1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Beruntung, Kurang Beruntung dan Kebetulan

Discussion in 'Motivasi & Inspirasi' started by kzha, Aug 14, 2009.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. kzha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 10, 2009
    Messages:
    1,868
    Trophy Points:
    227
    Ratings:
    +7,159 / -0
    Beruntung, Kurang Beruntung dan Kebetulan


    Apakah kita patut berbangga diri karena memiliki harta yg banyak, terpandang dan terhormat padahal itu hanyalah merupakan “keberuntungan” yang “kebetulan” kita lahir dari seorang Ayah konglomerat dan Ibu bangsawan sehingga patut memandang rendah orang lain yang disatu sisi dia “kurang beruntung” karena “kebetulan” lahir dari seorang ibu pengemis dan ayah pemulung yg sudah meninggal.

    Apakah kita patut berbangga diri karena memiliki otak yg cerdas, lulusan Universitas terbaik padahal itu hanyalah merupakan “keberuntungan” yang “kebetulan” kita lahir dari Ayah seorang Professor dan Ibu dengan IQ 150 sehingga patut memandang rendah orang lain yang disatu sisi dia “kurang beruntung” karena “kebetulan” lahir dari Ayah dan Ibu yg tidak tamat SD.

    Apakah kita patut berbangga diri karena memiliki wajah yg tampan atau cantik padahal itu hanyalah merupakan “keberuntungan” yang “kebetulan” kita lahir dari Ayah yg merupakan actor film dan Ibu mantan pemenang kontes kecantikan sehingga patut memandang rendah orang lain yang disatu sisi dia “kurang beruntung” karena “kebetulan” lahir dari Ayah yang jelek dan Ibu buruk rupa.

    Apakah kita patut berbangga diri karena memiliki tubuh sehat, kuat dan atletis padahal itu hanyalah merupakan “keberuntungan” yang “kebetulan” kita lahir dari seorang Ayah yg memang seorang atlet lari dan Ibu instruktur senam sehingga patut merendahkan orang lain yang disatu sisi dia “kurang beruntung” karena “kebetulah” lahir dalam kondisi cacat karena memang memilki Ayah yg menderita kelainan genetic dan Ibu yg sakit-sakitan.

    Kata orang hidup itu seperti roda, kadang diatas, kadang dibawah. Apakah benar?!
    Kenapa ada yg di satu sisi “kebetulan beruntung” sedangkan disisi yang lain ada yang “kebetulan kurang beruntung”?
    Apakah “keberuntungan” itu didapatkan secara cuma-cuma tanpa ada konsekuensi?
    Apakah “kekurang-beruntungan” itu merupakan "takdir" yang harus diterima tanpa ada kompensasi?
    Roda mungkin akan berputar atau harus berputar dimasa mendatang atau di kehidupan mendatang, dimana kita terlepas atau terbebas dari “keberuntungan atau kekurang-beruntungan”
     
    • Like Like x 1
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. SilverRegret M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 28, 2009
    Messages:
    493
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +46 / -0
    life is isnt fair..
    somtimes, even those who work the hardest is unawarded,
    yet those who step on other and laugh is flourish with richess n money.
    those who want to protect yet no one to hold..
    those who defile yet they go unpunished..
     
  4. Cassis Rest In Peace

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 5, 2009
    Messages:
    190
    Trophy Points:
    0
    Ratings:
    +36 / -0
    hidup itu memamng seperti roda kadang kita diatas kadang kita dibawah ... tinggal diri kita sendiri bagaimana menyikapi nya :)
     
  5. pandamen Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 15, 2009
    Messages:
    39
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +4 / -0
    Buat gue, inti dari hidup adalah berjuang...... Mungkin ada beberapa yang beruntung lahir di keluarga kaya atau disertai otak yang cemerlang, tapi tanpa kerja keras semua itu ngga ada artinya. Yang kaya juga akan miskin, dan yang tadinya pinter kalo ngga pernah mikir juga jadi blo'on juga :D

    TUHAN sudah merencanakan semua untuk kita, tidak ada beruntung atau kebetulan seperti yang manusia bicarakan.
     
  6. allenwalkerint M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jun 5, 2009
    Messages:
    1,272
    Trophy Points:
    177
    Ratings:
    +3,245 / -1
    semuanya tidak ada yang kebetulan...........................
    karena udah diatur sedemikiann rupa, so.........
    stay cool, nikmati hidup dgn penuh tanggung-jawab
     
  7. ARX M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Feb 25, 2009
    Messages:
    2,517
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +3,277 / -0
    Simple reply from me...

    In this world there is no word like lucky or accidentally was happen...
    it was simply a destiny...

    :D

    Peace gan...
     
  8. kzha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 10, 2009
    Messages:
    1,868
    Trophy Points:
    227
    Ratings:
    +7,159 / -0
    hmmm,......
    post gw bukan untuk menjadikan kita berpikir "pesimis" atau "negatif" tapi hanya untuk menjadikan kita selalu "rendah hati",. bahwa apapun yg kita dapatkan pasti ada pertanggung-jawaban, imbalan baik itu buruk atau baik,..
    yang mendapatkan "keberuntungan" tentu ada "konsekuensi",. sedangkan yang "kurang beruntung" akan mendapat "kompensasi",.. sehingga akan tercipta keadilan dan keseimbangan

    emang tugasnya manusia untuk selalu berusaha, berjuang, atau apapun yg kita lakukan.,. tapi sesuai kata "bang napi",. kita bisa berusaha dan berjuang karena kita ada "kesempatan",. bagaimana dengan orang lain yg disatu sisi tidak mendapat "kesempatan"

    ca elah,. :sotoy mode on: :th_102_:

    peace bro
     
  9. dejivrur M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 31, 2009
    Messages:
    3,877
    Trophy Points:
    131
    Ratings:
    +1,105 / -2
    hidup itu kerja keras

    keberuntungan adalah ketika kerja keras bertemu dgn kesempatan - thomas alva edison

    CMIIW
     
  10. Lyco Veteran

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Nov 3, 2008
    Messages:
    8,648
    Trophy Points:
    221
    Ratings:
    +9,754 / -0
    yah kalau mau dibilang perumpamaan tentang roda
    di dunia ini ada juga roda yang nggak bergerak.

    ada orang yang bisa bersenang2 sampai mati sedangkan di sisi lain ada orang yang sengsara sampai mati
     
  11. nascar M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 3, 2009
    Messages:
    1,437
    Trophy Points:
    211
    Ratings:
    +6,688 / -0
    setelah baca ini cuma 1 yg nyangkut di kepala aye
    hidup itu bagaikan roda
    terkadang di atas (artinya kita hoki seneng ato apalah)
    dan dibawah (kena musibah diputusin pacar maling jemuran tetangga terus ketahuan)
    ato di tengah² di kanannya ato kirinya (itu artinya antara beruntung dan tidak beruntung dan juga kebeetulan dan juga tidak kebetulan)
    hehe
    sori ya kalo ada yg ga enak di hati maklum aye nubi :lol:
     
  12. Kilio M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 29, 2009
    Messages:
    284
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +76 / -0
    Yg penting berpikir positif aja, dan masalah keberuntungan serahkan pada Tuhan. Biarpun miskin, jelek, bodoh dll, dia hidup... dan org yg berjuang untuk hidup itu Indah.
     
  13. tehkotak88 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jun 14, 2009
    Messages:
    1,318
    Trophy Points:
    176
    Ratings:
    +2,658 / -0
    bner si om lyco...

    kaga percaya g ada roda2an hidup...

    seneng susahnya idup tuh tergantung yang jalaninnya juga...mo dibuat seneng ato mo dibawa susah...

    klo ngomongin keadilan, dunia ini mang ga akan bisa adil.
    Bahkan orang yg punya skill manteph kaya apa pun blom tentu sukses klo ga ada yang tau...
     
  14. nitnot M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 2, 2009
    Messages:
    1,149
    Trophy Points:
    112
    Ratings:
    +662 / -0
    untuk bagaimana kita kan menjadi apa bagi gw tu bukanlah bawaan genetika yg dibawa oleh bapak ibunya,,memang dalam melihat dengan kacamata yg ditulis diatas melihat bahwa nih adalah nasib!! na katakan nih bukan nasib!! nih adalah karunia,,mu jadi apa kita pasti bisa klo kita mau berusaha!!! layaknya seorang bayi yg baru lahir pasti dia akan belajar berjalan wlwpun bapk ibunya sudah tiada,,,jan menyalahkan kebetulan atau emang untung2an semua udah ada jalannya,,,
    >> seandainya memang kita terlahir jelek miskin dan idak sensualitas tapi klo diusahakan pasti akan berubah,, jelek > dapat berpola sehat sehingga terlihat cakep,, Miskin > dapat berusaha dengan mensyukuri rezeki yg didapat,, pintar > tak ada yg menjamin ortu pintar anakpun pintar kecuali belajar!!,, badan eksotik/berotot > dengan uisaha olahraga yg rutin akan membuat tubuh atletis,,,


    semua bisa bisa kita impikan!! bermimpilah!!karena tuhan akan memeluk mimpi2 itu (*arai, Laskar PelangI),,,, hal utamanya dalam hidup yg sukses bukanlah hasil tapi proses yg dilakukan!! do it now or late!!
     
  15. zart_zaku M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 6, 2009
    Messages:
    1,186
    Trophy Points:
    131
    Ratings:
    +1,053 / -0
    setuju banget. banyak lagi yang kaya gitu.
     
  16. DelQ M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 17, 2009
    Messages:
    411
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +119 / -0
    bagus, Bro.
    Ane juga berpikiran seperti itu.
    And ane sampe sekarang masih merasa beruntung banget. Dengan segala keberuntungan itu, gw mestinya bisa lebih baik dari org laen, terutama yg kurang beruntung.
     
  17. b0b0h0 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Dec 15, 2008
    Messages:
    165
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +7 / -0
    bingung gw bacanya ~_~
    nnt baca 10 kali baru ngerti :D
     
  18. NFRizal M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 22, 2009
    Messages:
    264
    Trophy Points:
    41
    Ratings:
    +564 / -0
    gak ada yg namanya kebetulan kecuali ntu smua sudah ditakdirkan. . .
     
  19. aryaarya7x M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 13, 2009
    Messages:
    533
    Trophy Points:
    76
    Ratings:
    +289 / -0
    'Hidup ini memang tidak adil, jadi biasakan dirimu !!'

    -Patrick Star
     
  20. azkhaz M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jul 6, 2009
    Messages:
    2,185
    Trophy Points:
    211
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +121,939 / -1
    Percaya bahwa kita akan selalu mendapat pertolongan ketika kita kesusahan dan doa kita akan dikabulkan ketika kita percaya pada tuhan bahwa tuhan masih mau memberi pada kita ... tested :top:
     
  21. dawerzzzz M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 9, 2009
    Messages:
    1,511
    Trophy Points:
    131
    Ratings:
    +1,135 / -0
    kecerdasan, kepintaran ketampanan, kekayaan dapat kita raih dengan kerja keras dan usaha tetapi beberapa hal yang ga bisa bisa manusia ketahui yaitu Rejeki , Jodoh, ama MAut

    Pada saat manusia sudah berusaha terus berusaha dan pada saat kita menemui jalan Buntu..

    satu hal yang harus di ketahui bahwa kita harus berdoa dan bersujud kepada Tuhan YME

    rejeki, jodoh and maut oleh tuhan sudah dia atur sebagaimana semestinya.
     
    Last edited: Jun 15, 2010
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.