1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

GP F1 Kanada 2010: McLaren Mengulang Sukses GP Turki

Discussion in 'Otomotif' started by yantanjunk, Jun 14, 2010.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. yantanjunk M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Feb 23, 2010
    Messages:
    900
    Trophy Points:
    141
    Ratings:
    +4,757 / -0
    [​IMG]
    MONTREAL (dp) — Tim McLaren-Mercedes mengulang sukses GP Turki dua minggu lalu dengan menempatkan dua pembalapnya, Lewis Hamilton dan Jenson Button, podium satu dan dua pada GP Kanada siang ini waktu setempat.

    Sementara itu, tim Red Bull yang kali ini kehilangan pole position, hanya mampu menampatkan Sebastian Vettel di luar podium setelah posisi ketiga dicuri Fernando Alonso.

    Sedangkan Mark Webber yang start dari garis kedua harus puas menduduki peringkat kelima, di belakang rekan satu timnya.

    Hamilton menjalani balap hari ini begitu penuh percaya diri. Start dari pole position dengan ban keras, Hamilton tampak mendominasi jalannya lomba. Hal yang sama juga dilakoni Button yang sukses menyalip Alonso di sebuah lintasan lurus menjelang tikungan.

    Webber harus membayar mahal keputusan timnya menggunakan ban lunak. Posisinya bahkan harus melorot lantaran lintasan Montreal hari ini tak begitu senang dangan ban lengket.

    Balap kali ini juga tak menguntungkan bagi peraih juara dunia tujuh kali Michael Schumacher. Start dari posisi 13, pembalap Mercedes-GP ini yang mengalami masalah pada ban, terlempar dari sepuluh besar dengan menempati posisi ke-11.

    Beruntung rekan satu timnya, Nico Rosberg, mampu bertahan hingga finish di posisi keenam, di depan Robert Kubica (Renault) dan Sebastien Buemi (Toro Rosso-Ferrari).

    Sedangkan dua pembalap tim Force India-Mercedes, Tonio Luizzi dan Adrian Sutil, masing-masing berada di tempat kesembilan dan ke-10.
     
  2. useraaabbb Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 4, 2010
    Messages:
    30
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +9 / -0
    ane juga dukung mclaren gan
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.