namanya TRIAGE , semacam seleksi awal mengenai seorang pasien berdasarkan kegawatannya.
    Bayangin aja kalo ada kecelakaan massal, bencana alam, keracunan makanan massal dsb, yang korbannya lebih dari 20 org yang langsung masuk IGD.
    Jadi mesti ada penggolongan pasien berdasar berat ringannya kegawatannya , sehingga pasien dengan “gawat dan darurat” yang bias mengancam nyawanya tentu saja akan ditangani lebih dahulu….CMIIW
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.