1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Thaumoctopus Mimicus, Spesies Gurita Indonesia Yang Penuh Misteri

Discussion in 'Flora dan Fauna' started by smkosasih, Mar 22, 2010.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. smkosasih M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Sep 9, 2008
    Messages:
    5,341
    Trophy Points:
    177
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +3,189 / -0
    The Indonesian Mimic Octopus, Thaumoctopus Mimicus. Ini dia, satu-satunya spesies gurita yang hidup di Indonesia yang masih menjadi misteri oleh banyak para ahli dari seluruh penjuru dunia. Apa sih yang membuat para ahli dan peneliti dunia penasaran dengan spesies satu ini?

    [​IMG]

    Bayangkan, spesies gurita ini bisa berkamuflase alias meniru setidaknya 15 hewan laut yang beda jenisnya. Yuk, mari kita mengenal lebih dekat lagi dengan gurita ini.

    [​IMG]

    Beberapa hewan, khususnya beberapa jenis burung dan ikan, dikenal mampu untuk mengubah warna guna menarik pasangan atau untuk menutupi diri dan untuk melindunginya terhadap predator.

    Spesies gurita yang hidup di indonesia ini, pertama kali diidentifikasi pada tahun 1998, dan hingga kini satu-satunya spesies yang membuat penasaran para peneliti dari seluruh penjuru dunia karena kemampuannya.

    Pertama kali diamati oleh Mark Norman, Julian Finn, dan Tom Tregenza yang merupakan peneliti kelautan akan fenomena penyamaran yang luar biasa yang dimiliki oleh spesies ini selama periode 24 jam. Para peneliti memotret gurita dalam banyak tahapan, seperti foto-foto yang ditampilkan di bawah ini.

    Di sini ditunjukkan, gurita ini mencari makanan dengn menggunakan ujung lengannya untuk menggali lubang dan dari lengan mereka dapat menjebak apa pun yang mencoba melarikan diri. Hampir seperti menggali dengan ujung jari dan tangan yang lainnya menggenggam.

    [​IMG]

    Ketika bergerak, gurita ini menarik lengannya bersama-sama ke dalam sehingga membentuk seperti daun.

    [​IMG]
    Di foto ini, tampak gurita sedang meniru salah satu jenis ikan yang banyak ditemukan di perairan yang sama.​


    [​IMG]
    Di sini terlihat gurita sedang berenang menyerupai lion fish.

    [​IMG]
    Kadang-kadang dapat menyerupai ikan dengan duri "beracun" seperti yang terlihat pada gambar ini. (pada lion fish duri-durinya sangat mengandung racun, namun tidak dengan gurita ini, ia hanya meniru tampilan dan gerakan-gerakan dari lion fish saja untuk tujuan perlindungan.)

    [​IMG]
    [​IMG]

    Dalam dua foto diatas ini, gurita meniru secara total ular laut. Mark Norman dan rekan-rekan peneliti telah memasukkan beberapa video singkat mengenai gurita yang menjadi subjek dalam penelitian mereka. Berikut adalah salah satu yang telah di upload ke youtube oleh anggota Marcelnad.



    Ada dua hal yang sangat mencolok dari karakter laut ini, yaitu spesies gurita indonesia. Salah satunya adalah bahwa dari 15 spesies kehidupan laut diperairan ini cenderung belum pernah diamati oleh gurita ini, dan yang lain adalah bahwa ketika menghadapi pemangsa, gurita yang akan menjadi pemangsa predator paling menakutkan.

    Bagaimana gurita ini bisa tahu dan bisa meniru hewan lain yang belum pernah ia jumpai dan amati? Dan bagaimana ia bisa tahu apa yang paling ditakuti oleh pemangsanya sendiri? Jawabannya hingga kini belum diketahui secara pasti.

    Yang diketahui hanyalah bahwa spesies gurita Indonesia ini akan menjadi subjek penelitian untuk waktu yang lama. Teknologi apa yang digunakan hingga gurita tersebut mampu meniru? Hingga kini masih misterius.


    sumber:apakabardunia.com

    maaf nih kalu repost.. :maaf:
     
    • Like Like x 3
    • Thanks Thanks x 3
    Last edited by a moderator: Apr 4, 2015
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. RottenSherry Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 10, 2009
    Messages:
    163
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +13 / -0
    Bener bener mirip uler laut... sereeeem... apa gurita itu punya kemampuan yang beberapa tingkat lebih tinggi dari bunglon yah? ckckckck... yang paling penting, it's Indonesian! haehae~
     
  4. nurend M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Dec 10, 2009
    Messages:
    6,979
    Trophy Points:
    226
    Ratings:
    +65,733 / -1
    GILA!!!!
    itu 2 ikan ama ular kl ga dikasih tau sebenernya gurita, gw ga bakal tau tuh

    ternyata Indonesia....ga orangnya ga binatangnya semua suka niru n ngebajak
    :rokok:
     
  5. diti M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 12, 2009
    Messages:
    1,064
    Trophy Points:
    86
    Ratings:
    +62 / -0
    keren banget bisa berubah bentuk.. kayaknya cepat ato lambat si gurita peniru ini akan meniru bentuk fisik manusia.. dan hingga saat itu tiba, species gurita akan menguasai puncak rantai makanan dan merebut Bumi ini dari manusia!!
     
  6. matI_Tersedak_Bubur M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Dec 20, 2008
    Messages:
    397
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +23 / -0
    wah asli keren ..

    ni cumi gak kalah canggih ... lol

    isa 15 henshin ... wtf

    keknya kamen rider pada kalah ama ni cumi ...

    cumi !!! banzai !!!

    :sembah:
     
  7. king_of_love M V U

    Offline

    The True Noblesse

    Joined:
    Jan 12, 2010
    Messages:
    88
    Trophy Points:
    222
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +46,793 / -0
    Siapa yang sangka kan, ada gurita kecil yang bisa berubah wujud jadi 15 bentuk berbeda. Ben 10 aja hanya 10 . . .
    Gilanya tuh gurita hanya ada di Indo lagi, berarti Indo itu emang negeri yang kaya ya . . .
     
  8. apple0093 M V U

    Offline

    Rockstar

    Joined:
    Jan 20, 2009
    Messages:
    42,680
    Trophy Points:
    227
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +17,384 / -0
    ciptaan Tuhan emg :top: klo ga karena karunia -Nya ga ada gurita ini :terharu:
     
  9. kroy M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jun 10, 2009
    Messages:
    238
    Trophy Points:
    117
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,459 / -0
    tu yang nyaru lionfish bisa mirip amat ya?
     
  10. ikarus07 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 10, 2009
    Messages:
    520
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +1,630 / -0
    ada ular laut n lion fish bajakan di indonesia :lol:
     
  11. rizou M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 10, 2010
    Messages:
    609
    Trophy Points:
    126
    Ratings:
    +1,539 / -0
    kebetulan kali gan :lol:

    dunia bawah laut emang penuh misteri...
     
  12. nahinidia M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 12, 2009
    Messages:
    700
    Trophy Points:
    92
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +4,035 / -0
    gilaa....... itu gurita hebat banget ya bisa niruin bentuk hewan laut yang laen, kira2 nu gurita belajar di perguruan ninja mane ya...........??????? :hehe:
     
  13. saoyuan M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Nov 13, 2009
    Messages:
    2,037
    Trophy Points:
    112
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +364 / -0
    hebatnya nih gurita,bisa nyamar jdi 15 spesies laut.kemampuan yg luar biasa dan yg punya cuma indonesia
     
  14. turqouise M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 7, 2009
    Messages:
    515
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +760 / -0
    Mudah2an spesies ini gak jadi incaran orang2 yang suka jahil. Masalahnya di Indo banyak spesies yang gak terjaga lantas terancam punah :sedih:
     
  15. moonshine M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Apr 11, 2009
    Messages:
    416
    Trophy Points:
    81
    Ratings:
    +84 / -1
    bisa meniru mahluk itu tapi gak pernah liat mahluk yg ditirunya.........mungkin hewan ini punya kemampuan indigo kali ya:hahai:
     
  16. greenteanovi211 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 14, 2009
    Messages:
    486
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +40 / -0
    Kita blom explore laut terlalu dalam mungkin
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.