1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Web-Based "SENGOKU IXA" Indonesia From Square Enix and Agate Studio

Discussion in 'PC Games Online' started by luccian, Jun 27, 2013.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. luccian M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 27, 2011
    Messages:
    366
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +83 / -0
    [​IMG]

    NOW, OPEN BETA :ogtop:

    Official Website : www.sengokuixa.co.id
    Facebook : SENGOKU IXA Indonesia
    Twitter : @SENGOKUIXAid

    Klik gambar di bawah ini untuk mulai register, gan ! :ogtop:
    [​IMG]


    Selamat berjuang menata wilayah klan agan untuk dapat memenangkan peperangan!
     
    Last edited: Aug 22, 2013
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. luccian M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 27, 2011
    Messages:
    366
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +83 / -0
    Dalam Sengoku IXA, sebagai Joushu (landlord) yang berjuang untuk menyatukan Jepang, agan harus memilih salah satu dari 12 pilihan klan. Pemimpin klan tersebut adalah tokoh-tokoh Jepang ternama di era Sengoku. Siapa sajakah mereka? Yuk kita lihat profil pemimpin klan tersebut :

    1) Date Masamune

    [​IMG]

    Seorang daimyo yang terkenal dengan tanda bulan sabit di kepalanya. Karena suatu peristiwa di masa lalunya, daimyo ini kehilangan mata kanannya. Masamune adalah keturunan ke tujuh belas klan Date. Tokoh ini juga seringkali disebut sebagai “dokuganryu” atau “one-eyed dragon”. Masamune juga merupakan tokoh yang sangat agresif dan ambisius dalam memimpin klan.

    2) Oda Nobunaga

    [​IMG]

    Daimyou yang memiliki tingkah laku unik, sehingga dijuluki “Owari no Ooutsuke” yang berarti “Si Pemalas dari Owari” . Nobunaga memiliki ketertarikan pada senjata tembak yang kemudian dikenal dengan nama Tanegashima. Nobunaga berjuang keras menjadi pemimpin klan melalui berbagai perlawanan dari keberadaan fraksi di dalam klan dan berhasil mengambil alih Kastil Kiyosu sebagai tempat tinggalnya.

    3) Tokugawa Ieyasu


    [​IMG]

    Daimyou yang memiliki nama asli Matsudaira Takechiyo dan merupakan anak dari daimyou Mikawa yang berasal dari klan Matsudaira. Ia memperoleh nama Tokugawa setelah mengalami peperangan di Azukizaka dan meneruskan pemerintahannya dengan nama Tokugawa Ieyasu. Daimyou ini menempati Provinsi Mikawa.


    4) Takeda Shingen

    [​IMG]

    Daimyou Provinsi Kai yang merupakan anak pertama dari pemimpin klan Takeda. Nama aslinya adalah Takeda Harunobu, yang kemudian memperoleh nama “Shingen” dari guru Buddhist-nya. Sejak usia muda, Shingen membantu sang ayah dan sanak keluarga mempertahankan klan. Shingen berhasil mengambil alih kekuasaan klan Takeda di usia 21 tahun, selain itu juga di usianya yang masih muda ia berhasil mengambil alih kekuasaan Provinsi Shinano.

    5) Ashikaga Yoshiaki

    [​IMG]
    Ashikaga Yoshiaki merupakan shogun (sebutan untuk komandan militer) ke tiga belas dari klan Ashikaga. Shogun ini penerus dari Ashikaga Yoshiharu, sang ayah dan Ashikaga Yoshiharu serta Ashikaga Yoshihide, kedua saudaranya. Wilayah pemerintahannya adalah di Kyoto.

    6) Toyotomi Hideyoshi

    [​IMG]
    Daimyou ini lahir tanpa keturunan keluarga samurai. Sejak kecil, orang-orang disekitarnya memanggilnya dengan nama “Hiyoshi-maru”, kemudian panggilan “Kozaru” yang memiliki arti “anak monyet” yang diberikan oleh Oda Nobunaga. Nobunaga mempercayakan Hideyoshi sebagai daimyou distrik ketiga di bagian utara Propinsi Omi. Kediamannya adalah di Kastil Himeyama.

    7) Hojou Ujimasa

    [​IMG]
    Ujimasa merupakan anak pertama dari Houjou Ujiyasu dan pemimpin keempat dari klan Houjou. Ia juga merupakan daimyou wilayah Odawara. Ia berpartisipasi sebagai administrator dalam setiap kampanye yang diutarakan ayahnya. Pada era Sengoku, Ujimasa memimpin berbagai perang, diantaranya Perang Omosu dan Perang Kanagawa.

    8) Mouri Motonari

    [​IMG]
    Motonari merupakan anak kedua dari Mori Hiromoto, daimyo dari Propinsi Aki. Selama era Sengoku, Motonari berperan sebagai daimyo di wilayah barat Chugoku. Sebagai daimyou, Motonari memimpin klan Mouri dengan penuh keseimbangan antara aksi dan diplomasi.

    9) Chosoukabe Motochika

    [​IMG]
    Daimyou ini merupakan pemimpin klan Chosoukabe ke-21 dan anak dari Chosoukabe Kunichika . Selama era Sengoku, Motochika berhasil memenangkan perang Watarigawa dan mengambil alih kekuasaan Propinsi Tosa. Ia juga berhasil memperluas wilayah hingga ke Shikoku.

    10) Uesugi Kenshin

    [​IMG]
    Uesugi Kenshin merupakan daimyou yang memerintah Propinsi Echigo. Disebut-sebut sebagai administrator yang sangat lihai mengendalikan pertumbuhan industri lokal dan perdagangan. Ia juga dikenal sangat terhormat dalam usahanya membenahi wilayah Kanto, dan pengikutnya menyebutnya sebagai simbol Bishamonten, yaitu dewa di agama Buddha.

    11) Shimazu Toyohisa

    [​IMG]
    Daimyou ini merupakan anak dari Shimazu Iehisa. Ia berpartisipasi dalam Perang Kyushu dibawah pimpinan pamannya, Shimazu Yoshihiro. Toyohisa juga berpartisipasi dalam perang Sekigahara. Toyohisa tinggal di Kastil Sadowara yang terletak wilayah Hyuga.

    12) Mogami Yoshiaki

    [​IMG]
    Yoshiaki merupakan anak dari Mogami Yoshimori dan memimpin wilayah yang luas di Propinsi Dewa. Ia berperang untuk memperluas pengaruh Mogami di wilayah Shonai dan Semboku. Yoshiaki dikenal sebagai pemimpin yang tangguh.

    Buat yang sudah pernah main di fase CBT IXA, sebelumnya agan sudah mencoba salah satu dari dua pilihan klan, yaitu Oda Nobunaga dan Tokugawa Ieyasu. Kali ini, seluruh klan telah dibuka dan agan bisa dengan bebas memilih salah satu dari 12 pilihan klan di Sengoku IXA !
     
    Last edited: Aug 22, 2013
  4. alexgou M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 5, 2009
    Messages:
    1,522
    Trophy Points:
    96
    Ratings:
    +600 / -0
    walopun bawa2 nama square enix tapi gameplaynya gw liad masih standar, kurang menarik

    battlenya ...nunggu doang gitu ??! bosenin banget
     
  5. SparX M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Apr 19, 2009
    Messages:
    451
    Trophy Points:
    36
    Ratings:
    +205 / -0
    Square enix indonesia x itu bukan yg japan ato global..
    makanya gak gt wah

    hoo kerjasama sama agate.. @_@ brarti agate uda mulai naek daun...

    hari ini CBT, lets try...
     
    Last edited: Jul 1, 2013
  6. luccian M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 27, 2011
    Messages:
    366
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +83 / -0
    Ya, that's why game ini disebut sebagai game yang dapat dimainkan dengan santai. Misalkan sambil kerja, bisa ditinggal-tinggal, nggak mesti harus selalu on screen nungguin game-nya berjalan.
    Anyway, battle nya lebih seru ketika perang, coba aja dimainkan.
     
  7. luccian M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 27, 2011
    Messages:
    366
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +83 / -0
    NEWS & EVENT

    Dalam masa pembukaan Dunia Baru Sengoku IXA, terdapat beberapa event yang bisa kamu ikuti:

    [​IMG]


    1. Strongest Alliance
    Sampai pada akhir perang tanggal 31 September 2013, aliansi dengan Poin Kontribusi Dalam Negeri terbesar peringkat 1-3 di setiap klan akan mendapatkan hadiah.

    2. Weekly Strongest Joushu
    Setiap akhir minggu, setiap Joushu yang memiliki nilai paling tinggi (peringkat 1-3) untuk setiap kategori akan mendapatkan hadiah.

    3. Login Reward
    Setiap nilai login kumulatif yang agan kumpulkan, agan juga berhak mendapatkan hadiah.

    4. First Gold Payment Reward
    Setiap Joushu yang melakukan pembelian emas pertama kali dengan nominal berapa pun berhak untuk mendapatkan hadiah.

    Apa sajakah hadiah yang dapat diperoleh?
    Keterangan lebih lanjut bisa agan lihat di sini.
     
    Last edited: Aug 22, 2013
  8. xdiva M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 17, 2008
    Messages:
    1,709
    Trophy Points:
    177
    Ratings:
    +4,511 / -0
    game berbasis browser model taun 90an ini mah.....liat trailernya aja sama sekali ga ada yg bikin menarik
     
  9. luccian M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 27, 2011
    Messages:
    366
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +83 / -0
    hehhe di Jepang termasuk yang paling banyak peminatnya loh.
    Buat yang sering main travian mungkin akan terbiasa dengan genre game seperti ini.
    ini bukan game tipe real time action atau RTS macam Dota soalnya.
     
  10. archemist MODERATOR

    Offline

    visit WS-OS sub-forum for your latest software

    Joined:
    Sep 30, 2009
    Messages:
    12,740
    Trophy Points:
    252
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +371,683 / -0
    woaahh ada thread nya,. berasa kenal sama TS nya :hehe:
    game nya bagus, klo yg udah pernah maen game web base kek travian, lumayan bisa mengikuti.
    game ini banyak kelebihannya, dari history, side quest, berbagai building resources, trus ekspedisi sih fitur yang lumayan keren dan baru buat saya :top:
     
  11. xdiva M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 17, 2008
    Messages:
    1,709
    Trophy Points:
    177
    Ratings:
    +4,511 / -0
    Ngerti kok ini bkn semacem game action or Dota, tapi game-game browser skr dah banyak bgt yang menggunakan animasi. Ya, mungkin kalau target audience nya hanya yg tipe pemain travian mungkin bisa dipahami, tapi tipe2 audience lainnya tidak terjamah. Karena itu juga kenapa saya tulis seperti msg yg sebelumnya. No bashing intented, just voicing my opinion.
     
  12. Se7enTime M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 28, 2010
    Messages:
    404
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +7,949 / -0
    Ijin Ikutan ya :haha:
    kayaknya tau nih TSnya

    Btw, udah gak bisa daftar lg ya untuk CBT :haha:
    udah mentok :iii:
     
  13. luccian M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 27, 2011
    Messages:
    366
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +83 / -0
    OPEN BETA Sengoku IXA telah dimulai, ayo buruan daftar !!


    Dalam masa pembukaan Dunia Baru Sengoku IXA, terdapat beberapa event yang bisa kamu ikuti:

    [​IMG]


    1. Strongest Alliance
    Sampai pada akhir perang tanggal 31 September 2013, aliansi dengan Poin Kontribusi Dalam Negeri terbesar peringkat 1-3 di setiap klan akan mendapatkan hadiah.

    2. Weekly Strongest Joushu
    Setiap akhir minggu, setiap Joushu yang memiliki nilai paling tinggi (peringkat 1-3) untuk setiap kategori akan mendapatkan hadiah.

    3. Login Reward
    Setiap nilai login kumulatif yang agan kumpulkan, agan juga berhak mendapatkan hadiah.

    4. First Gold Payment Reward
    Setiap Joushu yang melakukan pembelian emas pertama kali dengan nominal berapa pun berhak untuk mendapatkan hadiah.

    Apa sajakah hadiah yang dapat diperoleh?
    Keterangan lebih lanjut bisa agan lihat di sini.
     
  14. rajobalak Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 8, 2011
    Messages:
    23
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +3 / -0
    game online butuh kesabaran
     
  15. wishmoy Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 23, 2012
    Messages:
    21
    Trophy Points:
    2
    Ratings:
    +0 / -0
    ketagihan ini game gw, lumayan buat isi waktu kosong kalau ga ada kerjaan, cek kerajaan, perang dll
     
  16. fukunokaze M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 29, 2009
    Messages:
    1,196
    Trophy Points:
    132
    Ratings:
    +1,166 / -0
    wah sepi ya tritnya ni. jarang yg maen ya dari sini....:hehe:
     
  17. RisingSun M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 1, 2011
    Messages:
    1,065
    Trophy Points:
    162
    Ratings:
    +4,211 / -0
    saya maen kok kk :hehe:

    dari klan mana aja nih? :???:
     
  18. fukunokaze M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 29, 2009
    Messages:
    1,196
    Trophy Points:
    132
    Ratings:
    +1,166 / -0
    saya dari klan Houjo nih.... :hehe:

    kamu darimana nih?? kali aja satu klan.... :haha:
     
  19. RisingSun M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 1, 2011
    Messages:
    1,065
    Trophy Points:
    162
    Ratings:
    +4,211 / -0
    wah kapan hari houjou main ke tanah mino tuh :hihi:

    saya nubi dari klan Oda :peace:
     
  20. fukunokaze M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 29, 2009
    Messages:
    1,196
    Trophy Points:
    132
    Ratings:
    +1,166 / -0
    walah dari Oda toh.... :ngeri: :ngeri:

    baru dua war sebelumnya kan kita2 mampir.... :hihi: tapi kalah.... :dead: :dead:
    :haha: :haha:
    Oda uda paling kuat ni sekarang.... :sembah:
     
  21. RisingSun M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 1, 2011
    Messages:
    1,065
    Trophy Points:
    162
    Ratings:
    +4,211 / -0
    haha, kemaren sempet kalah 30k point, dikejar sama tim rondanya JPN :hehe:

    selisihnya juga gak gitu jauh, 50:50 selisih 3k poin saja :XD:

    udah banyak yg pensiun sih, dari Oda sama Houjou sesepuhnya pada pensi jg :sigh:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.