1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  3. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  4. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Biar Mood Bagus Hadapai Hari Senin, Yuk Sarapan Dengan Makanan Ini

Discussion in 'Lifestyle' started by janartocahya, Oct 18, 2021.

  1. janartocahya Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 9, 2020
    Messages:
    43
    Trophy Points:
    6
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +3 / -0
    Untuk menyambut hari senin, penting untuk kamu mempesiapkan mood yang bagus demi produktivitas mu.

    Salah satunya adalah dengan sarapan yang membuat mood kamu naik. Fakta berita terbaru, makanan dan suasana hati adalah dua hal yang saling terkait satu sama lain. Tubuh manusia merespons berbagai jenis makanan dengan cara yang berbeda.

    Ada beberapa makanan yang bisa membantu kamu meningkatkan mood-mu di hari Senin ini. Hal ini memungkinkan otak memproduksi neurotransmiter yang bikin kamu senang.

    Dengan mengonsumsi makanan-makanan ini, kamu gak bakal mood swing! Yuk, kita simak.

    1. Telur
    Selain tinggi protein, telur juga mengandung vitamin B kolin yang penting untuk kesehatan otak. Kandungannya yang kayaakan lutein dan zeaxanthin membantu kamu menjaga kesehatan mata. Sarapan telur juga bisa membuat kita lebih kenyang jadi kita bisa lebih produktif.

    2. Pisang
    Pisang kaya akan serat, vitamin C dan potasium sehingga menjadi menu ideal untuk sarapan. Kandungan pati dan serat dalam pisang juga membuat kita kenyang lebih alam sehingga kita tak mudah tergoda untuk mengonsumsi camilan di siang hari.

    3. Oatmeal
    Selain kaya serat, oatmel juga membantu kita menurunkan berbagai risiko penyakit kronis, seperti hipertensi, kolesterol tinggi dan diabetes tipe 2. Oatmeal juga mengandung lignan yang membantu menurunkan risiko penyakit jantung. Oatmeal juga kaya akan zat besi, magnesium, dan vitamin B kompleks.

    4. Kopi
    Kopi yang kaya antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan jantung dan meningkatkan kemampuan kognitif otak kita. Minum kopi hari juga dapat menangkal risiko kanker dan melindungi diri dari diabetes tipe 2. Tapi, konsumsilah kopi tanpa gula dan creamer agar kopi yang kita konsumsi tidak menambah kalori di tubuh kita.

    Itulah beberapa makanan yang dapat menambah mood kamu di hari senin agar lebih produktif.







    Sumber: REQnews
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. littlebear Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 11, 2014
    Messages:
    51
    Trophy Points:
    22
    Ratings:
    +2 / -0
    thanks sharingnya, tapi itu kayaknya makanan lumayan mahal-mahal, gorengan aja cukup sih yang penting kenyanggg
     
  4. adoadobelah M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jun 10, 2010
    Messages:
    412
    Trophy Points:
    32
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +10 / -0
    Kalo kopi kayaknya ga semua lambung orang kuat deh, tapi kalo yang lain gua setuju karena emang makan berat di pagi hari kadang bikin ga nyaman
     
  5. Zacgoez M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Oct 23, 2010
    Messages:
    337
    Trophy Points:
    31
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +24 / -1
    thanks ini bener2 nice sharing
     
  6. callmefreek Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 26, 2009
    Messages:
    99
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +45 / -17
    kopi tanpa gula enak kalo pagi dengan syarat udah sarapan dulu
     

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.