1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Makan-makan Es Jeruk Kunci/Jeruk Sambal

Discussion in 'Travelling and Culinary' started by naoko, Oct 28, 2013.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. naoko M V U

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 23, 2009
    Messages:
    152
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +138 / -0
    [​IMG]

    Minuman es jeruk kunci/jeruk sambal ini sering dibuat ketika panas matahari sedang terik-teriknya membakar bumi. Tapi pasti ada perbedaan dengan yang lainnya yang membuat minuman ini berbeda. Pasti ada sisi khas dari minuman ini yang membuat dia begitu istimewa. Penasaran apa itu, mari kita simak sejenak.

    Jeruk kunci, jeruk sambal, jeruk calong, lemau calong, jeruk cino adalah satu jenis jeruk yang sama. Hanya saja berbeda daerah berbeda pula panggilannya. Jeruk yang sangat kecut mungkin cocok untuk menggambarkan rasa dari buah ini. Rasanya yang asam kecut membuat air liur keluar saat teringat akan buah ini, kalau kata orang Bangka "ngrinyam". Buah ini sering dijadikan asam untuk cuka dan sambal, asam yang alami ketimbang cuka buatan pabrik. Selain itu dari segi rasa juga sambal akan terasa lebih enak jika memakai jeruk ini. Buahnya kecil kira-kira hanya sebesar genggaman anak-anak, namun rasanya asam kecut. Kira-kira sama dengan jeruk purut dalam hal ukurannya, namun dari segi rasanya jeruk ini jauh lebih kecut ketimbang jeruk purut. Mungkin jeruk yang paling kecut asamnya adalah jeruk ini.

    [​IMG]

    Tapi disaat tidak dijadikan asam sambal, jeruk ini dimanfaatkan jadi bahan minuman yang menyegarkan. Rasa asamnya yang segar membuat mata melek saat meminumnya. Cukup campurkan 2 buah perasan jeruk ini ke dalam satu gelas air saja rasa asamnya sudah sangat terasa sekali, dicampurkan gula kira-kira 4 sendok pun rasanya masih tetap asam. Namun begitulah nikmatnya es jeruk yang satu ini, membuat mata melek dan badan terasa segar kembali. Biasanya sering diminum ketika siang hari saat matahari sedang terik dan mata mulai terasa ngantuk.

    Tumbuhan dan buah ini bisa Anda jumpai dimana-mana di daerah Bangka Belitung, namun kami belum pernah melihat buah ini di luar pulau Bangka. Sangat berbeda dengan jeruk purut yang kebanyakan tumbuh di pulau jawa. Jeruk ini lebih lembut dan sangat mudah diperas, rasa asam yang benar-benar khas yang membuat jeruk ini berbeda dengan jeruk yang lainnya. Jika Anda makan di warung-warung di daerah Bangka Belitung seperti warung bakso dan lain-lain, pasti Anda disuguhkan juga dengan jeruk yang satu ini. Untuk menambah selera makan bagi Anda yang senang dengan makanan yang sedikit asam.

    Jika sedang pulang ke kampung halaman, kami sering membawakan buah jeruk kunci ini ke tanah rantau. Karena kami tidak menemukan buah ini di pasar yang ada dipulau jawa. Jika sudah ada jeruk ini, makan sambal ataupun bakso, tekwan, bakwan, dan sejenisnya akan lebih berselera. Buah ini bisa bertahan selama 1 minggu jika tanggai buahnya tidak terlepas, tapi jika dimasukkan ke dalam lemari es pasti akan lebih lama lagi. Begitulah sedikit cerita tentang buah ini, rasanya ada yang kurang jika sambal terasi dan lainnya tidak menggunakan tambahan perasan jeruk ini.
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. Lodiss M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Apr 15, 2009
    Messages:
    11,320
    Trophy Points:
    212
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +13,232 / -8
    Jeruk Sambal hm baru denger sekarang :ehem:
    rasanya gimana tuch asem2 pedas,perpaduan rasa yg unik:kenyang:
    jadi penasaran:ehem:
     
  4. naoko M V U

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 23, 2009
    Messages:
    152
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +138 / -0
    rasanya greget gan kalo siang2 panas .....
     
  5. Lodiss M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Apr 15, 2009
    Messages:
    11,320
    Trophy Points:
    212
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +13,232 / -8
    ^

    bisa dibikin kaya' jeruk hangat gitu ga ???
    tiap ari sekarang hujan mulu,pengen minum yg hangat2 :nikmat:
     
  6. archi_yuki M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 26, 2012
    Messages:
    1,217
    Trophy Points:
    177
    Ratings:
    +1,201 / -0
    klo jeruk hangat gtu ngancurin vit C nya ga ya?
    sayang juga manfaatnya ngurang, cuma dapet rasa
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.