1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Geography & Astronomy Apa Jadinya Jika Benua Tak Terpecah?

Discussion in 'Education Free Talk and Trivia' started by Hhmm, May 27, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. Hhmm M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Nov 21, 2009
    Messages:
    2,090
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +9,082 / -0
    Sekitar 300 hingga 200 juta tahun silam, tujuh benua yang ada sekarang ini berasal dari sebuah benua sangat luas. Benua itu disebut 'Pangea'. Beberapa bagian dari Pangea itu lalu terangkat akibat pergerakan kerak bumi. Lalu terpecah-pecah menjadi patahan atau sekarang kita kenal lempeng tektonik.

    [​IMG]

    Sejumlah benua terlihat saling berpasangan antara satu dengan lainnya. Seperti permainan puzzle yang pas jika dipasangkan. Misalnya, kawasan pantai timur Amerika Selatan, bentuknya cocok jika dipasangkan dengan pantai barat Afrika.

    Apa jadinya jika benua itu tidak terpecah dan berpisah satu dengan lainnya? Tentu banyak hal akan terjadi. Tapi yang hampir pasti, dunia ini akan miskin perbedaan. Kurang beragam alias homogen. Baik tumbuhan, binatang, termasuk manusia.

    Teori yang kni masih diyakini banyak orang adalah nenek moyang spesies makhluk saat ini terbentuk karena isolasi geografis. Karena 'keterbatasan' akibat isolasi itu, secara perlahan tapi pasti mengalami perubahan. Berevolusi menjadi sifat, dan bentuk baru setelah melewati tantangan alam.

    Coba kita perhatikan, sebagai contoh, pulau Madagaskar yang sekarang berada di timur Afrika. Pulau luas ini adalah pecahan dari Pangea bagian selatan pada 160 juta tahun yang lalu.

    Menurut Conservation International, di pulau itu, sekitar sembilan dari sepuluh jenis tumbuhan dan mamalia yang hidup, berevolusi dan tidak ditemukan di pulau manapun di atas planet ini.

    Profesor ilmu bumi dari Universitas Ohio, Damian Nance, mengatakan jika Pangea tak terpecah, maka kondisi kehidupan di benua itu akan sangat panas dan gersang. "Karena ukuran Pangea sangat luas, awan basah akan hilang sebelum mencapai jarak yang jauh," kata Nance seperti dikutip VIVAnews.com dari lifelittlesciencemysteries.com, Jumat 20 Mei 2011.

    Pangea yang belum terpecah itu, bergerak menjauhi kutub akibat rotasi bumi. Sehingga, benua itu terpusat di sekitar ekuator, bagian planet paling panas. Pada iklim seperti itulah, reptil dapat hidup dengan baik. Misalnya dinosaurus, hidup dengan baik saat benua masih menyatu secara luas.

    SUMBER
     
    • Thanks Thanks x 12
    • Like Like x 2
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. fierzyad M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 30, 2009
    Messages:
    1,340
    Trophy Points:
    131
    Ratings:
    +2,903 / -0
    jadi klo tidak terpisah...salah satu penyokong hidup mamalia, air tawar akan cukup kurang...
    dan dinosaurus akan terus berjaya...:hahai:
     
    • Like Like x 1
  4. riobastian M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Nov 1, 2009
    Messages:
    1,036
    Trophy Points:
    146
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +877 / -0
    Tapi seru juga ya kalo semuanya gabung... Jadi satu negara aja sekalian.. :haha:
     
  5. Metal_Raiderz Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 7, 2010
    Messages:
    199
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +6 / -0
    UNITED STATE OF PANGEA :haha:
     
  6. blackKen M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 19, 2010
    Messages:
    1,005
    Trophy Points:
    111
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +294 / -0
    enak donk.. ga usah susah" duduk di pesawat berjam-jam..
    bahkan klo emg gila, bisa travel ke semua negeri hanya menggunakan mobil :P
     
  7. CiuMDuLuCroSs M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jun 21, 2009
    Messages:
    943
    Trophy Points:
    176
    Ratings:
    +2,872 / -0
    kalo gk dipisah ya gk ada yg namanya keanekaragaman hayati :haha:
     
    • Like Like x 2
  8. yoggaa Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 23, 2010
    Messages:
    13
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    kalo gitu kapal titanic pasti gak akan tenggelam
     
  9. Willy_moritz Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 31, 2011
    Messages:
    193
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +15 / -0
    yah...klo pangea masih ada ntar smua tumbuhan, binatang, manusia bakal jd MAHOgen dong....
     
  10. Artanis Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Feb 6, 2011
    Messages:
    10,582
    Trophy Points:
    261
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +72,713 / -1
    Klo tetap bergabung gak ada namanya Eropa, Afrika, Asia, Amerika, dan Australia.. :hero:
    dan yang pasti gak akan adanya keberagaman suku bangsa.. :elegan:

    Ooo... tidak bisa :tampan:
    memangnya dinosaurusnya gak minum. :malu

    prediksi saia sih, palingan pada mengungsi ke deket sungai/laut. peradaban yang tua-tua aja adanya di deket sungai.
    sekali kena tsunami.... abis deh... :matabelo
     
    Last edited by a moderator: Jun 15, 2013
  11. puradidjaja Members

    Offline

    Joined:
    Apr 17, 2010
    Messages:
    2
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    klo tidak terpisah ga akan ada bajak laut dong. komik one piece juga ga akan ada
    :panik:
     
  12. hashi Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Apr 28, 2009
    Messages:
    164
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +15 / -0
    Perang dunia terus yang jelas, sudah fitrahnya manusia itu senang mencari kekuasaan...
     
  13. spikyblueflower Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 21, 2011
    Messages:
    16
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    kalo mau ke jepang tinggal :tkp1: bakal ada kereta api/bis jurusan bandung-tokyo:haha::haha::haha: (ngayal.....:hihi:)
     
  14. nahinidia M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 12, 2009
    Messages:
    700
    Trophy Points:
    92
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +4,035 / -0
    kalo benua gak terpisah pasti betuk pulaunya jadi pada gede2, dan manusia jadi pada berebut (entah dengan cara apa) untuk mengakuin batas wilayahnya masing2, trus bakalan kacau jadinya bumi ini........:takut: ngebayanginnya..............
     
  15. Tutski M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Apr 30, 2009
    Messages:
    217
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +16 / -0
    Seru juga tapi ngebayangin bagaimana klo memang tidak terpecah belah
     
  16. crimeson M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 8, 2011
    Messages:
    1,227
    Trophy Points:
    176
    Ratings:
    +19,408 / -0
    :bloon: kalo pangea gak terpisah, gak ada yang namanya NUSANTARA,
    :aaaa: gak ada INDONESIA donk, negara dengan pulau terbanyak di dunia.

    :lol: ya gak ada yang namanya kapal, buat apa bikin kapal, lha pulo nya cuma satu.
     
  17. riderneko Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 5, 2010
    Messages:
    56
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +1 / -0
    kalo ada gempa tornado kena semua :hahai:
     
  18. champion19 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Feb 21, 2011
    Messages:
    165
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +25 / -0
    gak perlu ada kapal laut, cukup perjalanan darat atau pesawat aja... :peace:
     
  19. quro_one M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 13, 2011
    Messages:
    577
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +124 / -0
    ooh gitu ya gan, jadi tambag panas.. masuk akal juga, krn berat dan efek rotasi, benua mengarah ke equator.. :iii:
    coba klo dingin dino pada hibernasi semua... :haha:
     
  20. hro M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 22, 2010
    Messages:
    554
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +39 / -0
    hmm...bangsa2 ga ada dong...cuma satu bangsa doang....kira2 bangsa apa yang muncul ya?? ras asiakah?? aria? atau ras baru?? :hehe:...
     
  21. Grimore M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 3, 2011
    Messages:
    980
    Trophy Points:
    57
    Ratings:
    +42 / -0
    iya ya..., ras apakah yang mampu brtahan pada khidupan sperti itu :???:

    tpi asik juga, biar siapa orangnya yg ngomong kta ngerti :lol:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.