1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

7 Gerakan Senam Mata Mempertajam Penglihatan

Discussion in 'Pengetahuan Penting Penunjang Kesehatan' started by junshibuya, Jun 1, 2008.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. junshibuya Banned User

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    May 4, 2008
    Messages:
    2,369
    Trophy Points:
    0
    Ratings:
    +2,231 / -0
    Senam mata tak cuma membuat mata tetap awas dan sehat. Keriput dan gelambir kantong di bawah mata juga bisa dicegah. Gerakannya cukup mudah untuk dilakukan setiap hari.

    Salah satu organ penting panca indera kita adalah mata. Sayangnya kesibukan dan rutinitas kerja membuat kita lupa mengolahragakan mata. Olahraga mata artinya menggerakkan mata dengan gerakan tertentu untuk meningkatkan kemampuan mata itu sendiri. Tujuannya untuk menghindari berbagai gangguan pada mata, seperti penyakit rabun dekat, rabun jauh, mata terasa kabur, mata pedih dan mata merah.

    Pola hidup dan pola makan yang keliru juga dapat menimbulkan gangguan pada mata. Pada penderita diabetesi dan hipertensi, kemungkinan terkena katarak, glaukoma, dan retinopati (kerusakan pada selaput jalan mata) bisa saja terjadi. Hal yang sama dapat memicu timbulnya penyakit pada mata bila Anda sering depresi, stres atau suka marah.

    Menjaga dan melatih mata agar selalu sehat sebenarnya tidak sulit. Menurut Oei Gin Djing, akupunturis yang juga praktisi chikung dan prana yang tinggal di Jakarta, ada cara mudah melatih mata Anda agar tetap dapat melihat indahnya dunia, yakni denga melakukan senam mata setiap hari.

    Senam mata sangat berguna bagi Anda yang sering menggunakan mata saat bekerja. Seperti akuntan, ilmuwan, penjahit, pecinta buku, penulis, pelajar, ahli komputer, dan siapapun yang banyak memanfaatkan matanya. Senam ini bisa dilakukan dalam posisi berdiri, duduk, berbaring, maupun kondisi mata terpejam.

    Lebih jauh, kata Oei, senam mata mempunyai banyak manfaat. Contohnya, mengurangi atau menghilangkan penyakit mata, mencegah timbulnya tumor di belakang mata dan di kelenjar hipofisis (pituitari), menghilanqkan lingkaran dan bengkak di bawah mata atau menghilangkan kantong mata, mengurangi keriput di sekitar mata, membuat otot mata dan sekitarnya menjadi elastis dan kuat, serta mempertajam penglihatan.

    “Sebaiknya sebelam dan setelah melakukan gerakan senam mata, gosok-gosok telapak tangan sampai panas. Kemudian tempelkan telapak tangan dimata selama 2,5 menit,”katanya.

    Gerakan-gerakannya:

    1. Kepala tegak lurus ke depan. Arahkan pandangan mata ke atas (langit-langit), kemudian melihat ke lantai. Lakukan gerakan ini secara perlahan-lahan dan mantap 5-10 kali setiap hari.

    ---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
    [​IMG]
    2. Gerakkan bola mata ke kiri dan ke kanan. Usahakan seperti ingin melihat telinga. Lakukan gerakan ini sebanyak 5-10 kali setiap harinya.

    ---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

    3. Gerakkan bola mata ke atas. Tahan bola mata di atas. Kemudian gerakkan ke kiri atas dan ke kanan atas. Lakukan gerakan ini sebanyak 5-10 kali setiap hari.

    --------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
    [​IMG]
    4. Gerakkan bola mata ke bawah dan tahan di bawah. Kemudian gerakkan bola mata ke kiri bawah dan ke kanan bawah. Lakukan gerakan ini sebanyak 5-10 kali setiap harinya.

    ------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

    5. Gerakkan bola mata ke atas dan ke bawah pada sudut-sudut yang berlawanan (selang-seling), dimulai dari pojok kiri atas ke pojok kanan bawah. Lakukan gerakan ini sebanyak 5-10 kali setiap hari.

    ---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
    6. Gerakkan bola mata seperti pada gerakan sebelumnya, tetapi dimulai dari pojok kiri bawah ke pojok kanan atas.

    ----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
    [​IMG]
    7. Putar bola mata ke kiri searah jarum jam sebanyak 5-10 kali. Kemudian, putar bola mata ke kanan, berlawanan dengan arah jarum jam sebanyak 5-10 kali. Lakukan gerakan tadi sebanyak 5-10 kali.(catatan: pada saat akan berganti di putaran ke kiri, hentikan dulu dan pejamkan mata selama 5-10 detik.)

    Sumber: Senior
     
    • Like Like x 3
    • Thanks Thanks x 1
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. underbon M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 1, 2008
    Messages:
    1,009
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +1,324 / -0
    curi2 pandang juga termasuk olahraga mata trus juga lirik kanan n kiri juga :th_101_::th_101_:
     
  4. luv_ic3 M V U

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 12, 2008
    Messages:
    133
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +4 / -0
    hahaha liat cowok cakep juga masuk OR mata ga??
    kan jadi sehat tuh liat yg cakep2..
    pegell juga atas bawah kanan kiri, malahh abis selesai jadi muter2 matanya
    hahha....tapi praktekin dehh, supaya sehat.
    klo gw biasanya klo mata lelah liat rumput hijau
    tinggal buka pintu ngelongok kebawahh ada tanaman 5 menit aja
    lumayan seger deh...hhehehe
     
  5. freyr2thor M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 22, 2008
    Messages:
    529
    Trophy Points:
    191
    Ratings:
    +8,678 / -0
    sudah sering nyoba tp tetep aja ukuran minus kacamata nambah...
    yah,pada dasarnya mata sy lemah sih^^;
     
  6. gwbiasaaja M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Oct 30, 2008
    Messages:
    3,433
    Trophy Points:
    226
    Ratings:
    +10,922 / -0
    hmm nice info ni
    tapi pegeljuga pas gw contohin

    ijin copas deh bang
     
  7. Grahf M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 30, 2008
    Messages:
    1,943
    Trophy Points:
    86
    Ratings:
    +168 / -0
    wah bagus nih, biar mata ga kaku :D
     
  8. xterminator Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 24, 2008
    Messages:
    197
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +6 / -0
    lagi senam mata nih, praktekin langsung
     
  9. ckusumajaya M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Mar 19, 2008
    Messages:
    355
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +57 / -0
    bisa buat ngurangin minus en silinder ga ?
    klau bisa g pasti praktekin tiap hari nih...
    tlg infonya
     
  10. izzu96 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Nov 8, 2008
    Messages:
    201
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +19 / -0
    kalo main mata bisa bikin sehat ga ya...
     
  11. feedbackers M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Dec 8, 2008
    Messages:
    324
    Trophy Points:
    106
    Ratings:
    +441 / -0
    dah biasa mah gw senam mata gini klo lagi di mall plirik sana plirik sini :D
     
  12. namami_amami M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Nov 8, 2008
    Messages:
    403
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +46 / -0
    Kelihatannya bagi yang belum terbiasa jangan melakukannya lebih dari 10 menit, nantinya jadi juling.
    Ini bagusnya dilakukan kalau kamu lagi cerita sama teman cewe atau cowo kamu.
     
  13. dragonlord Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jan 11, 2009
    Messages:
    143
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +2 / -0
    wah boleh d coba ni. tapi pusing ya kayanya.
     
  14. sanzotaroshi M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 22, 2008
    Messages:
    713
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +411 / -0
    itu matanya jun yah :lol:

    jangan dipaksakan.... ntar klo pusing malah ga isa kerja..
     
  15. maki-chan M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Nov 17, 2008
    Messages:
    206
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +2,086 / -0
    ehm..ehm..kalo liat ce cantik dari kiri kekanan and dari atas kebwah termasuk olah raga mata bukana ya?:???:....:haha:
    tapi bagusan olah raga mata tu baca komik goleden boy kan baca dari atas kebawah kana kekiri :haha::haha::
     
  16. BiscuitCoklat Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 31, 2008
    Messages:
    106
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +6 / -0
    aduh tiap coba gerakannya jadi pusing sendiri, jadi pegel mata ku.
    bener ga seh neh bisa mempertajam mata? :???:
    :onion-82:
    cuma enak banget negh abis gerak-gerak kaya gini mejemin mata, jadi rileks. trus liat langit biru deh sambil ditiupin angin sepo", wahhh kireii....
     
  17. kerenbgt Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jan 20, 2009
    Messages:
    20
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +1 / -0
    dcoba dulu senamnya... muter2 niy.. hohohoho..
     
  18. zutara M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Aug 3, 2008
    Messages:
    9,281
    Trophy Points:
    226
    Ratings:
    +46,394 / -0
    boleh nambahin bos...

    aQ dl pernah senam gt...
    trs di tambah jemur mata...(tp kondisi merem..) jam 8 pagi slama kurang lebih 15 menit...
    hbs ntu mata jgn d buka di tempat yang langsung kena sinar matahari...
    ini gw lakuin slm 1 bln n minus mata berkurang...
     
  19. Gondhezz Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jan 20, 2009
    Messages:
    181
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +4 / -0
    trims buat tips n tricksnya bro..
    lumayan buat olah ragain mata kalo cape seharian mantengin monitor mulu.. hehe
     
  20. Van M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Sep 30, 2008
    Messages:
    292
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +122 / -0
    Abis dites malah pusing jadinya :onion-82:

    yah tapi demi ngilangin kantong mata yg uda kek panda gara2 maen game dicoba lg de secara berkala :onion-33:
     
  21. oranggila M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 7, 2009
    Messages:
    838
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +466 / -0
    wah gw siring ngelirik cwe d angkot.. mata gw udh terlatih neh..!

    @junshibuya
    udh pernah coba blm?
    gimana hasilnya?

    ko gw malah pusing..! :(
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.