1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

9 Sensor Pintar di Samsung Galaxy S4

Discussion in 'Free Talk Zone' started by geovini77, Apr 19, 2013.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. geovini77 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 13, 2011
    Messages:
    178
    Trophy Points:
    17
    Ratings:
    +47 / -0
    9 Sensor Pintar di Samsung Galaxy S4
    [​IMG]
    Bukan perangkat andalan namanya kalau tidak dijejali macam-macam fitur unggulan. Samsung pun membekali smartphone premium terbarunya, Galaxy S4, dengan aneka kemampuan unik yang sebagian berkaitan dengan pendeteksi gerak anggota tubuh untuk dipakai sebagai input.

    Contohnya, seperti fitur Air Gesture yang memungkinkan pengguna melakukan scrolling dengan sapuan tangan tanpa menyentuh layar. Ada juga Smart Pause yang akan menghentikan pemutaran video ketika pengguna mengalihkan pandangan dari ponsel, lalu melakukan resume playback begitu pengguna kembali memandang layar.

    Nah, fungsi-fungsi tersebut tentu membutuhkan serangkaian sensor khusus yang bisa mendeteksi gestur terkait. Apa saja sensor yang ditanamkan Samsung pada Galaxy S4? Berikut daftarnya.

    1. Sensor suhu/ kelempaban udara. Ditempatkan di lubang kecil di bagian bawah, sensor ini dipakai untuk menampilkan tingkat kenyamanan optimal untuk pengguna yang ditampilkan melalui aplikasi S-Health.

    2. Akselerometer. Sensor yang satu ini umum dipakai di smartphone dan bisa digunakan sebagai pasometer untuk menghitung langkah. Galaxy S4 juga memiliki barometer yang mampu mengukur tekanan udara. Gunanya, untuk menghitung pembakaran kalori saat pengguna berolahraga, sesuai kondisi tekanan atmosfer dan ketinggian.

    3. Sensor RGB. Diletakkan pada bagian kiri atas layar, sensor ini mendeteksi cahaya dari lingkungan sekitar untuk mengatur tingkat kecerahan dan ketajaman layar agar nyaman untuk pengguna dalam berbagai keadaan.

    4. Sensor jarak (proximity). Digunakan untuk mematikan layar ketika wajah pengguna berada di dekat smartphone. Ini mencegah input yang tidak diinginkan ketika pengguna memakai Galaxy S4 untuk menelepon.

    5. Pengenalan wajah lewat kamera. Inilah teknologi yang menjadi dasar fitur Smart Pause.

    6. Gyrosensor. Dikombinasikan dengan pengenalan wajah, sensor yang mendeteksi sudut kemiringan perangkat ini memungkinkan scrollling layar hanya dengan menggerak-gerakkan Galaxy S4 ke arah yang dikehendaki.

    7. "Finger Hovering". Ini adalah teknologi yang mengukur perubahan arus listrik ketika jari pengguna berada di dekat layar. Dengan demikian, pengguna bisa melihat tampilan e-mail, S-Planner, galeri foto maupun video tanpa membuka aplikasi, cukup dengan melayangkan jari di atas icon yang bersangkutan.

    8. Voice recognition. Teknologi pengenalan suara Galaxy S4 digunakan antara lain untuk fitur penerjemah bahasa S Translator. Fitur navigasi S Voice Drive juga memakai fungsi ini, dikombinasikan dengan GPS dan sensor geomagnetik.

    9. Terakhir, Galaxy S4 juga dibekali dengan Optical Character Recognition (OCR) yang bisa dipakai untuk membaca teks dan mengenali keterangan-keterangan khusus seperti halaman web, nomor telepon, dan QR code.

    [​IMG]
    phonearena

    News By Kompas.com

    :grp:
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. mengumengu Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Feb 19, 2011
    Messages:
    29
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +1 / -0
    buset ni makin canggih aja samsung
    gimana kabarnya apple nih
     
  4. soogie Members

    Offline

    Joined:
    Sep 29, 2010
    Messages:
    4
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    Secara fitur emg nih hape keren bngt, tp sayang model hh samsung kok jadi monoton gitu, apalagi tomol tengahnya tuh (tombol home), merk2 lain buat tombol home dah pke capacitive touch samsung msh aja berkutat sm tombol yg dipencet2..
     
  5. dochi2588 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 16, 2011
    Messages:
    45
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +2 / -0
    kayaknya sensornya kebanyakan tu...mungkin banyak yang mubazir gak kepake
     
  6. aeno19 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 28, 2011
    Messages:
    86
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +8 / -0
    makin Canggih aja samsung,

    apalagi ada ini,
    makin kepengen aja punya S4
     
  7. zz11 Veteran

    Offline

    Rockstar

    Joined:
    Mar 11, 2009
    Messages:
    40,084
    Trophy Points:
    252
    Ratings:
    +33,311 / -0
    Biasanya sih Samsung memang kebanyakan fitur (dalam konteks ini: sensor).
    Baru dipake berapa fitur, tau2 udah pada bentrok, memori mulai kesedot, dan hpnya mulai lemot. Abis lemot, hobi ngerestart, abis itu modar, ganti mesin, dst...

    *berdasarkan pengalaman pribadi

    kabur sebelum dilempar sandal sama samsung fanboy______________________ :ogngacir:
     
  8. shiniga M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Feb 17, 2012
    Messages:
    330
    Trophy Points:
    32
    Ratings:
    +44 / -0
    buseett
    sensornya sampe 9 biji
    pantesan dibilang hape canggih :matabelo
     
  9. Sonny90 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 11, 2011
    Messages:
    31
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +1 / -0
    ini hh emang extreme,,rilis bru 2 bulanan tp udh ad berita ttg s5,,jd penasaran fitur apa lg yg ditawarin
     
  10. atuttallula M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Feb 9, 2012
    Messages:
    989
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +139,843 / -0
    sayang modelnya gitu-gitu aja..
    dari yang murah ke yang mahal..
     
  11. aizy M V U

    Offline

    Chewbacca

    Joined:
    Aug 10, 2011
    Messages:
    25,722
    Trophy Points:
    246
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +64,658 / -0
    dengan kesembilan sensor apa baterenya ga jebol yah....?:???:

    makin bener2 smart ini ponsel.... :cerutu:
     
  12. airblackstar Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 18, 2011
    Messages:
    55
    Trophy Points:
    21
    Ratings:
    +7 / -0
    kebanyakan fiturnya marketing gimmick aja.. yang ebener2 terpake ga sebanyak itu...
    lagian touchwiznya sgs4 tetep keliatan lag..
     
  13. cr4wl1n6 Members

    Offline

    Joined:
    Nov 22, 2007
    Messages:
    8
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    canggih bener, tapi harganya jg canggih..>;<
     
  14. virgin M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 8, 2010
    Messages:
    4,235
    Trophy Points:
    227
    Ratings:
    +131,474 / -0
    belom ada isu s5 yak :lol:
    makin penasaran sama fitur selanjutnya :peace:
     
  15. jimmypanji Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Apr 2, 2013
    Messages:
    103
    Trophy Points:
    17
    Ratings:
    +10 / -0
    makin canggih saja ya.. samsung makin menancapkan dirinya sebagai kompetitor Apple.. mengalahkan dominasi blackberry (yang memang sudah tersendat sendat)
     
  16. adibayer M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Mar 14, 2010
    Messages:
    493
    Trophy Points:
    162
    Ratings:
    +7,364 / -0
    sementara nunggu S5 yg masih taun depan, mending nunggu Note 3 aja, pasti ada yg baru juga..
    cuma berharap Samsung ini ngerubah total dari segi bahan dan design..
    dari yg low end - high end, bentuknya 11-12.. cuma beda bongsor dan tidak nya saja
     
  17. RizkyFunkyz Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 3, 2010
    Messages:
    60
    Trophy Points:
    21
    Ratings:
    +0 / -0
    Keren banget nie cuma rasanya pakai sensor banyak gitu pasti konsumsi baterai boros banget
     
  18. yunie00 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Dec 14, 2011
    Messages:
    193
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +20 / -0
    yupp, stuju bngtt.. marketing gimmicks XD
    yakin dan percaya, gak bakal kepake smua tuh sensor.. paling dicoba sekali-kali :P
    canggih iya, tpi gak maksimum, alias nilianya berkurang berdasarkan fungsi secara real
     
  19. hammerhot30 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 2, 2013
    Messages:
    53
    Trophy Points:
    7
    Ratings:
    +1 / -0
    Hp idaman nih..kumpul2 uang dlu..hehehehehe..:D

    Sent from my Galaxy Nexus using Tapatalk 2
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.