1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Bahan Kimia Berbahaya di Pakaian Ternama

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by vincentrevival, Aug 26, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. vincentrevival M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 12, 2010
    Messages:
    5,337
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,525 / -0
    VIVAnews - Tak sekadar nyaman, mengenakan pakaian merek ternama menjadi bagian gaya hidup yang menggambarkan status sosialnya. Di balik harganya yang mahal, sejumlah pakaian merek ternama diduga mengandung zat kimia berbahaya dalam produksinya.

    “Sejumlah zat kimia beracun yang berbahaya bagi lingkungan dan kesehatan manusia ditemukan pada produk yang dibuat oleh 14 pabrik pakaian yang paling terkenal," kata Greenpeace seperti yang dilansir dari Yahoo News.

    Tudingan itu merujuk hasil penelitian terhadap sampel produk busana dari merek-merek ternama seperti Adidas, Uniqlo. Clavin Klein, H&M, Abercrombie & Fitch, Lacoste, Converse dan Ralph Lauren. Seluruh sampel ini diklaim mengandung bahan kimia nonylphenol ethoxylates (NPEs).

    Anggota Greenpeace, Li Yifang, mengatakan, zat kimia bahaya itu biasanya digunakan sebagai deterjen dalam berbagai industri, termasuk industri tekstil sintetis. Zat ini terdeteksi dalam 2/3 dari 78 sampel yang diteliti.

    “NPEs menguraikan dirinya menjadi nonylphenol yang beracun, keras yang dapat mengakibatkan gangguan hormon jika terserap dalam tubuh manusia,” kata Li kepada jurnalis di Beijing. "Zat yang menyerupai hormon wanita ini berpotensi mengganggu pertumbuhan seksual dan memengaruhi sistem reproduksi."

    Berdasar kampanye World Wildlife Fund (WWF), NPEs telah membuat ikan jantan di sejumlah perairan di Eropa menjadi 'feminis'. Zat tersebut juga telah mengganggu kerja hormon mamalia tertentu yang terpapar.

    Greenpeace membeli 78 busana merek ternama dari 18 negara sebagai sampel analisis. Mayoritas sampel yang diuji adalah buatan Cina, Vietnam, Malaysia dan Filipina. “Walaupun dalam jumlah yang sedikit, zat tersebut merupakan ancaman besar kepada lingkungan dan kesehatan manusia,” kata Li.

    Menurutnya temuan itu bukan hanya ancaman di negara berkembang tempat pakaian tersebut dibuat. “Sisa zat NPEs akan larut ketika pakaian dicuci dan residu tersebut akan merambah hingga negara yang melarang penggunaan bahan tersebut,” katanya. "Contohnya di Eropa."

    Merujuk temuan itu, sejumlah aktivis telah meluncurkan peringatan kepada toko Adidas di Hong Kong. Mereka menuntut Adidas menghentikan pemakaian bahan kimia berbahaya itu dalam proses produksi. Mereka juga memengaruhi konsumen untuk mempertimbangkan kembali niat membeli produk-produk tersebut. Terlepas kasus itu, Adidas juga menghadapi tuduhan pencemaran limbah di sungai-sungai di China.

    Belasan aktivis Greenpeace berpakaian wasit juga terlihat mengunjungi salah satu toko Adidas paling laris di China Selatan. Sembari mengeluarkan surat edaran untuk pelanggan, mereka mengacungkan kartu kuning kepada penjaga toko sebagai isyarat agar ‘bermain bersih’. (Rudy Bun)

    sumber : http://kosmo.vivanews.com/news/read/243252-bahan-kimia-bahaya-di-pakaian-ternama
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. tian_1800 M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Sep 5, 2010
    Messages:
    16,158
    Trophy Points:
    227
    Ratings:
    +23,037 / -0
    liat dari wiki
    so, kok masi dipake :???:
     
  4. yoshikanji Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Dec 18, 2009
    Messages:
    18,453
    Trophy Points:
    266
    Ratings:
    +38,473 / -0
    itukan aturan d eropa gan...
    sedangkan greenpeace beli sampelnya dari pabrikan asia
     
  5. Kaito_Kaze M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 30, 2011
    Messages:
    539
    Trophy Points:
    176
    Ratings:
    +7,142 / -0
    ternyata gak selamanya barang bermerek terkenal itu baik (kalo bagus emang iya)
     
  6. NeonBlade M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 21, 2011
    Messages:
    470
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +44 / -0
    udah mahal ada zat kimia beracunnya pula lg:yareyare:
     
  7. fragantia M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 19, 2009
    Messages:
    1,382
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +25,626 / -0
    jaman sekarang yang penting duit, gak peduli kesehatan sesama manusia dan lingkungan bumi ini..menyedihkan :yareyare:
     
  8. Kaito_Kaze M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 30, 2011
    Messages:
    539
    Trophy Points:
    176
    Ratings:
    +7,142 / -0
    sekarang kan emang jamannya 'wani piro' :yareyare:
    asalkan ada uang, apapun bisa dirundingkan :yareyare:
     
  9. LonelySoldier M V U

    Offline

    Demi CinTA

    Joined:
    Dec 12, 2010
    Messages:
    1,606
    Trophy Points:
    227
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +6,902 / -0
    Lagi2 kasus kayak gini datengnya dari daerah sono, proses Quality Control-nya gimana tuh? :yareyare:

    Btw, efeknya ngeri juga, ampe bisa ngganggu sistem reproduksi juga... :shock:
     
    • Thanks Thanks x 1
  10. fuuma22 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 17, 2009
    Messages:
    198
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +5 / -0
    wew......

    pembuatnya ga bertanggung jawab amat

    padahal barangnya kan mahal harus memakai bahan ramah lingkungan dong
     
  11. suryaadinata M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 15, 2009
    Messages:
    1,665
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +28,624 / -0
    yg terkenal aja ketahuannya lama apalagi yang gak terkenal...
     
  12. aviro M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 9, 2009
    Messages:
    1,116
    Trophy Points:
    96
    Ratings:
    +266 / -0
    LOL, ikanjantan jadi feminis itu apa... :haha:
    kalo efek ke manusianya gimana :???:
     
  13. hirako_shinji M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jun 20, 2009
    Messages:
    1,539
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +5,573 / -1
    wah bahaya juga kaos bermerk aja bisa gitu, mending g pake baju apa ya :iii:
     
  14. diabetes M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Mar 19, 2011
    Messages:
    3,299
    Trophy Points:
    237
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +9,972 / -7
    untung ga ada yang dari indo
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.