1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Dampak negatif Facebook dan Twitter

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by ghombalz, Jul 17, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. ghombalz M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 17, 2010
    Messages:
    837
    Trophy Points:
    157
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +5,470 / -0
    [​IMG]

    Para ahli kesehatan memperingatkan pengguna Facebook dan Twitter tentang risiko negatif situs jejaring sosial tersebut.

    Panduan yang dikeluarkan Asosiasi Kedokteran Inggris (BMA) menggarisbawahi sejumlah masalah yang dihadapi para dokter.

    Terutama karena batas kehidupan pribadi dan sosial dapat menjadi kabur.

    Terjadi serangkaian kasus di mana staf Layanan Kesehatan Inggris (NHS) dan pegawai negeri menghadapi masalah terkait dengan penggunaan jejaring sosial.

    Tahun 2009, sekelompok dokter dan perawat dihukum karena menaruh foto mereka sedang tidur terlentang di beberapa tempat yang lain dari biasa, termasuk di tempat pendaratan helikopter rumah sakit, di Facebook.

    Tahun lalu seorang pegawai negeri muncul di berbagai surat kabar setelah menggunakan akun Twitternya untuk menyampaikan pernyataan politik.

    Pelanggaran serius

    Dr Tony Calland, ketua dewan etika kedokteran BMA mengatakan, "Petugas kesehatan seharusnya berhati-hati terhadap pihak-pihak yang dapat memasuki data pribadi mereka di internet, seberapa banyak orang yang dapat melihat dan citra yang ditimbulkan di antara pasien dan rekan kerja."

    Panduan tersebut mengusulkan agar para dokter dan mahasiswa membatasi akses terhadap data pribadi.

    Mereka juga diperingatkan untuk tidak menyampaikan komentar tidak resmi atau merendahkan terhadap pasien dan rekan kerja serta tidak menjadikan pasien dan bekas pasien sebagai teman Facebook.

    Pesan yang sama juga disampaikan Dewan Perawat dan Bidan (NMC) yang juga mengeluarkan panduannya minggu ini.

    Pejabat NMC Andy Jaeger mengatakan, "Sebuah cerita menghibur dengan mudah dapat menimbulkan masalah."

    Sumber : BBC Indonesia

    Kalo berkenan :thx:
     
    • Thanks Thanks x 4
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. Artanis Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Feb 6, 2011
    Messages:
    10,582
    Trophy Points:
    261
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +72,713 / -1
    dampak negatifnya : bisa bikin ketagihan dan lupa waktu.. :lol:
    dan satu lagi mengurangi interaksi sosial secara langsung.. :haha:
     
  4. yuripuspita M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 24, 2010
    Messages:
    1,144
    Trophy Points:
    132
    Ratings:
    +4,790 / -0
    FB juga banyak dampak psikologis dan sosial yg ditimbulkan..
    banyak orang berantem karenanya..
     
  5. Artanis Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Feb 6, 2011
    Messages:
    10,582
    Trophy Points:
    261
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +72,713 / -1
    tapi ada sisi positifnya juga dong.. :haha:
    buktinya ada yang sampe nikah segala.. :hoho:
     
  6. commeDieu Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 22, 2011
    Messages:
    157
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +103 / -0
    kemampuan sosial itu seperti skill kita pas waktu maen game online.
    semakin diasah ya semakin bagus.
    semakin sering pake facebook ya kemampuan bicara jadi jelek.
    gitu aj sih haha.

    btw :niceinfo:
     
  7. blackish_brown M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 26, 2010
    Messages:
    656
    Trophy Points:
    92
    Ratings:
    +425 / -0
    wah, gw pikir kesehatan fisik betulan
    misal mata jd rabun ato bagaimana gtu

    tp kalo mnrt gw sih sgala sesuatu tergantung dr pemakaian dan pengendalian diri
    jejaring sosial bagus krn bs memfasilitasi hubungan2 (bukan hanya pacara loh) jarak jauh
    yg notabane-nya mahal diongkos kalo dilakukan secara tatap muka klo diperlukan intensitasnya

    tp mjd tdk baik krn mengurangi efektifitas kerja
    karena org fokus pada jejaring sosial dan melupakan pekerjaan utama

    bgtu mnrt gw
    makasi
     
  8. gaara_hisoka M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Feb 8, 2009
    Messages:
    8,320
    Trophy Points:
    211
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +79,344 / -0
    Dampak negatif : Orang-orang jadi sok galau semua...

    Its ur own damn problem... it doesnt really that important to whine about ur problem to everyone... :panda:

    Pusaka kebijakan diri ada 3 : Tidak menggembor-gemborkan musibah, sedekah dan masalah... :peace:
     
  9. Madhan016 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 17, 2010
    Messages:
    324
    Trophy Points:
    76
    Ratings:
    +470 / -0
    untungnya ane masih bisa membedakan kehidupan nyata sama kehidupan maya...
    ane juga gak terlalu suka ma FB n twitter...
     
  10. Artanis Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Feb 6, 2011
    Messages:
    10,582
    Trophy Points:
    261
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +72,713 / -1
    klo hanya sekedar refreshing sih gak masalah..
    cuma yang gawat itu klo udah menjadi candu.. :aghh:
     
  11. sanadasoul Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 1, 2010
    Messages:
    83
    Trophy Points:
    21
    Ratings:
    +5 / -2
    setuju banget..
    serem banget klo uda kecanduan, rasanya aneh klo ga buka fb sehari aj..
    kayak <<<< contoh ny..
    :sedih:
     
  12. winter_winds M V U

    Offline

    Mainlander

    Joined:
    Feb 3, 2010
    Messages:
    18,736
    Trophy Points:
    247
    Ratings:
    +48,253 / -301
    semua tergantung orang yang pake kalee...:rokok:

    kalo gw sehh fb cuma sekedah media komunikasi yg gampang banget buat temen² lama yg dah jarang banget ketemu....:rokok:
     
  13. kliver M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 17, 2010
    Messages:
    1,051
    Trophy Points:
    97
    Ratings:
    +510 / -0
    dampak negatifnya kalau udah kecanduan :takut:
    jangan salahkan facebook salahkan diri anda :ohno:
     
  14. tuan_buncis2002 M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jun 24, 2011
    Messages:
    2,541
    Trophy Points:
    177
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +3,547 / -3
    intinya jgn sampe kecanduan, sebab segala sesuatu kalau berlebihan menggunakannya ya ga baik
    dan juga harus waspada dalam menggunakan sesuatu, kaya add friend org yg blum tentu kita kenal
    gw sendiri hanya buka fb 1x seminggu, fb-nya pun hanya utk sarana komunikasi bila ada acara dan sebagainya
     
  15. jpt123 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 8, 2010
    Messages:
    96
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +4 / -0
    gaveup on twitter, but not facebook. facebook unite old fams n pals. negative effect comes from our self. IMHO IMHO
     
  16. ki193 Members

    Offline

    Joined:
    Jun 21, 2011
    Messages:
    9
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    Kalau menurut aku Pribadi sih seharusnya sebuah kemajuan teknologi adalah bebas nilai yg dimaksud bebas nilai adalah tidak memiliki dampak nilai positif atau bahkan negatif yg ditimbulkannya. semua dampak yg ditimbulkan dari suatu kemajuan teknologi adalah si penggunanya boleh diartikan sebuah teknologi itu bagai selembar kertas putih, kalau ada yg menilai banyak pengaruh negatifnya itu akibat si pengguna itu sendiri yg salah dalam penggunaannya bahkan menurut aku sih malah banyak segi positipnya kalau kita menggunakan teknologi tersebut tepat guna. Intinya semua tergantung dari si penggunanya mau dipakai positif atau negatif jadi kalau ada dampak negatifnya jangan selalu menyalahkan teknologinya dalam hal ini FB ataupu Twiter dan lain sebagainya, salahkan oknum yg menyalah gunakannya :D
     
  17. Artanis Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Feb 6, 2011
    Messages:
    10,582
    Trophy Points:
    261
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +72,713 / -1
    namun apapun itu akan tetap menghasilkan 2 efek yang pasti..
    efek positif an efek negatif, selalu bkal seperti ini.. :hoho:
     
  18. eituze9 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 29, 2010
    Messages:
    999
    Trophy Points:
    162
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,674 / -0
    aku tak suka facebook :haha:
    hahaha
     
  19. cicunkuk Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 21, 2011
    Messages:
    52
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +0 / -0
    dampak psikologis abiss nih gann
     
  20. LonelySoldier M V U

    Offline

    Demi CinTA

    Joined:
    Dec 12, 2010
    Messages:
    1,606
    Trophy Points:
    227
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +6,902 / -0
    Walopun yang ditampilin di beritanya cuma kasus dari pelayanan kesehatan... Udah mayan keliatan maksudnya...

    Tapi emang bener, kalopun ada penyalahgunaan ato efek samping, itu bukan salah Facebook-nya, tapi dari user yang gak mampu ngendaliin diri... :sigh:
     
    • Thanks Thanks x 1
  21. GrinT M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Oct 7, 2010
    Messages:
    337
    Trophy Points:
    101
    Ratings:
    +5,954 / -0
    jadi takut kecanduan juga nih gara2 sering pke facebook..wkakaka...:hoho:

    tapi lebih sering buat cari2 info doank sih waktu lagi pke fb,,kekeke:hehe:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.