1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Techno Antrian Asus ROG Phone 2, Rela Menginap Membawa Selimut dan Bantal

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by IDWS.News, Dec 6, 2019.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. IDWS.News Gatotkaca

    Offline

    ▁ ▂ ▄ ρεηүεвαя ιηғσ ▄ ▂ ▁

    Joined:
    Feb 18, 2010
    Messages:
    3,404
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +105 / -0
    ASUS telah memperkenalkan secara resmi ROG Phone II, smartphone gaming yang powerful dalam tajuk We Own the Game – ROG Phone II bertempat di Pullman Central Park, Jakarta pada 5 Desember 2019. Selain itu penjualan perdana (non-flashsale) juga resmi di buka di Grand Ballroom Hotel Pullman pada pukul 16.30 WIB hari ini, Jumat, 6 Desember 2019.

    Animo masyarakat akan ponsel gaming ROG generasi kedua ini sangat tinggi dan menyebabkan antrian membludak. Menurut laporan CNNIndonesia.com, jumlah pengantre mencapai lebih dari seratus orang.


    [​IMG]
    Antrian panjang orang-orang yang ingin membeli Asus ROG Phone 2 di Pullman Central Park, Jakarta, 5 Desember 2019. (Foto: CNNIndonesia.com/Jonathan Patrick)

    Alto, pria yang menempati urutan pertama dalam antrean, menuturkan kepada CNNIndonesia.com ia telah datang sejak Rabu (4/12) pukul 18.00 WIB dan mengantre sejak kemarin. Ia mengaku rela melakukannya karena sangat antusias akan ROG Phone 2 berkat spesifikasinya yang dianggap sangat mumpuni.

    "Saya bela-bela menginap karena saya cocok dengan speknya. Kalau beli sekarang itu ada kepuasan sendiri," kata Alto di lokasi pembelian ROG Phone 2, di Hotel Pullman, Jakarta Barat, Kamis (5/12).Selain itu ia mengaku membeli ponsel gaming yang terbilang mahal itu karena ia adalah seorang tech geek yang selalu mengikuti perkembangan teknologi.


    [​IMG]
    Harga ROG Phone 2 yang masuk ke Indonesia dibanderol pada angka Rp 8.499.00 untuk RAM 8GB/ROM 128GB. (Foto: Indogamers/Olla Abdillah Agam)

    "Ini buat main PUBG [Mobile] saja. Saya suka gadget jadi ikuti perkembangan teknologi. ROG ponsel terbaik saat ini dari sisi spesifikasi," katanya. Alto yang berasal dari Kelapa Gading, Jakarta Utara ini mengatakan menyukai fitur layar ROG Phone dengan refresh rate 120 Hz.

    Selain itu, sebagai gamer juga dirinya menyukai fitur ponsel yang menyediakan lubang charger di bawah ponsel dan samping ponsel, sehingga ia tidak terganggu ketika ia harus menggunakan ponsel dalam mode landscape ketika bermain game.

    Alasannya yang lain untuk membeli ROG Phone 2 adalah pemberlakuan aturan IMEI pemerintah. "Sekarang saya pakai Xiaomi Mi 9 tapi garansi distributor. Karena ada IMEI ini jadi ya saya cari ponsel terbaik," katanya.

    Alto menambahkan, dari pengalamannya mengantri penjualan perdana ponsel, lokasi penjualan perdana ROG Phone 2 adalah yang paling manusiawi.



    Antri bawa selimut, alas, dan bantal

    Dari laporan CNNIndonesia.com, para pengantri ROG Phone 2 juga menyiapkan selimut, alas, hingga bantal agar bisa merebahkan badan. Tempat mengantre juga cukup nyaman karena ditempatkan di dalam Ballroom Hotel Pullman.

    Kenyamanan tempat menunggu ini diakui oleh seorang ibu bernama Yustin, yang rela mengantri bersama anaknya untuk membeli ROG Phone 2.


    [​IMG]
    Suasana peluncuran ROG Phone 2 pada Kamis, 5 Desember 2019. (Foto: IDGS/Olla Abdillah Agam)

    "Waktu itu pernah peluncuran Samsung tu di Pacific Place, antrean sudah mulai sejak 00.00 malam. Tapi jam 15.00 sehari sebelumnya, sudah mengular di taman samping. Jadi kena angin malam dan kehujanan," kata Yustin.

    Yustin mengatakan anaknya yang bernama Julius suka bermain gim. Ia mengatakan Julius mengetahui spesifikasi dan peluncuran ROG Phone 2 melalui YouTube. "Kakaknya Justin juga punya laptop ROG. Jadi sudah tahu kualitas ROG, " kata Yustin.

    Yustin yang berasal dari Cengkareng, Jakarta Barat telah datang sejak kemarin, Rabu (4/12) pukul 19.00 WIB dan mendapat antrean nomor tiga. Ia mengatakan juga rela mengantri karena tergiur untuk mendapatkan hadiah bagi 300 pengunjung pertama.

    100 pengunjung pertama akan mendapatkan hadiah senilai Rp2 juta. Hadiah terdiri dari jam tangan ROG G-Shock, topi ROG dan jaket ROG. Kemudian, 200 calon pembeli pertama akan mendapatkan jaket ROG, cas adaptor 30W dan topi ROG. Lebih lanjut, 300 calon pembeli pertama akan mendapat jaket ROG dan topi ROG.



    Sumber: Portal IDWS
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.