1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

News Avengers: Endgame Jadi Film Terbesar Sepanjang Sejarah dalam Box Office Global Mengalahkan Avatar

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by IDWS.News, Jul 22, 2019.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. IDWS.News Gatotkaca

    Offline

    ▁ ▂ ▄ ρεηүεвαя ιηғσ ▄ ▂ ▁

    Joined:
    Feb 18, 2010
    Messages:
    3,404
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +105 / -0
    Penggemar Avengers: Endgame telah menyerah untuk mengalahkan Avatar besutan James Cameron, mengakui film yang dirilis tahun 2009 itu akan tetap menduduki takhta sebagai film terbesar di dunia sepanjang masa.

    Akan tetapi, pada San Diego Comic-Con (SDCC) hari Minggu (21/7/2019), presiden Marvel Studios Kevin Feige mengumumkan bahwa hal itu tidaklah benar.

    Endgame, puncak dari 22 film Marvel yang dimulai pada 2008 akan resmi melewati Avatar sebagai film berpendapatan terbesar sepanjang sejarah antara hari Senin ini (22/7) atau besok (23/7). Hanya ada perbedaan US$ 500,000 antara Endgame dengan Avatar, yang diprediksi para analis akan terkejar dalam waktu sehari.

    "Terima kasih kepada kalian, Avengers: Endgame adalah film terbesar sepanjang sejarah," kata Feige, dikutip dari The Verge.

    Disney dan Marvel Studios telah sejak lama berusaha duduk di singgasana nomor 1 film berpendapatan terbesar, yang dimulai oleh James Cameron dan 20th Century Fox (sekarang merupakan properti Disney) selama 10 tahun. Marvel terpaksa merilis ulang Endgame di bioskop pada 28 Juni, menjanjikan tambahan adegan yang dihapus, tribute untuk Stan Lee, dan adegan selepas kredit resmi.

    Singkatnya, Disney dan Marvel berjuang habis-habisan hingga rela mengeluarkan konten yang biasanya hanya ditemui di versi Blu-ray untuk menarik minat para penggemar sinema agar kembali ke bioskop menonton Endgame.



    Sumber: Portal IDWS
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. mic2 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 6, 2010
    Messages:
    997
    Trophy Points:
    192
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,081 / -0
    memang filmnya sangat booming
    waktu itu
     
  4. SpidyZero M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Sep 5, 2018
    Messages:
    216
    Trophy Points:
    101
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +5,066 / -0
    memang bagus sih filmnya sekaligus sedih juga.
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.