1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

News Google Buka Kursus Online Bikin Aplikasi Android

Discussion in 'Free Talk Zone' started by joewono, Jul 17, 2014.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. joewono Top Contributor
    AMVC CONTRIBUTOR

    Offline

    Rockstar

    Joined:
    Dec 28, 2010
    Messages:
    41,508
    Trophy Points:
    292
    Ratings:
    +1,109,535 / -6
    KOMPAS.com - Sistem operasiAndroid yang bersifat terbuka (open source) memungkinkan banyak pengembang membuat berbagai aplikasi, namun terkadang mereka tidak tau harus memulai dari mana. Google coba memberi solusi atas masalah itu dengan membuka kelas online untuk membuat aplikasi Android.

    Bekerjasama dengan Udacity, organisasi yang menyediakan akses belajar melalui internet untuk siapa saja, Google membuat kursus "Developing Android Apps: Android Fundamentals."

    Program tersebut ditujukan untuk pengembang yang tertarik dengan Android namun belum memiliki pengalaman seperti apa membuat aplikasi dalam sistem operasi itu. Dalam kursus tersebut, peserta akan mendapatkan pelatihan langsung dari Google Developer Advocate.

    Selain diajarkan bagaimana cara membuat aplikasi Android, peserta juga akan mendapatkan pelatihan pengembangan aplikasi mobile secara umum, serta pengembangan Android secara khusus.

    Materi kursus yang bisa diakses secara online di situs Udacity tersebut berupa video, kuis, dan forum. Google juga menyertakan dokumen-dokumen pembelajaran, contoh aplikasi, serta video tutorial.

    Dikutip dari The Next Web, biaya yang dipatok Google untuk kursus online ini adalah 150 dollar AS per bulan. Sebagai percobaan, peserta akan mendapatkan kursus gratis selama dua pekan.


    http://tekno.kompas.com/read/2014/07/17/14191847/Google.Buka.Kursus.Online.Bikin.Aplikasi.Android

    -•○● Sent from my GT-I9500 using Tapatalk ●○•-
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.